Tak Cuma Humoris, Wendy Cagur Berikan Kejutan Romantis di Momen Ulang Tahun Sang Istri Ayu Natasha
Istri Wendy Cagur, Ayu Natasha merasa sangat senang karena mendapatkan kejutan yang tidak terduga.

Komedian Wendy Cagur menunjukkan sisi romantisnya saat merayakan ulang tahun istrinya Ayu Natasha yang ke-35. Perayaan yang penuh kejutan ini berlangsung di Mampang, Jakarta Selatan, baru-baru ini. Kehadiran DJ Winky Wiryawan sebagai tamu spesial menambah kesan mendalam pada momen tersebut.
Istri Wendy Cagur tampak sangat terharu dengan kejutan yang diberikan. Ekspresi bahagianya terlihat jelas saat ia memeluk suaminya sambil mengeluarkan air mata bahagia.
- Momen Ayu Ting Ting dan Hesti Jenguk Wendy Cagur di RS, Disambut Aksi Komedi Tak Terduga
- Potret Wulan Guritno Emosi Dipanggil Tante Sama Wendy Cagur: Lu Jangan Manggil Gua Tante, Tuaan Elu!
- Mendapat Pujian Dari Netizen Karena Family Man Banget, Ini 8 Potret Wendy Cagur Bareng Anak dan Istri
- Takut Ditinggal Istri, Ini 7 Potret Kemesraan Wendi Cagur dan Revti Ayu
Wendy, yang dikenal dengan selera humornya, menunjukkan mampu menjadi sosok yang romantis bagi orang yang dicintainya. Momen ulang tahun Ayu Natasha semakin istimewa dengan hadiah spesial dari kedua anak mereka.
Wendy Cagur mengungkapkan anak sulungnya memberikan ucapan yang sangat menyentuh. Sementara anak bungsunya menabung untuk membeli hadiah. Perhatian kecil dari anak-anak ini membuat perayaan ulang tahun semakin bermakna.
Salah satu kejutan terbesar dalam acara tersebut adalah kehadiran DJ Winky Wiryawan. Wendy Cagur secara khusus menghadirkan musisi favorit istrinya untuk memberikan pengalaman yang tak terlupakan.
Berikut momen bahagia mereka yang dirangkum dari Instagram @wendicagur, Rabu (22/1).