Ungkapan Terima Kasih Raffi Ahmad Untuk Mayor Teddy, Akhirnya Bisa Bertemu Prabowo Subianto
Raffi Ahmad bercerita tentang kisah yang lalu mengenai pertemuannya kembali dengan Prabowo Subianto.
Raffi Ahmad bercerita tentang kisah yang lalu mengenai pertemuannya kembali dengan Prabowo Subianto. Sosok yang berjasa atas pertemuan tersebut adalah Mayor Teddy.
Ungkapan Terima Kasih Raffi Ahmad Untuk Mayor Teddy, Akhirnya Bisa Bertemu Prabowo Subianto
Melalui akun instagram pribadinya, suami Nagita Slavina itu mengucap terima kasih kepada Mayor Teddy. Soalnya, berkat pria tampan yang kini diidolakan banyak kaum hawa itu ia bisa kembali bertemu dengan Prabowo.
- Awal Cerita Raffi Ahmad Jadi Utusan Khusus Presiden, Langsung Terima Usai Dapat Pengarahan Prabowo Subianto
- Jadi Utusan Khusus Prabowo, Raffi Ahmad Mundur dari Dunia Hiburan?
- Raffi Ahmad Unggah Foto Kedekatan dengan Prabowo, Sekaligus Ucapkan selamat Ulang Tahun
- Keseruan Raffi Ahmad dan Mayor Teddy di Batalyon 328 Cilodong, Joget Bareng Wali Seru Banget
"Cerita Flasback sedikit .... Terimakasih Mayor Teddy Indra Wijaya @tedsky89 😇 Karena Beliaulah yang akhirnya memberikan kesempatan untuk mempertemukan saya lagi dengan Pa @prabowo beberapa bulan lalu," kata sahabat Irwansyah dan Baim Wong itu.
Menurut Raffi, ini memang bukan pertemuan pertamanya dengan Prabowo. Namun, setelah sekian lama tak bertemu, akhirnya ia bisa lagi bertemu. Momen pertemuan berlangsung menegangkan bagi Raffi.
Soalnya, kala itu ia datang ke sendiri menghampiri Prabowo. Ayah dari Rafathar dan Rayyanza itu mengaku deg-degan. Namun, pertemuan berjalan dengan lancar bahkan suasananya pun turut mencair.
"Setelah lamaaa sekali bertahun-tahun saya tidak bertemu Pa @prabowo ... Saya dateng sendiri waktu itu dan degdegan bangett Ketemu Pa @prabowo dan akhirnya bisa berbincang banyak hal sambil makan siang bersama waktu itu," jelasnya.
"Kurang lebih hampir 2 jam berbincang dan disitulah semakin tahu dekat isi pikiiran , hati dan dedikasi tinggi dari Sosok Pa @prabowo untuk mengabdikan jiwa raga dirinya kepada NKRI," sambung dia.
Dari pertemuan tersebut, kakak dari Nisya Ahmad dan Syahnaz Sadiqah itu pun mantap mendukung Prabowo maju menjadi Presiden Republik Indonesia dalam Pemilu 2024.
"Saat itu jugalah Saya menyampaikan langsung bahwa saya SIAP mendukung Penuh seorang Pa @prabowo 🇮🇩 Alhamdulillah. Insyallah Allah SWT meridoi semua niat tulus beliau dan terus memberikan jalan terbaik untuk Pa @prabowo," jelasnya.
"Sekali lagi Terimakasih Dan Salam Hormat untuk. Mayor @tedsky89 🇮🇩🙏 Semoga sehat selalu dan selalu dilindungi Allah SWT 😇," tutup artis yang kerap dijuluki sebagai 'Sultan Andara' itu.