Air Garam Disebut Bisa Sembuhkan Berbagai Macam Penyakit? Ini Faktanya
Air garam diklaim bisa menyembuhkan bermacam penyakit tidak terbukti secara ilmiah. Menurut ahli, konsumsi air garam sesekali tidak masalah. Namun menjadi bahaya ketika terlalu sering.
Beredar video pendek dengan klaim bahwa larutan garam dapat mengobati segala penyakit. Video yang diunggah di Facebook, memperlihatkan cara membuat larutan dengan segelas air dan satu sendok teh garam dapur.
“MasyaAllah ternyata ini obat dari segala obat,” narasi dalam video.
-
Kenapa bumbu cabai garam semakin populer? Satu lagi bumbu yang tengah naik daun dan digunakan untuk membumbui aneka bahan adalah cabai garam.
-
Kenapa Hanum Mega viral belakangan ini? Baru-baru ini nama Hanum Mega tengah menjadi sorotan hingga trending di Twitter lantaran berhasil membongkar bukti perselingkuhan suaminya.
-
Dari mana resep-resep camilan serba cabai garam ini didapatkan? Dilansir dari laman Fimela dan Liputan 6, berikut ini kumpulan resep camilan serba cabai garam pilihan yang bisa Anda praktikkan sendiri di rumah.
-
Mengapa resep tempe isi mercon viral? Tempe isi mercon menjadi camilan viral yang diminati masyarakat.
-
Apa tanda-tanda tubuh kekurangan garam? Tanda-tanda tubuh mengalami kelebihan garam, atau yang biasa disebut hipernatremia, dapat muncul dalam beberapa gejala yang cukup jelas. Beberapa tanda dan gejala tersebut antara lain: Rasa Haus yang Berlebihan Retensi Air Peningkatan Tekanan Darah Kadar natrium yang tinggi dalam darah dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah, yang berdampak negatif pada kesehatan jantung dan pembuluh darah.
-
Mengapa Garam Kusamba memiliki rasa yang unik? Percaya atau tidak, dalam setiap proses pembuatan garam Kusamba tidak menggunakan bahan kimia sedikitpun. Para petani juga sempat terheran-heran dengan keunikan garam tersebut.
Penelusuran
Dilansir dari laporan hoaks Kominfo, klaim larutan garam dapat mengobati segala penyakit adalah tidak benar. Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Prof. Zubairi Djoerban menjelaskan tidak ada satu obat pun yang bisa mengatasi semua jenis penyakit.
“Tidak ada satu obat yang bisa mengatasi semua jenis penyakit. Itu sudah sangat standar,” kata Zubairi melalui pesan suara kepada Tempo.co.
Menurutnya, ada beberapa penyakit yang dapat sembuh dengan sendirinya, baik melalui obat atau tanpa pengobatan.
Sehingga Tidak ada bukti ilmiah yang menyatakan air garam yang diberi doa bisa menyembuhkan berbagai penyakit.
Sementara itu ahli Kesehatan Masyarakat, dr Dicky Budiman menilai, fenomena mencari solusi alternatif dari metode pengobatan memang menjamur sejak lama. Terutama di negara-negara miskin dan berkembang yang memiliki keterbatasan literasi dan akses kesehatan.
Dicky mengatakan, sesekali mengonsumsi air garam tidak menjadi masalah. Namun akan berbahaya apabila terlalu sering dan malah menjadi hal yang rutin.
Dicky menambahkan, selain minim dukungan riset, konsumsi garam berlebihan pada
seseorang juga membahayakan ginjal. Bagi yang tadinya tidak punya hipertensi, bisa malah berpotensi memiliki hipertensi.
Kesimpulan
Air garam diklaim bisa menyembuhkan bermacam penyakit tidak terbukti secara ilmiah. Menurut ahli, konsumsi air garam sesekali tidak masalah. Namun menjadi bahaya ketika terlalu sering.
Sebab, konsumsi garam berlebihan pada seseorang juga membahayakan ginjal.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi
https://www.kominfo.go.id/content/detail/48343/hoaks-air-garam-bisa-sembuhkan-berbagai-penyakit/0/laporan_isu_hoaks
https://cekfakta.tempo.co/fakta/2223/menyesatkan-air-garam-bisa-sembuhkan-berbagai-penyakit