Ini pesan terakhir Barack Obama untuk rakyat AS
Ini pesan terakhir Barack Obama untuk rakyat AS. Selama delapan tahun, Presiden Barack Obama telah memimpin Amerika Serikat. Kini, posisinya tersebut akan digantikan oleh presiden terpilih Donald Trump. Menjelang masa transisinya, Obama membuat surat perpisahan yang menyentuh hati buat rakyat AS.
Selama delapan tahun, Presiden Barack Obama telah memimpin Amerika Serikat. Kini, posisinya tersebut akan digantikan oleh presiden terpilih Donald Trump.
Menjelang masa transisinya, Obama membuat surat perpisahan yang menyentuh hati buat rakyat AS.
Dilansir dari laman Twitter, Jumat (20/1), CNN mengunggah isi surat Obama yang menyatakan rasa terima kasihnya kepada rakyat AS. Berikut tulisannya:
"Untuk semua rakyat AS, sudah jadi tradisi bagi setiap presiden AS yang jabatannya akan berakhir untuk memberikan surat perpisahan bagi presiden terpilih yang akan menggantikan posisinya. Surat ini dimaksudkan untuk membagi segala yang kita pahami, pelajari, dan sedikit saran untuk membantu penerus kita agar dapat mengemban tanggung jawab sebagai pemimpin tertinggi di negara," demikian paragraf pembuka surat tersebut.
"Tetapi sebelum saya menyampaikan pesan untuk presiden ke-45 kita, saya ingin mengucapkan terima kasih terakhir kalinya atas kehormatan yang kalian berikan kepada saya dalam melayani sebagai presiden ke-44. Sebab, semua yang saya pelajari selama memimpin, sebagian besar saya dapatkan juga dari kalian. Kalian telah menjadikan saya presiden yang lebih baik, sekaligus pria lebih baik pula," tulis Obama sebagai ungkapan terima kasih bagi rakyat AS.
Obama juga kembali mengenang hal-hal yang telah dilaluinya bersama rakyat selama memimpin negara adidaya delapan tahun lamanya.
"Selama delapan tahun, kalian telah menjadi sumber kekuatan dan harapan yang menguatkan saya. Saya telah melihat orang terdekat saya dan masyarakat yang saling menjaga selama krisis ekonomi terburuk di negara kita. Saya telah menangis bersama keluarga mencari jawaban atas segala masalah, dan menemukan kedamaian di gereja Charleston. Hati saya tergugah ketika melihat para lulusan muda dan anggota militer muda."
"Saya telah melihat bagaimana ilmuwan kita mengembalikan indra perasa orang lumpuh, dan tentara terluka yang telah kehilangan harapan agar bisa kembali berjalan. Saya telah melihat rakyat AS yang hidupnya terselamatkan karena akhirnya diberi kemudahan dalam mendapatkan pengobatan, serta sebuah keluarga yang hidupnya berubah setelah pernikahannya diakui setara dengan yang lain. Saya telah melihat bagaimana anak-anak mengingatkan kita untuk menolong para imigran, mengusahakan perdamaian, dan menjaga satu sama lain melalui tindakan dan kebaikan hati mereka."
Terakhir, Obama juga mengajak rakyat AS untuk terus bekerja demi meraih kebahagiaan dan masa depan lebih baik.
"Saya telah melihat ketabahan hati, kepatuhan, humor, dan kebaikan rakyat Amerika melalui perbuatan kalian sehari-hari sebagai penduduk. Saya melihat masa depan kita masih berlanjut. Dan kita semua, tanpa memandang siapapun, harus bekerja keras untuk mencapai semua itu, demi terciptanya kebahagiaan. Tak hanya saat ada pemilu, tetapi juga selama masa hidup kita. Saya akan selalu ada di sana, melangkah bersama dengan kalian."
Baca juga:
Rusia: Pemerintahan Obama 'memalukan' dan 'menggelikan'
Selama memerintah, Barack Obama sudah bunuh 117 warga sipil di dunia
Usai pelantikan Trump, Obama dan keluarga bakal pergi berlibur
Jelang berkuasa, Donald Trump tendangi orang-orang sekitar Obama
Ini warisan Presiden Barack Obama kepada dunia
-
Apa yang diramalkan tentang Donald Trump? Roberts menunjukkan bahwa Trump mungkin lebih fokus pada kekalahannya di masa lalu dibandingkan peluang yang ada saat ini. Maksudnya adalah Trump diramalkan bakal kalah di pemilu presiden tahun ini.
-
Apa motif pelaku penembakan terhadap Donald Trump? Identitas dan motif pelaku penembakan belum jelas hingga saat ini.
-
Dimana peristiwa penembakan terhadap Donald Trump terjadi? Peristiwa tersebut terjadi kala Trump sedang kampanye Pilpres AS di depan pada pendukungnya di Butler, Pennsylvania, Amerika Serikat, pada Sabtu (14/7).
-
Siapa yang meramal Donald Trump? Ramalannya itu dilakukan oleh seorang paranormal bernama Paula Roberts yang disiarkan oleh Fox News pada Januari lalu.
-
Kapan Donald Trump diramal? Jauh sebelum Donald Trump mengalami penembakan saat kampanye, pada Januari 2024 lalu, ia pernah diramal.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.