Organisasi anti senjata nuklir raih Nobel Perdamaian tahun ini
Organisasi anti senjata nuklir raih Nobel Perdamaian tahun ini. Berit Reiss-Andersen, ketua komite Nobel, hari ini mengatakan organisasi ICAN telah melakukan upaya terobosan untuk mengkampanyekan larangan senjata nuklir.
Penghargaan Nobel Perdamaian tahun ini jatuh kepada organisasi International Campaign to Abolish Nuclear Weapons (ICAN) atau Kampanye Internasional untuk Penghapusan Senjata Nuklir.
Berit Reiss-Andersen, ketua komite Nobel, hari ini mengatakan organisasi ICAN telah melakukan upaya terobosan untuk mengkampanyekan larangan senjata nuklir.
"Kita tinggal di dunia di saat risiko penggunaan senjata nuklir lebih besar dibanding di masa lalu," kata Andersen, seperti dilansir laman the Guardian, Jumat (6/10).
ICAN menerima penghargaan bergengsi ini karena upayanya untuk membuat orang perhatian pada konsekuensi bencana kemanusiaan yang diakibatkan penggunaan senjata nuklir, dan upaya atas terobosannya untuk mencapai larangan berdasarkan kesepakatan senjata semacam itu.
Komite Norwegia memilih pemenang berdasarkan lebih dari 300 nominasi yang diseleksi.
Pengumuman pemenang Nobel Perdamaian ini dilakukan di Oslo pada Jumat pagi. Pengumuman ini adalah puncak dari pengumuman Nobel sebelumnya yang mencakup bidang kedokteran, fisika, kimia dan sastra.
Komite Nobel Norwegia tidak merilis nama-nama nominasi yang akan mendapat penghargaan, namun dikatakan ada 215 individu dan 103 organisasi masuk dalam nominasi.