Paus Fransiskus ke Mesir, serukan persatuan umat Kristiani & muslim
Paus Fransiskus ke Mesir, serukan persatuan umat Kristiani & muslim. Paus Fransiskus tiba di Ibu Kota Kairo, Mesir, hari ini dalam lawatan dua hari untuk mengkampanyekan persatuan umat Kristiani dan muslim buat mencegah kekerasan atas nama Tuhan.
Paus Fransiskus tiba di Ibu Kota Kairo, Mesir, hari ini dalam lawatan dua hari untuk mengkampanyekan persatuan umat Kristiani dan muslim buat mencegah kekerasan atas nama Tuhan.
Kedatangan Paus ini hanya tiga pekan setelah kelompok militan Islam mengebom gereja saat menjelang Hari raya Paskah.
Laman Haaretz melaporkan, Jumat (28/4), Paus tiba di Kairo untuk bertemu dengan Presiden Abdul Fatah al-Sisi, para pemuka agama dan tokoh politik dalam konferensi perdamaian internasional. Paus akan berjumpa dengan Pendeta Kristen Koptik Gereja Ortodok Tawadros II dan mendoakan para korban pengeboman.
Lebih penting lagi Paus akan mengunjungi kampus Universitas Al-Azhar untuk menemui Imam Sheikh Ahmad al-Tayib.
Menteri Luar Negeri Vatikan Kardinal Pietro Parolin mengatakan, tujuan lawatan Paus ini untuk membawa pesan perdamaian bagi Mesir yang baru saja mengalami serangan kaum ekstremis serta mendorong budaya saling menghormati dan toleransi terhadap kelompok agama minoritas.
"Isu yang paling mendasar adalah pendidikan, dan mendidik mereka yang berbeda agama, terutama kaum muda, untuk menghormati keyakinan agama lain," kata Parolin.
-
Apa yang dilakukan Paus Fransiskus di Indonesia? Paus Fransiskus, pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia yang juga merupakan Kepala Negara Vatikan, mengadakan kunjungan di Indonesia.
-
Siapa yang menyambut Paus Fransiskus di Indonesia? Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri acara penyambutan kunjungan kenegaraan Pemimpin Gereja Katolik Dunia sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus di Istana Negara hari ini.
-
Apa kegiatan Paus Fransiskus di Indonesia? Selama 4 hari kunjungan beliau Yang Teramat Mulia, Sri Paus akan melakukan pertemuan kenegaraan, pertemuan dengan korps diplomatik dan wakil-wakil masyarakat, pertemuan dengan tokoh lintas agama di Masjid Istiqlal, serta Misa Kudus
-
Kapan Paus Fransiskus akan berkunjung ke Jakarta? Oleh sebab itu, sebanyak ribuan personel disiagakan dalam mulai dari 2-7 September 2024 untuk mengawal Paus selama ada di Jakarta.
-
Kapan Paus Fransiskus tiba di Indonesia? Pada Selasa (3/9/2024), Paus Fransiskus tiba di Bandara Internasional Soekarna-Hatta dengan menaiki pesawat komersil dari maskapai Alitalia.
Baca juga:
Ekspresi kocak Paus Fransiskus saat jubahnya tertiup angin
Melihat lebih dekat pembuatan baju besi pengawal Paus Fransiskus
Ungkap kepribadian 7 pemimpin dunia lewat makanan favorit mereka
Ekspresi Paus Francis saat menyaksikan hiburan sirkus di Vatikan
Paus Fransiskus: Lebih baik jadi ateis daripada munafik
5 Pemimpin dunia ini tak mau ambil gaji dari negara