Sempat Batuk & Diduga Terinfeksi, Paus Fransiskus Dinyatakan Negatif Virus Corona
Paus Fransiskus, yang sempat membatalkan retret pra Paskah untuk pertama kalinya sejak diangkat menjadi Paus karena menderita flu, dinyatakan negatif virus corona.
Paus Fransiskus, yang sempat membatalkan retret pra Paskah untuk pertama kalinya sejak diangkat menjadi Paus karena menderita flu, dinyatakan negatif virus corona. Hal ini dilaporkan surat kabar Italia, Il Messaggero pada Selasa.
Juru bicara Vatikan, Matteo Bruni menyampaikan dia belum ada komentar terkait laporan tersebut.
-
Kapan prangko Paus Fransiskus diluncurkan? Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) dan PT Pos Indonesia meluncurkan prangko seri khusus dalam rangka menyambut kunjungan bersejarah Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September 2024.
-
Apa yang dibicarakan Paus Fransiskus dalam pidatonya? Paus Fransiskus, dalam pidatonya, menyinggung perdamaian dunia hingga bagaimana seharusnya seorang pemimpin negara.
-
Siapa yang menyambut hangat kedatangan Paus Fransiskus? Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyatakan seluruh bangsa Indonesia menyambut hangat kedatangan pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus ke Indonesia.
-
Apa yang dilakukan Paus Fransiskus di Indonesia? Paus Fransiskus, pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia yang juga merupakan Kepala Negara Vatikan, mengadakan kunjungan di Indonesia.
-
Siapa yang menyambut Paus Fransiskus di Indonesia? Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri acara penyambutan kunjungan kenegaraan Pemimpin Gereja Katolik Dunia sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus di Istana Negara hari ini.
Pemimpin Katolik Roma berusia 83 tahun itu, yang salah satu paru-parunya diangkat karena penyakit beberapa dekade lalu, juga membatalkan sejumlah pertemuan pekan lalu.
Dilansir dari Alarabiya, Selasa (3/3), Paus Fransiskus sedianya akan hadir dalam retret selama sepekan dengan para pejabat senior Vatikan yang dimulai pada Minggu malam di kediamannya di selatan Roma.
Namun dalam pengumuman mendadak beberapa jam sebelumnya, dia mengatakan akan mengikutinya dari kediamannya di wisma tamu Vatikan.
Paus Fransiskus dilaporkan jatuh sakit pada saat Italia sedang berjuang melawan wabah virus corona yang mematikan.
Jumlah korban meninggal di Italia melonjak menjadi 52 orang pada Senin dari 34 hari sebelumnya.
Jumlah total kasus yang dikonfirmasi di negara yang terkena dampak terburuk di Eropa ini naik melewati angka 2.000.
(mdk/pan)