Serangan udara koalisi Saudi hantam Yaman, 21 warga sipil tewas
Separuh korban tewas seketika sementara sisanya meninggal karena tidak mendapat akses perawatan yang diperlukan dengan segera.
Serangan udara yang dipimpin oleh Arab Saudi Rabu malam menghantam sebuah pabrik pengemasan sayuran di daerah perumahan provinsi, Hodeidah, Yaman. Akibatnya, 21 orang tewas dan 11 lainnya terluka.
Menurut sumber dari kementerian kesehatan setempat, separuh korban tewas seketika sementara sisanya meninggal karena tidak mendapat akses perawatan yang diperlukan dengan segera. Hal ini karena lokasi kejadian dan rumah sakit berjarak enam jam perjalanan, dengan adanya pemberlakuan blokade jalan oleh pihak yang bertikai.
-
Kapan Saipul Jamil berangkat ke Arab Saudi? Saipul berangkat bersama kelompok terbang awal dari Indonesia. Ia sudah berada di Arab Saudi sejak beberapa hari yang lalu.
-
Kapan patung unta di Arab Saudi ditemukan? Sederet patung unta berukuran sesuai aslinya ditemukan pada 2018 lalu di Arab Saudi utara.
-
Kapan Timnas Indonesia main lawan Arab Saudi? Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi dalam laga pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.
-
Siapa kapten Timnas Arab Saudi? Kapten Tim Nasional Arab Saudi adalah Salem Al-Dawsari, sementara Asnawi Mangkualam menjabat sebagai kapten Timnas Indonesia.
-
Kapan Timnas Indonesia bertanding melawan Arab Saudi? Maarten Paes akhirnya melakukan debutnya bersama Timnas Indonesia dan hasilnya cukup mengejutkan. Sebelumnya, Paes diperkirakan tidak akan tampil saat Timnas Indonesia bertandang ke markas Timnas Arab Saudi pada matchday 1 Grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang berlangsung pada Jumat (06/09/2024).
Sumber tersebut juga menyatakan bahwa lokasi kejadian jauh dari 'wilayah pertempuran' dan tidak ada satu pun korban yang merupakan kelompok Huthi, atau yang biasa disasar oleh koalisi Saudi.
Pernyataan tersebut turut dibenarkan oleh warga. Sebagian besar korban merupakan pekerja pabrik atau petani yang biasa pergi ke fasilitas di kota Bayt al-Faqeeh untuk menyiapkan hasil panen mereka di pasar di kota Hodeidah.
"Lingkungan Al-Masoudi berjarak 10 kilometer dari Bayt al-Faqeeh. Ini adalah daerah yang aman, sehingga para petani sering datang untuk mencuci dan mengemas sayuran atau buah mereka," kata warga bernama Jameel, dikutip dari Middle East Eye, Sabtu (27/10).
Insiden ini merupakan yang ketiga kalinya terjadi di provinsi dalam sepekan terakhir. Namun serangan kali ini memberi dampak paling besar, di mana korban tewas semakin meningkat dan korban terluka pun masih banyak yang perlu ditangani.
Dalam sebuah pernyataan, pihak kementerian mengutuk serangan yang menargetkan warga sipil. Bahkan, pihaknya pun mengatakan bahwa PBB tidak mampu memainkan peran apapun dalam hal ini, termasuk mengutuk agresi Saudi yang memimpin koalisi.
Baca juga:
Serangan udara koalisi Saudi-UAE tewaskan 17 orang di Yaman
Saluran air dibom karena perang, wabah kolera melonjak 170 persen di Yaman
AS tegaskan tetap dukung Saudi dan UEA dalam perang di Yaman
26 Warga Yaman dikabarkan tewas akibat serangan udara sekutu
Sederet dosa Amerika dalam perang di Yaman
Koalisi Saudi pakai bom buatan Amerika tewaskan anak-anak sekolah di Yaman