4 Cara menghemat anggaran suvenir pernikahan
Jangan sampai biaya pernikahan membengkak karena suvenir.
Suvenir pernikahan mungkin memiliki bentuk yang kecil, namun jika tamu yang diberikan berjumlah cukup banyak, maka akan lumayan menguras kas dari anggaran yang telah Anda rencanakan.
Agar biaya pernikahan tidak lantas membengkak hanya karena suvenir, lakukan kiat jitu di bawah ini.
-
Bagaimana agar ucapan selamat menikah terasa spesial dan berkesan? Selamat menikah, semoga Allah menyempurnakan kebahagiaan kalan dan menyempurnakan ibadah kalian, serta memberikan petunjuk dalam setiap keputusan.
-
Bagaimana cara memberikan ucapan selamat menikah yang baik? Seperti apa kumpulan ucapan selamat menikah dari berbagai agama dan kalangan?
-
Bagaimana cara membuat ucapan pernikahan untuk sahabat agar lebih berkesan? Kata-kata ucapan pernikahan lucu untuk sahabat yang tulus akan menambah rasa bahagia dan keeratan hubungan persahabatan Anda dengannya.
-
Mengapa ucapan selamat menikah penting? Pernikahan menjadi salah satu momen istimewa. Bukan hanya bagi mempelai pengantin dan keluarga, namun juga bagi para tamu undangan. Tidak heran apabila mereka akan memberikan ucapan selamat menikah kepada mempelai.
-
Bagaimana cara memberikan ucapan selamat menikah yang berkesan? Salah satu cara untuk memberikan selamat dan ucapan terhadap pasangan yang baru menikah adalah dengan kata-kata.
-
Kenapa ucapan selamat lamaran nikah penting? Ucapan selamat lamaran nikah akan menjadi ungkapan kebahagiaan dan harapan kita kepada pasangan yang berbahagia.
Belanja grosir atau online
Dapatkan penawaran yang lebih terjangkau dengan membeli suvenir pernikahan secara grosir atau jumlah besar. Pilihan yang banyak di pasaran adalah cermin, lilin aromaterapi, atau kipas. Coba juga untuk berbelanja secara online dan manfaatkan promo atau kode potongan harga yang ditawarkan oleh situs berbelanja tersebut. Namun, ingat juga untuk mengkalkulasikan biaya pengiriman dan pajak ketika berbelanja online.
Buat sendiri
Kerajinan tangan atau makanan ringan buatan tangan sendiri memang dapat memangkas anggaran, apalagi jika Anda memang memiliki keahlian untuk membuatnya dengan baik. Hal ini juga dapat memberikan kesan personal ke dalam pesta Anda. Tapi, pastikan Anda mempunyai waktu yang cukup untuk menyelesaikan semuanya untuk menghindari pembuatan yang terburu-buru dan justru membuat Anda stres. Lebih baik juga jika hal ini dilakukan untuk pesta pernikahan berskala kecil yang lebih intim, karena tentu saja suvenir yang akan dibuat juga masih dalam jumlah yang bisa Anda tangani sendiri.
Berpikir out of the box
Tak perlu terjebak dengan ide suvenir pernikahan yang itu-itu saja. Jika biaya Anda terbatas, berpikirlah lebih kreatif. Misalnya, Anda dapat memberikan sekeping CD yang berisi playlist kegemaran untuk dinikmati para tamu di rumah atau mobil. Jika Anda hanya mengundang beberapa keluarga dan kerabat terdekat, cukup bagikan kue pengantin Anda yang dipotong dan dikemasi dalam kotak berpita yang cantik.
Kurangi jumlah tamu
Jumlah tamu sangat berpengaruh pada biaya keseluruhan acara. Begitu pula dengan suvenir, semakin banyak tamu yang hadir maka akan semakin banyak pula suvenir yang harus disediakan. Jika Anda bisa mengurangi jumlah tamu, tentu Anda bisa menghemat sejumlah budget yang harusnya dikeluarkan. Namun, bila hal ini tidak memungkinkan, coba agar penerima tamu memberikan hanya satu suvenir kepada satu keluarga yang memiliki undangan.
Baca juga:
5 Cara mudah memilih katering pernikahan
5 Pasangan selebriti yang menikah dengan sederhana, contek konsepnya
4 Destinasi bulan madu di Indonesia ini lebih keren dari luar negeri
Foto memukau dengan drone, tren terbaru dalam dokumentasi pernikahan
6 Cara mudah memilih tema warna untuk pesta pernikahan