4 Resep Usus Ayam yang Enak, Praktis, dan Mudah Dibuat
4 Resep usus ayam yang enak dan praktis, antara lain usus ayam bumbu kecap, keripik usus, dan pepes usus ayam.
Ada persediaan usus di lemari es? Jangan disimpan lama-lama. Nanti keburu busuk. Pasalnya jeroan memang gampang busuk dan mengeluarkan bau tak sedap.
Kalau bingung bagaimana cara mengolahnya, berikut ini ada beberapa resep kreasi olahan usus ayam bisa dicoba.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Apa saja resep masakan sehari-hari yang murah meriah dan lezat? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera. Bahkan terkadang, hanya dibutuhkan bahan-bahan sederhana untuk membuatnya.
-
Bagaimana cara memasak makanan sehat tapi tetap lezat? Gunakan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi untuk menghasilkan hidangan yang lezat.
-
Bagaimana cara membuat resep masakan sehari-hari menjadi lebih menarik? Kreasikan bahan-bahan yang ada, maka Anda akan mendapatkan sebuah menu masakan yang lezat.
-
Bagaimana cara membuat Udang Masak Mentega yang enak? Cuci bersih udang, lalu kupas dan buang kepalanya. Kucuri udang dengan jeruk nipis, lalu diamkan 10 menit. Panaskan mentega atau margarin, Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan udang, lalu bumbui dengan kecap inggris dan kecap manis. Aduk sebentar sampai udang berubah warna, lalu segera angkat.
-
Kapan resep minuman penghangat tubuh ini cocok untuk dinikmati? Ada beberapa minuman yang cocok dinikmati saat cuaca dingin.
1. Tumis Usus Ayam Bumbu Kecap
ResepKoki/Instagram/dhilasina
Kalau Anda biasa makan di warteg, mungkin tumis usus termasuk salah satu menu yang pernah disajikan. Olahan usus ayam ini memang termasuk masakan rumahan cukup digemari.
Bahan (untuk 4 porsi):
- 500 gram usus ayam yang sudah dibersihkan
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
Bumbu:
- 5 siung bawang putih, iris tipis
- 6-8 butir bawang merah, iris tipis
- 2 buah cabai merah besar, iris menyerong
- 2 buah cabai merah hijau, iris menyerong
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 cm jahe
- 2 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan saus tiram
- 1 gelas belimbing air
- minyak goreng secukupnya
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
Cara Membuat Tumis Usus Bumbu Kecap:
- Rebus usus ayam bersa
- sut dan usus tercampur dengan bumbu.
Angkat dari kompor dan tumis usus ayam bumbu kecap ala warteg siap disajikan bersama nasi hangat.
2. Keripik Usus Ayam Renyah
Shutterstock
Doyan makan keripik usus renyah yang ditambah berbagai bubuk perasa itu? Sesekali bikin sendiri, biar tetap hemat.
Bahan:
500 gram usus ayam
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- garam dan gula secukupnya
- minyak goreng secukupnya
- air secukupnya
Bumbu Halus:
- 5 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 1 sendok teh ketumbar
- 2 ruas jahe
- 3 cm kunyit
- 2 ruas lengkuas, memarkan
- 1 batang serai
- Bahan Pelapis:
- 200 gram tepung terigu
- 1 bungkus tepung bumbu
- 2 sendok makan tepung beras
- garam secukupnya
Cara Membuat Keripik Usus:
- Bersihkan usus dan potong-potong kira-kira sepanjang 2-4 cm atau sesuai selera. Rendam dengan perasan jeruk nipis. Biarkan kurang lebih 15 menit. Bilas bersih.
- Haluskan bumbu, masukkan serai dan lengkuas, campurkan dengan usus yang sudah bersih. Tambahan air secukupnya, atau hingga usus terendam. Rebus hingga matang dan kuah berkurang. Saring dari bumbunya.
- Siapkan bahan pelapis, campur semua tepung terigu, garam dan air secukupnya hingga jadi adonan kental. Masukkan usus ke dalam adonan.
- Goreng hingga kecokelatan atau hingga matang. Siap sajikan.
Demikian cara membuat keripik usus rumahan yang renyah. Cocol dengan saus sambal agar lebih nikmat. Jika ingin disimpan, tempatkan di dalam wadah kedap udara dan tutup rapat.
3. Pepes Usus Ayam
Kesehatan Vegan
Pepes dengan bahan utama usus ayam juga enak, lho. Bisa dicoba sebagai variasi lauk di rumah.
Bahan:
- 500 gr usus ayam
- 1 buah jeruk nipis
- 1 buah tomat, potong jadi 4 bagian
- 3 batang daun bawang, potong-potong
- 2 cm lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai
- daun pisang untuk pembungkus secukupnya
- tusuk lidi secukupnya
Bumbu Halus:
- 7 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 5 buah cabai rawit
- 4 butir kemiri
- 2 cm kunyit
- 2 sdt garam
- 1 sdt gula
Cara Membuat Pepes Usus Ayam:
- Cuci bersih usus ayam dan lumuri jeruk nipis dan sedikit garam.
- Tumis bumbu halus, masukkan daun salam, lengkuas, dan serai. Sisihkan.
- Ambil daun pisang secukupnya, tata bumbu dan usus, tutup bumbu lagi. Lipat daun pisang dan semat dengan lidi. Lakukan hingga habis.
- Kukus pepes usus ayam hingga matang, kurang lebih 25-30 menit. Setelah itu bisa langsung dinikmati atau dibakar sedikit agar lebih sedap.
Sumber: Fimela.com
4.Sate Usus Bumbu Rujak
Shutterstock
Resep terakhir adalah sate usus bumbu rujak. Rasanya yang pedas dengan paduan aroma semangit dari proses pembakaran bakal bikin nafsu makan bertambah.
Bahan:
- 500 gram usus ayam
- air secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus:
- 4 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 10 butir kemiri
- 2 iris jahe, memarkan
- 1 lembar daun jeruk
- 3 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 1/4 sendok teh ketumbar bubuk
- 2 sendok teh gula merah
- 2 sendok teh kecap manis
- kunyit bubuk secukupnya
Cara Membuat Sate Usus Bumbu Rujak:
- Rebus usus yang sudah dicuci bersih selama 30 menit. Setelah itu angkat dan tiriskan airnya.
- Ulek bawang merah, bawang putih, cabai merah, kunyit bubuk, cabai rawit, kemiri, ketumbar, dan gula merah.
- Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daun jeruk dan jahe yang sudah dimemarkan.
- Masukkan usus ayam. Tambahkan sedikit air, lalu duk rata. Tutup sebentar.
- Tambahkan kecap manis dan aduk rata. Masak hingga bumbu meresap dan airnya menyusut sampai hampir habis.
- Sajikan usus ayam dengan tusuk sate. Sate usus ayam bumbu rujak siap dinikmati.
Bila ingin mendapatkan aroma semangit, sate usus bisa dipanggang sebentar sebelum disajikan.
Demikian resep-resep usus ayam yang enak dan bisa dipraktikkan dengan mudah di rumah. Selamat mencoba!
(mdk/tsr)