Hadirkan Inovasi Baru, The Harvest Jual Kopi Seharga Rp 10 Ribu
Hadirkan Inovasi Baru, The Harvest Jual Kopi Seharga Rp 10 Ribu
Liputan6.com, Jakarta - Sebagai brand roti populer, The Harvest memberikan inovasi baru dan memberikan pengalaman berbeda dalam menikmati cake. The Harvest resmi meluncurkan konsep The Harvest Express yang digelar di Wisma Kota BNI, Jakata, Senin, 8 April 2019.
Tak hanya menjual cake dalam porsi yang besar untuk acara istimewa, tapi juga memberikan momen spesial dalam keseharian. Seperti sarapan atau coffe break di tengah aktivitas yang padat.
-
Kuliner kekinian apa saja yang ditawarkan di Chillax Sudirman? Di sana, Anda bisa mencoba berbagai makanan dan minuman dari yang ringan sampai berat seperti sushi, steak, ramen, dan berbagai jajanan khas Korea atau Jepang.
-
Kuliner apa yang menjadi salah satu makanan khas Yogyakarta? Gudeg adalah salah satu makanan khas Yogyakarta yang paling terkenal.
-
Kapan sentra kuliner PKL Sultan Agung buka? Saat ini, kawasan itu telah ditata oleh pemkot sehingga lebih rapi dan nyaman, dengan jam buka mulai pukul 07.00-17.00 WIB.
-
Apa saja yang ditawarkan di Sentra Kuliner Ikan Kabupaten Garut? Di sana terdapat dua lantai, yang pertama untuk pembelian ikan segar di lantai bawah dan berbagai olahan ikan cepat saji di lantai dua.
-
Kapan Sentra Kuliner Ikan Kabupaten Garut diresmikan? Dikutip dari ANTARA, Rabu (28/6) sentra ikan tersebut diketahui baru diresmikan pada Selasa 26 Juni 2023 lalu.
-
Kenapa kuliner Bogor patut dicoba? Sebab, cita rasa makanan yang ditawarkan di Kota Bogor pasti nggak akan mengecewakan lidahmu.Dari yang rasanya pedas, manis, gurih, hingga kuliner yang anti mainstream dapat kamu temui dengan mudah di Kota Bogor. Tetapi, apabila kamu bingung harus mencicipi mulai dari mana dulu, mungkin rekomendasi kuliner satu ini akan dapat membantu kamu. Yuk, intip apa saja makanan enak di Bogor yang wajib dicoba!
"Pelayanan cepat dengan konsep grab to go, orang datang, orang datang kemudiam mengambil barang langsung bayar. Yang berbeda, lebih banyak cake lebih dijual ukuran porselen untuk orang kantoran. Yang terbaru banyak mengembangkan menu minuman," ujar Edison Manalu, CEO The Harvest.
Minuman yang dihadirkan salah satunya adalah kopi dengan harga promo Rp 10 ribu. Inovasi baru ini hadir untuk memudahkan para pekerja kantoran yang ingin menikmati kopi dengan kualitas nikmat, tetapi dengan harga yang terjangkau.
Lebih Praktis
"Kopi kita 10 ribu rupiah, tapi bukan pakai mesin yang pencet-pencet otomatis ini dari bind-nya pilihan kemudian kita pakai mesin benar-benar, mesin mahal," tutur Edison.
Edison menambahkan bahwa menu kopi yang dihadirkan di The Harvest Express ini sama seperti sebelumnya. Tetap menjaga kualitas dan rasanya tetap nikmat. Kopi dibuat sedemikian rupa dengan harga terjangkau, untuk yang regular dijual dengan harga Rp 10 ribu.
Inovasi baru pertama kali dibuka ini dibuat untuk mempermudah konsumen yang ingin menikmati varian menu The Harvest dan cara cepat dan praktis. The Harvest akan terus menciptakan inovasi-inovasi lezat yang akan memberikan pengalaman spresial bagi siapa pun yang menikmatinya.
"Store ini (The Harvest Express) buka dari pukul 07.00 hingga pukul 19.00. Kalau tidak ada halangan kami buka 13 (store) tahun ini, lebih banyak di Jakarta di (daerah) perkantoran," pungkas Edison. (Adinda Kurnia Islami)
Saksikan video pilihan di bawah:
Â
(mdk/liputan6)