Komunitas olahraga ekstrem menjamur hampir di setiap kota
Olahraga parkour menjamur di Indonesia. Freestyle BMX apalagi?
Memang tidak terlalu terdengar seperti cabang olahraga lainnya. Namun komunitas olahraga ekstrem di Indonesia sudah banyak. Bahkan tersebar hampir di seluruh kota di tanah air.
Sebut saja parkour. Olahraga ekstrem yang satu ini memiliki peminat sendiri yang cukup banyak. Seni gerak yang ditemukan oleh David Belle asal Prancis ini sekarang sudah mendunia. Di Indonesia ada banyak komunitas parkour yang juga kerap mengadakan kegiatan rutin.
Secara harfiah, parkour adalah bergerak atau berpindah tempat dari point A ke point B seefisien dan secepat mungkin yang menggunakan prinsip dari Parkour dengan mengedepankan keindahan bergerak sekaligus diimbangi oleh kemampuan dari tubuh manusia itu sendiri.
Meskipun cukup berisiko, namun peminatnya tak kurang-kurang, lho. Fanspage Parkour Indonesia saat ini sudah mencapai 18 ribuan like yang tersebar di seluruh tanah air.
Olahraga ekstrem ini banyak digemari karena tidak membutuhkan banyak peralatan. Yang harus disiapkan hanya sepatu olahraga, kaos, dan celana yang nyaman dipakai.
Selain parkour, ada juga freestyle BMX. Meskipun harus menggunakan peralatan, yaitu sepeda namun peminat olahraga yang satu ini tak kalah banyak, lho. Biasanya tersebar hampir di seluruh kota dan kerap memeragakan aksi di car free day.
Bahkan event-event nasional terkait olahraga ekstrem pun juga sudah banyak. Parkour pernah mengadakan 'Jamming Nasional - Parkour Indonesia Tri Hita Karana, di Bali tahun 2013 lalu. Kalau freestyle BMX sudah jangan ditanya, event-nya banyak banget!
Yang penting adalah satu, #beranirusak. Tapi jangan sampai mengesampingkan keselamatan kamu juga, ya!
Baca juga:
Keselamatan nyawa dipertaruhkan, Olahraga Ekstrem tetap jadi pilihan
Aksi heroik dan seksi pegulat wanita bertarung di WWR Stardom
Ketika olahraga ekstrem mulai jadi bagian gaya hidup kawula muda
-
Bagaimana wisatawan asing di Kali Talang melakukan olahraga ekstremnya? Di sana mereka mengikuti olahraga minat khusus yaitu menyeberangi sungai dengan berjalan di atas tali yang dibentangkan dan diikat di pohon.
-
Apa yang merupakan kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia? Kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia ini resmi dibuka pada 9 Agustus 2024 dengan pertandingan antara Persib Bandung dan PSBS Biak, di mana juara bertahan berhasil meraih kemenangan dengan skor 4-1.
-
Apa yang membuat wisata alam hidden gem di Indonesia begitu menarik? Mengunjungi tempat wisata alam hidden gem yang masih belum banyak dikenal membuat wisatawan akan menemukan banyak kejutaan saat menjelajahinya.
-
Di mana atlet bulu tangkis Indonesia disambut meriah oleh para penggemar? Tak hanya disambut oleh petinggi bulu tangkis tanah air, para juara All England 2024 ini juga disambut meriah oleh para penggemar. Mereka menyanyikan lagu nasional mengiringi kedatangan para atlet di bandara.
-
Aktivitas seru apa yang bisa dilakukan di Payangan untuk para pecandu adrenalin? Tempat pertama yang wajib dikunjungi para adrenaline junkie di Bali adalah Payangan, Kabupaten Gianyar. Pasalnya, di Payangan bisa mencoba serunya river tubing. Olahraga air ini dilakukan di Sungai Siap. Selama 2 jam lamanya, wisatawan akan diajak susur sungai sepanjang 6km.
-
Apa itu olahraga kasti? Kasti adalah permainan yang mengutamakan kerja sama antarpemain, kekompakan, ketangkasan serta kesenangan.