12 Model Loose Pants (Celana Longgar) buat Tampil Gaya tanpa Korbankan Kenyamanan
Buat beraktivitas di cuaca yang gerah, enaknya pakai loose pants alias celana longgar. Modelnya bisa bermacam-macam.
Buat beraktivitas di cuaca yang gerah, enaknya pakai loose pants alias celana longgar. Modelnya bisa bermacam-macam.
Apalagi sekarang loose pants sedang tren. Tak perlu takut terlihat terlalu santai, karena model dan bahan yang ditawarkan lebih beragam. Tinggal pilih sesuai bentuk tubuh dan kombinasikan dengan atasan yang fashionable. Anda pun siap beraktivitas di luar ruangan tanpa harus memilih antara gaya atau kenyamanan.
-
Apa yang bikin Wulan Guritno jadi pusat perhatian di fashion show? Wulan sering bikin heboh di fashion show dengan perut abs-nya yang bikin semua mata fokus padanya.
-
Bagaimana penampilan Wulan Guritno dalam cheongsam nya? Wulan tampak tampil mengenakan cheongsam dress kuning dengan print motif floral. Wulan juga tampil bak Ling-Ling dengan sleek updo dan anting gantung yang estetik.
-
Mengapa gaya fashion Jang Wonyoung menarik perhatian? Siapa yang tidak terpesona dengan gaya fashion Jang Wonyoung? Selera busananya tidak perlu diragukan lagi dan selalu tampil chic dan classy banget!
-
Baju kerja wanita model apa yang direkomendasikan untuk wanita yang menginginkan penampilan yang unik? Salah satu pilihan blus yang menarik adalah Bonjour Top. Desainnya modern dan modis, ideal bagi mereka yang menginginkan penampilan yang unik dan avant-garde. Bagian lengan blus ini memiliki sedikit kelebihan kain yang menyerupai lengan balon, menciptakan kesan berisi di bagian atas tubuh.
-
Siapa yang bertemu di acara fashion tersebut? Al Ghazali dan Alyssa Daguise sebelumnya menjadi pusat perhatian saat menjalin hubungan asmara yang berakhir pada tahun 2022. Setelah perpisahan tersebut, Alyssa Daguise diketahui menjalin hubungan baru dengan William Darouiche, sementara Al Ghazali dikabarkan dekat dengan Laura Moane.
-
Bagaimana Sara Wijayanto memadukan bajunya untuk OOTD yang kece? Sara bikin OOTD-nya kece banget, dia paduin bajunya sama sneakers dan kacamata hitam.
Berikut ini beberapa model loose pants atau celana longgar yang bisa Anda pertimbangkan.
1. Palazzo
© pexels.com/Đặng Thanh Tú
Palazzo adalah jenis wide-leg pants dengan panjang di bawah mata kaki. Beda dengan flare pants yang melebar mulai dari bagian lutut, palazzo melebar dari pinggul dan bagian bawahnya jauh lebih lebar dari lingkar pinggang.
Menurut laman Clarinda Lauren, palazzo dijahit dari kain yang berkesan jatuh (flowy). Jika dilihat sekilas, celana ini bisa dikira rok maxi.
2. Culotte
© pexels.com/John Diez
Lalu ada culotte atau kulot. Modelnya tak jauh beda dari palazzo, hanya saja panjangnya seperti celana 7/9. Bahannya pun cenderung lebih kaku daripada palazzo.
3. Cropped Pants
© unsplash.com/Samia Liamani
Celana 7/8 atau 7/9 dengan potongan longgar dari pinggang hingga ujung biasa disebut cropped pants. Beda dengan kulot, cropped pants memiliki lingkar yang sama dari paha sampai ujung. Jadi, tidak melebar seperti kulot atau model wide-leg pants lainnya.
4. Cropped Wide-Leg Pants
© unsplash.com/MBARDO
Cropped wide-leg pants terlihat seperti kulot, tapi sedikit lebih panjang. Panjangnya pas di atas mata kaki.
Biasanya dipadukan dengan ankle boots atau high-top sneakers. Tujuannya tentu saja untuk menonjolkan aksen cropped celana.
5. Gaucho
© pexels.com/Ba Tik
Terinspirasi dari celana koboi di Amerika Selatan pada zaman dulu, kini makna gaucho bergeser menjadi celana bahan potongan 3/4 atau 7/8 yang melebar dari bagian paha. Kain yang digunakan cenderung kaku seperti kulot.
6. Harem Pants
Kebalikan dari wide-leg pants, harem pants justru lebar di bagian pinggang, lalu menyempit mulai dari betis. Ada juga yang menggembung sampai mata kaki dan beraksen karet di mata kaki.
Harem pants biasanya dibuat dari kain yang melambai atau kaus tipis. Anda juga bisa mendapatkannya di marketplace dengan nama celana aladdin.
7. Jogger
© pexels.com/Alena Darmel
Dulu lebih populer disebut training pants, kini lebih sering disebut jogger pants. Celana longgar ini memiliki bagian mata kaki yang menyempit berkat aksen karet atau serut. Namun, lingkar pahanya tak sampai selebar harem pants.
Agar tak terlihat seperti sweatpants yang terlalu santai, pilih jogger yang terbuat dari kain bahan atau malah drape. Bisa juga dicek di marketplace dengan kata kunci 'work jogger'.
8. Boyfriend Jeans
© unsplash.com/Dmitriy K.
Sesuai namanya, boyfriend jeans adalah celana berbahan denim dengan model klasik yang sengaja dibuat longgar dari pinggang sampai mata kaki. Dulu sering disebut dengan istilah baggy jeans.
9. Pleated Pants
© unsplash.com/Zuzana Ruttkay
Pleated pants adalah model celana longgar yang sempat populer di tahun 80-an. Uniknya, celana ini juga disebut baggy di Indonesia.
Ciri khas pleated pants adalah dua sampai empat aksen pleat di bagian depan pinggul. Bagian mata kakinya bisa sedikit menyempit atau lurus seperti pipa.
10. Trousers
© pexels.com/Enrique Hoyos
Sebenarnya, 'trousers' adalah sebutan 'pants' di Inggris. Artinya sama-sama celana panjang. Namun di dunia fashion, trousers digunakan untuk menyebut celana longgar tailor-made yang sempat dipopulerkan Katharine Hepburn dan Marlene Dietrich.
Trousers berpotongan lurus dan longgar dari atas sampai bawah. Biasanya ditambahkan aksen pleat di bawah pinggang atau disertai kolom ikat pinggang dan ikat pinggang model pita dari kain yang sama.
11. Wrap Pants
© pexels.com/Honye Sanges
Wrap pants adalah model loose pants yang juga cukup populer di pasaran. Anda bisa menemukan celana ini di marketplace dengan nama celana ikat atau kulot ikat. Umumnya, celana ini dibuat dari kain yang tipis, tapi tidak terlalu melambai.
12. Tulip Pants
Terakhir, ada tulip pants yang sekilas terlihat seperti wrap pants. Bedanya, loose pants yang satu ini memiliki ujung bulat. Jadi, kelihatannya seperti kelopak bunga tulip yang merekah.
Tulip pants bisa dibuat dari kain flowy atau bahan yang lebih kaku seperti denim. Jika dipakai berjalan, belahan di kaki akan membelah. Kaki jadi terasa lebih sejuk.
Itulah beberapa model loose pants atau celana longgar yang bisa dipilih untuk OOTD di tengah cuaca panas atau aktivitas outdoor. Sudah punya model yang mana?
(mdk/tsr)