Mulai dari Latte Makeup sampai Pink Barbie Core, 5 Tren Kecantikan 2023 yang Unik dan Patut Dicoba!
Tren kecantikan 2023 ini dijamin bisa bikin penampilan semakin tambah cantik dan glowing.
Mulai dari Latte Makeup sampai Pink Barbie Core, 5 Tren Kecantikan 2023 yang Unik dan Patut Dicoba!
Sebagai salah satu warga dunia dan pengguna sosial media, apakah kamu suka mengikuti tren kecantikan yang ada di setiap tahunnya? Terutama di tahun 2023, ada banyak tren kecantikan yang unik dan patut dicoba. Apa saja itu?
Look makeup latte diperkirakan mulai nge-tren di pertengahan 2023. Banyak influencer, makeup artist dan selebriti yang mencoba berdandan ala latte. Kunci utama dari look ini sebenarnya yaitu membuat kulit berwarna natural ‘bronze’ . Seakan baru terkena sinar matahari atau sunkissed.
Latte Makeup
Maka dari itu, produk terpenting untuk look ini adalah bronzer. Kamu bisa mengaplikasikan bronzer ke bagian wajah seperti tulang pipi, ujung dagu ataupun ujung mata. Selain itu, gunakan juga warna ‘warm’ seperti coklat, kuning, dan emas.
-
Bagaimana cara mencegah kerutan dengan menggunakan skincare? Penggunaan rutin produk skincare yang mengandung vitamin C dapat membantu mencegah keriput. Sebagai antioksidan, vitamin C melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB, yang merupakan penyebab utama kerusakan kulit dan timbulnya kerutan. Selain itu, vitamin C juga mendorong produksi kolagen, protein penting yang membentuk struktur kulit. Pilihlah produk yang mengandung vitamin C dalam bentuk L-ascorbic acid atau ascorbyl palmitate untuk hasil terbaik.
-
Bagaimana cara kulit kentang untuk mencegah masalah kesehatan? Kulit kentang kaya akan antioksidan, seperti vitamin C dan E. Antioksidan ini membantu melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas dan mencegah berbagai masalah kesehatan, termasuk penyakit jantung, kanker, dan penuaan dini.
Berbagai Produk Spray
Di tahun 2023, berbagai produk seperti parfum untuk kulit hingga sunscreen bisa diaplikasikan dengan menyemprotkan ke bagian yang diinginkan. Metode spray ini memang praktis dan disukai banyak orang. Bahkan, kepopulerannya semakin meningkat karena ada banyak influencer yang sering memakainya.
Facial Treatment sebagai Solusi Wajah Glowing
Dari banyaknya variasi treatment kecantikan hingga produk skincara dan makeup yang bermunculan, ternyata perawatan yang dilakukan di salon masih banyak diminati hingga tahun 2023 ini.
Pergi ke salon kecantikan dan melakukan perawatan rutin dianggap sebagai cara yang cukup ampuh dan bahkan digadang-gadang lebih murah daripada harus membeli berbagai macam produk skincare.
Apalagi karena perawatannya dilakukan langsung oleh para profesional yang ahli di bidangnya dan hasilnya pun terbilang cukup memuaskan.
Sebagaimana diketahui, sebelum melakukan facial treatment, biasanya salon kecantikan akan memeriksa kondisi wajah pelanggan dengan alat khusus untuk mendeteksi tipe kulit.
Bukan cuma tren latte, strawberry juga jadi salah satu tema makeup yang viral. Seperti namanya, poin utama tren makeup ini adalah warna pink yang memberi kesan fresh. Biasanya, makeup strawberry ditonjolkan pada bagian tulang pipi yang memakai blush on pink cerah dan lip gloss agar bibir terlihat sehat mengkilap. Nggak lupa juga fake freckles seperti bintik buah strawberry.
Strawberry Makeup
Nggak lengkap rasanya kalau ngomongin tren beauty 2023 tanpa menyebutkan ‘barbie core’. Tren satu ini terinspirasi dari kesuksesan film Barbie yang viral banget di seluruh bioskop Indonesia maupun dunia. Salah satu yang identik dari tren barbie core adalah make up dan outfit warna pink. Banyak orang yang menyukai riasan dengan warna pink khususnya di bagian pipi alias blush on. Selain itu, outfit pink dari ujung kepala sampai kaki pun banyak digunakan semenjak tayangnya film Barbie.
- Intip Deretan Potret Bella Bonita, Bumil Cantik yang Semakin Glowing dan Bikin Iri
- Bertema Barbie, ini 10 Potret Keseruan Acara Ultah Chava Anak Rachel Vennya yang ke-4
- 14 Potret Artis tanpa Makeup yang Justru Tambah Glowing
- Sama-sama Makeup ala Barbie, Intip Adu Penampilan Tasya Farasya dan Nanda Arsyinta
Pink Barbie Core
Tahun 2023 kurang dari dua bulan lagi akan berakhir. Mungkin dalam kurun tersebut masih banyak tren kecantikan yang akan terus berkembang.
Di antara yang sudah disebutkan, tren mana aja yang udah pernah kamu coba dan belum? Kalau belum, kamu tertarik nggak untuk mencobanya?
Penulis: Farhati Haqiya Silmi