Ups, 94 persen wanita Jepang malu pakai bikini!
94 persen wanita Jepang mengatakan bahwa mereka tidak memiliki cukup percaya diri untuk pakai bikini.
Dalam sebuah survei internet baru-baru ini, 94 persen wanita Jepang berusia 20-an dan 30-an mengatakan bahwa mereka tidak memiliki cukup percaya diri untuk mengenakan bikini.
Ini tentu menarik, mengingat kehidupan di Jepang sangatlah bebas. Lantas, apa yang membuat sebagian besar wanita Jepang tidak percaya diri memakai bikini di depan umum?
Sebagaimana dilansir rocketnews24 (16/7), seorang wanita berusia 25 tahun yang mengikuti survei tersebut mengatakan bahwa dia tidak percaya diri dengan payudaranya yang kecil. Lainnya merasa tidak nyaman dengan bentuk tubuh mereka yang kurang langsing. Bahkan, salah satu responden mengatakan bahwa dirinya rela tidak makan apa-apa tepat sebelum memakai bikini.
Namun, beberapa responden juga menyatakan bahwa mereka ingin terlihat lebih sopan dan merasa tidak nyaman memamerkan tubuh mereka di depan umum.