11 Tempat Wisata di Pamulang yang Wajib Dikunjungi, Cocok Jadi Pelarian di Tengah Kesibukan
Dari taman-taman kota yang asri, pusat perbelanjaan modern, hingga wahana air yang menyegarkan, Pamulang menawarkan berbagai pilihan tempat wisata yang seru.
Tempat wisata di Pamulang, Tangerang Selatan menawarkan berbagai keseruan dan ketenangan.
11 Tempat Wisata di Pamulang yang Wajib Dikunjungi, Cocok Jadi Pelarian di Tengah Kesibukan
Dari taman-taman kota yang asri, pusat perbelanjaan modern hingga wahana air yang menyegarkan, Pamulang menawarkan berbagai pilihan tempat wisata yang cocok untuk semua kalangan.
Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata Pamulang yang wajib disinggahi saat berada di daerah ini.
Situ Gintung
Situ Gintung adalah sebuah danau buatan yang terletak di Tangerang Selatan dan memiliki sejarah sebagai waduk yang dibangun antara tahun 1932 - 1933. Dengan luas awal 31 ha dan kapasitas penyimpanan 2,1 juta meter kubik, Situ Gintung berfungsi sebagai tempat penampungan air hujan dan untuk perairan ladang pertanian di sekitarnya.
-
Apa yang membuat wisatawan betah berlama-lama di Situ Patenggang? Situ patenggang merupakan sebuah danau yang terletak di ketinggian 1685 MDPL. Obyek wisata ini menawarkan keindahan alam serta birunya danau yang menawan. Sehingga akan membuat Anda betah berlama-lama menghabiskan waktu di danau situ patenggang.
-
Apa saja wisata alam yang ditawarkan di Pandeglang? Kabupaten Pandeglang, yang terletak di Provinsi Banten memiliki daya tarik yang memikat bagi para pengunjung. Salah satu hal yang membuatnya menonjol adalah keindahan alamnya yang memukau. Mulai dari pantainya hingga kawasan hutan.
-
Dimana lokasi wisata arung jeram Pangcalikan? Lokasinya berada di Sungai Cipeles, Desa Citepok, Kecamatan Paseh.
-
Apa saja yang ditawarkan Palembang sebagai destinasi wisata? Palembang menawarkan berbagai destinasi wisata yang tak hanya memikat mata tapi juga menyuguhkan pengalaman yang tak terlupakan.
-
Dimana lokasi wisata alam yang menawarkan sensasi berpetualang di Sumedang? Tempat wisata Sumedang ini adalah sebuah bendungan yang berada di Desa Cimarias, Kecamatan Pamulihan.
-
Apa saja yang ditawarkan tempat wisata di Sumedang? Tempat wisata Sumedang akan memberikan pengalaman seru dan menarik selama liburan. Tempat wisata Sumedang ini sayang untuk dilewatkan.
Saat ini, Situ Gintung telah bertransformasi menjadi taman wisata dengan berbagai aktivitas dan wahana, seperti outbound, camping, pelatihan, gathering, paintball, kolam renang, dan water park.
Ocean Park BSD City Serpong
Ocean Park BSD City adalah sebuah wahana wisata bertemakan water park yang berada di Tangerang Selatan. Menempati lahan yang luas, sekitar 8,6 hektar, wahana ini dapat menampung hingga 12.000 orang.
Taman Kota 2 BSD
Taman Kota 2 BSD adalah sebuah area hijau yang terletak di Serpong, Tangerang Selatan. Taman ini memiliki luas sekitar 7,2 hektare dan menawarkan suasana sejuk dengan pepohonan rindang serta danau buatan. Taman ini juga memiliki Jaletreng River Park, sebuah promenade di tepi sungai yang menawarkan pemandangan yang indah dan tempat yang nyaman untuk bersantai.
Taman Kota 2 BSD buka setiap hari mulai pukul 06.00 - 18.00 WIB dan tidak memungut biaya tiket masuk.
Ricastro Waterzone
Ricastro Waterzone adalah taman rekreasi air dengan berbagai wahana permainan air. Meskipun lahan terbatas, wahana di dalamnya cukup lengkap. Terdapat berbagai kolam renang baik untuk balita, anak-anak hingga orang dewasa. Wahana perosotan air dengan berbagai bentuk dan ketinggian juga tersedia. Di sini, Anda dapat menikmati sensasi meluncur dari seluncuran air dan bermain di kolam renang.
Terdapat kafe penjual makanan dan banyak tempat duduk yang cocok untuk kumpul keluarga atau acara komunitas. Harga tiket masuk berkisar antara Rp25.000 - Rp40.000.
Branchsto BSD (Branchsto Equestrian)
Branchsto BSD adalah taman rekreasi yang menggabungkan konsep peternakan kuda dengan kuliner. Di sini, Anda dapat menikmati berbagai aktivitas seru, seperti berkuda, panahan, logtrain, dan berburu kuliner. Restoran di area ini menyajikan hidangan mulai dari tradisional hingga western. Harga tiket masuk gratis, namun ada biaya tambahan untuk naik wahana seperti pony ride, ATV, dan lainnya.
Branchsto BSD berada di Jalan BSD Raya Barat, Pagedangan, Serpong, Tangerang Selatan, Banten.
Trans Snow World Bintaro
Trans Snow World Bintaro adalah taman rekreasi dengan tema salju indoor terbesar di Asia Tenggara. Berkonsep pegunungan Jepang dan Swiss, Anda dapat merasakan sensasi bermain salju, meluncur dengan papan sledge, dan bahkan bermain ski. Jam operasionalnya adalah 11.00 - 18.30 WIB. Harga tiket masuk bervariasi tergantung pada paket yang dipilih, mulai dari Rp175.000 hingga Rp510.000.
Pasar Modern BSD
Pasar Modern BSD mengusung konsep lifestyle center dengan interactive green area. Ini adalah tempat yang menggabungkan konsep family shopping mall, entertainment center, dan pusat kuliner. Pasar ini didesain modern, bersih, nyaman, dan rapih, serta seru untuk ditelusuri.
Beberapa pilihan kuliner di Pasar Modern BSD yang patut dicoba antara lain Teras Jepang, Wakacao, dan Bakmi Medan Kebon Jahe.
Bintaro Jaya Xchange Mall (BXc Mall)
Bintaro Jaya Xchange Mall terletak di kawasan Bintaro Jaya. BXc Mall mengusung konsep lifestyle center dengan interactive green area. Ini adalah pusat perbelanjaan yang menggabungkan konsep family shopping mall, entertainment center, dan pusat kuliner. Mall ini menawarkan berbagai fasilitas lengkap, termasuk ice skating rink dan Prime Hotels.
Menteng Park Bintaro
Berlokasi di Sektor 7 Bintaro Jaya, Jl. Cut Mutia I Jl. Wahid Hasyim, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Menteng Park adalah taman yang menawarkan suasana asri di tengah hiruk-pikuknya Bintaro. Di sini, pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas seperti jogging, bersepeda, piknik, atau sekadar jalan santai di akhir pekan. Suasana yang asri dan segarnya udara di Menteng Park cocok untuk menenangkan pikiran. Taman ini terbuka 24 jam dan tidak memungut biaya tiket masuk.
Scientia Square Park (SQP)
Scientia Square Park adalah ruang terbuka hijau dengan fasilitas modern yang berfungsi sebagai pusat aktivitas pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum. Taman ini menawarkan berbagai zona permainan, edukasi, dan program back-to-nature. Dengan luas sekitar 31 hektar, SQP memiliki suasana yang sejuk dan nyaman untuk beraktivitas.
Beberapa fasilitas yang ada di SQP meliputi area bermain, patung-patung yang cocok untuk berfoto, dan zona kupu-kupu. SQP juga memiliki klub eksplorasi alam yang menarik untuk anak-anak.
Taman Potret
Taman Potret adalah taman yang ramah anak dan keluarga. Terletak di samping Tangcity Mall dan seberang Taman Bambu, taman ini memiliki suasana yang sejuk dan ditumbuhi pepohonan yang rimbun. Fasilitas di Taman Potret meliputi area bermain dengan tiga papan perosotan, patung-patung yang cocok untuk berfoto, dan beberapa patung jamur raksasa.
Pengunjung dapat menikmati semua fasilitas ini secara gratis, hanya perlu membayar tarif parkir sebesar Rp5.000. Taman Potret juga memiliki area Pasar Jajanan di sisi belakang, tempat pengunjung dapat menikmati berbagai makanan dan minuman.