Momen Jokowi Takziah ke Rumah Sahabat Lamanya di Boyolali, Jadi Tontonan Tetangga
Sebelum menjadi presiden, Jokowi memang dikenal juga sebagai salah satu pengusaha mebel ternama Tanah Air. Sebagai pengusaha mebel, tentunya ia memiliki banyak rekan bisnis hingga sahabat dekat. Momen Jokowi takziah ke rumah sahabat lamanya di Boyolali, jadi tontonan tetangga.
Sebelum menjadi presiden, Jokowi memang dikenal juga sebagai salah satu pengusaha mebel ternama Tanah Air. Sebagai pengusaha mebel, tentunya ia memiliki banyak rekan bisnis hingga sahabat dekat.
Meski kini sudah menjadi orang nomor 1 di Indonesia, Jokowi tetap dikenal sebagai pribadi yang rendah hati. Bahkan belum lama ini, Presiden Jokowi juga takziah ke rumah salah satu sahabat lamanya di Boyolali yang belum lama meninggal.
-
Siapa yang mencobai kereta cepat Jakarta Bandung bersama Presiden Jokowi? Rabu (13/9) hari ini Raffi Ahmad berkesempatan mencobanya bersama Presiden Jokowi.
-
Kenapa Paspampres mengganti motor trail saat mengawal Jokowi di Lampung? Menariknya, Paspampres bermotor yang biasa mengawal Jokowi dengan motor gede sampai ganti motor trail. Nampak empat anggota Paspampres pengawal Jokowi yang biasa berboncengan sepeda gede, mengendarai motor trail berpelat TNI.
-
Dari mana Prabowo dan Jokowi memulai perjalanan dengan Kereta Cepat Jakarta-Bandung? Prabowo naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung bersama Jokowi dari Stasiun Tegalluar, Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat menuju Stasiun Halim Jakarta Timur.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Mengapa Presiden Jokowi hadir di acara serah terima pesawat? Acara serah terima Pesawat C-130J-30 Super Hercules untuk TNI AU.
-
Jenis motor apa yang digunakan Paspampres saat mengawal Jokowi di Lampung? Paspampres Sampai Pakai Motor Trail Menariknya, Paspampres bermotor yang biasa mengawal Jokowi dengan motor gede sampai ganti motor trail. Nampak empat anggota Paspampres pengawal Jokowi yang biasa berboncengan sepeda gede, mengendarai motor trail berpelat TNI. Biasanya Paspampres bermotor mengendarai motor gede berjenis Yamaha FZ1 alias Yamaha Fazer 1000.
Video ini pun menggemparkan warganet yang sudah melihat bagaimana Jokowi dan Ibu Iriana duduk di rumah sederhana warga. Kesederhanaan dan keramahan Jokowi lagi-lagi menuai banyak simpati.
Kedatangan Tamu Agung
©2023 Merdeka.com/tiktok @niamhasan1
Inilah momen kedatangan Jokowi dan Ibu Iriana ke rumah sahabat lamanya. Saat baru datang, keluarga dari sahabat lama Jokowi pun sudah menunggu di depan pagar. Mereka berdiri untuk menyambut kedatangan orang nomor 1 di Indonesia ini.
Masuk ke Dalam Rumah
©2023 Merdeka.com/tiktok @niamhasan1
Usai bersalaman dan menyapa para tetangga yang sudah berkumpul di sana sejak tadi, Jokowi dan Ibu Iriana pun masuk ke dalam rumah. Pihak keluarga sahabatnya juga mempersilakan mereka masuk dengan sepatunya.
Duduk dan Mengobrol
©2023 Merdeka.com/tiktok @niamhasan1
Jokowi dan Ibu Iriana yang berniat untuk takziah ini pun duduk di ruang tamu bersama pihak keluarga dari sahabat lamanya yang belum lama meninggal. Mereka tampak sedikit mengobrol untuk meredakan suasana yang agak canggung.
Foto Bareng
©2023 Merdeka.com/tiktok @niamhasan1
Tidak lama, Jokowi dan Ibu Iriana pun berfoto dengan pihak keluarga sahabatnya. Mereka tampaknya masih menyambung silaturahmi meski kini sahabat lamanya sudah tiada.
Pamit
©2023 Merdeka.com/tiktok @niamhasan1
Akhirnya usai beberapa saat bertamu di rumah sahabat lamanya, Jokowi dan Ibu Iriana pun pamit. Jokowi pun tampak kembali menyapa para tetangga yang sudah berada di teras rumah sejak mereka belum datang.