Resep Puding Mozaik ala Rumahan, Enak dan Super Lembut
Puding merupakan salah satu camilan favorit banyak orang yang cara membuatnya sangat mudah untuk diikuti. Kamu bisa membuat puding berbagai varian mulai dari varian yang bercita rasa buah-buahan maupun varian yang bercita rasa cokelat, susu, kopi hingga keju atau kamu bisa menggabungkan beberapa varian menjadi satu.
Puding merupakan salah satu camilan favorit banyak orang yang cara membuatnya sangat mudah untuk diikuti. Kamu bisa membuat puding berbagai varian mulai dari varian yang bercita rasa buah-buahan maupun varian yang bercita rasa cokelat, susu, kopi hingga keju atau kamu bisa menggabungkan beberapa varian menjadi satu. Puding dengan aneka rasa dijadikan satu tersebut dikenal dengan nama puding mozaik.
Beberapa tahun belakang, puding mozaik selalu jadi primadona bagi kamu yang ingin menikmati puding dengan cita rasa yang unik. Meski telah banyak dijual di pasaran dan kamu bisa dengan mudah mendapatkannya. Namun, tak ada salahnya jika kamu ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang kamu miliki.
-
Bagaimana cara membuat puding telur susu? 1. Masukkan bahan karamel puding ke dalam panci bersih dan masak menggunakan api sedang. Setelah warnanya sudah keemasan, pindahkan karamel ke dalam cetakan loyang kecil atau wadah alumunium. 2. Untuk bikin adonan pudingnya, masukkan gula, telur utuh, dan kuning telur. Kemudian, kocok hingga gulanya larut. 3. Tambahkan vanilla, dan kocok kembali sampai rata. sisihkan. 4. Masukkan susu full cream dan whipped cream cair ke dalam panci bersih. Kemudian masak di di api kecil hingga suhu cairan menjadi hangat suam-suam kuku atau nggak sampai mendidih. 5. Campurkan sedikit demi sedikit cairan susu ke dalam adonan puding (langkah nomor 2). Sambil mencampurkan keduanya, kamu bisa mengaduk secara perlahan hingga cairan susu masuk semua ke dalam wadah adonan puding. 6. Jika sudah tercampur rata, masukkan kembali adonan puding ke dalam wadah berisi karamel. Kemudian kukus selama kurang lebih 20-25 menit. 7. Jika sudah matang, diamkan selama 1-2 menit di suhu ruang. Setelah itu, masukkan puding ke dalam kulkas selama kurang lebih 4 jam. Jika sudah 4 jam, keluarkan kembali dan sajikan puding di atas piring untuk jadi camilan enak buat si kecil.
-
Bagaimana cara membuat Pudak? Sebelum digunakan, pangkal daun pinang harus disamak terlebih dahulu untuk memisahkan kulit dalam dan kulit luar. Untuk membungkus pudak, hanya kulit bagian dalam yang digunakan karena lebih tebal dan halus sedangkan kulit bagian luar dibuang.
-
Bagaimana cara membuat pangsit kuah? Rebus air sampai mendidih. Masukkan garam, kaldu jamur, tumisan bawang putih dan minyaknya, seledri, dan daun bawang. Masukkan pangsit, masak sampai matang. Tambahkan minyak wijen secukupnya dan sajikan.
-
Bagaimana cara membuat Es Coklat? Campur susu cair, stroberi, dan 1 sekop es krim vanilla dalam blender. Setelah itu, tuangkan campuran tersebut ke dalam gelas saji. Letakkan 1 sekop es krim di atasnya, kemudian taburkan coklat bubuk. Hiasi dengan daun mint atau potongan stroberi untuk mempercantik tampilan.
-
Bagaimana cara membuat Puding Roti Tawar Kukus? Rendam roti tawar dalam santan. Tambahkan susu bubuk lalu aduk hingga merata.Kocok gula pasir, telur, dan vanili. Tuang ke adonan roti dan aduk hingga merata.Persiapkan loyang yang sudah diolesi margarin. Tuang adonan roti di loyang.Kukus puding roti selama sekitar 30 menit. Angkat dan sajikan dengan gula halus.
-
Bagaimana cara membuat kue kacang? Campur semua bahan adonan kering. Lalu tuang minyak sambil diuleni hingga tercampur rata. Giling dan pipihkan adonan. Lalu, cetak sesuai selera. Tata kue kacang di loyang yang sudah diolesi margarin. Olesi permukaan kue dengan bahan olesan. Panaskan oven. Panggang kue hingga matang dan berwarna kecoklatan.
Berikut ini informasi lengkap mengenai resep puding mozaik ala rumahan, enak dan super lembut telah dirangkum merdeka.com melalui cookpad dan berbagai sumber lainnya.
1. Puding Mozaik ala Rumahan
©2021 Merdeka.com
Bahan 1 (agar-agar warna warni):
1 bungkus agar-agar putih
1 bungkus Nutrijel kecil plain atau leci
1000 ml air
175 gr gula pasir
Bahan 2 (agar-agar susu):
1 bungkus agar-agar atau 1,5 sachet jika suka tekstur yang agak keras
1 bungkus Nutrijel plain atau leci
150 gr gula pasir atau sesuai selera
250 ml skm + air total jadi 900 ml
2 sdm maizena larutkan dengan air sampai jadi 100 ml
Cara membuat puding mozaik ala rumahan:
- Masak bahan 1 sampai mendidih dan matang. Bagi sama rata menjadi beberapa bagian sesuai jumlah warna yang diinginkan (saya 5 warna).
- Masing-masing bagian diberi pewarna sesuai selera. Biarkan sampai beku, lalu potong kotak-kotak kecil. Sisihkan.
- Siapkan loyang plastik, basahi dengan air.
- Masak bahan 2 sampai mendidih dan matang.
- Tuang 1/4 bagian agar-agar warna-warni ke dalam loyang. Ratakan lalu tuangi 1/4 adonan agar-agar susu, goyangkan loyang supaya agar-agar bercampur rata.
- Masukkan lagi sebagian sisa agar-agar warni-warni lalu tuangi agar-agar susu. Lakukan sampai agar-agar habis. Biarkan sampai dingin. Lalu masukan ke dalam kulkas.
2. Puding Mozaik Mix Fruit
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan-bahan yang digunakan:
2 buah pir (potong dadu)
15 buah anggur (belah jadi 2)
2 buah jeruk sunkist (iris tipis)
2 buah apel hijau (potong dadu)
2 buah naga (potong tipis)
2 bungkus agar-agar warna putih
120 gr gula pasir
900 ml air putih
Cara membuat puding mozaik mix fruit:
- Siapkan loyang/cetakan puding.
- Tata buah secara acak sampai memenuhi cetakan.
- Panaskan dalam panci air+gula+agar. Aduk perlahan hingga mendidih. Sisihkan, hilangkan uap panasnya sebentar.
- Tuang larutan agar sedikit demi sedikit ke dalam cetakan. Sampai habis.
- Lalu masukkan dalam kulkas hingga set. Sajikan selagi dingin.
3. Puding Mozaik Jeruk Markisa
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan 1
200 ml jus jeruk
1 sendok teh agar-agar bubuk
1/4 sendok teh jeli instan
50 gram gula pasir
1 sendok makan air jeruk nipis
1 kaleng jeruk mandarin ditiriskan
Bahan 2:
350 ml susu cair
1 bungkus agar-agar bubuk
25 ml sirup markisa
3 buah putih telur
1/4 sendok teh garam
50 gram gula pasir
100 gram lidah buaya, dipotong-potong kecil
Cara membuat puding mozaik jeruk markisa:
Bahan 1:
- Rebus jus jeruk, agar-agar bubuk, gula pasir, dan jeli bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata.
- Tata jeruk mandarin di loyang tulban 20 cm. Tuang bahan 1. Biarkan setengah beku.
Bahan 2:
- Rebus susu cair, agar-agar bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan sirup markisa. Aduk rata. Sisihkan.
- Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir. Kocok sampai mengembang. Masukkan rebusan susu. Kocok perlahan. Tambahkan lidah buaya. Aduk rata.
- Tuang ke atas lapisan 1. Bekukan.
- Puding siap dihidangkan.
4. Puding Mozaik Choco Oreo
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan A:
1 bungkus agar-agar bubuk plain atau cokelat
110 gr gula pasir
50 gr dark cooking chocolate (DCC), cincang
30 gr cokelat bubuk
2 butir kuning telur
700 ml susu cair plain atau cokelat
1/4 sdt vanilla bubuk
Bahan B:
1 bungkus agar-agar bubuk plain
1/4 sdt vanilla bubuk
90 gr gula pasir
300 ml susu cair plain
100 gr biskuit Oreo tanpa cream, tumbuk kasar
2 butir putih telur
Cara membuat puding mozaik choco oreo:
- Buat bahan A, campur agar-agar, gula, cokelat bubuk, vanilla bubuk, susu cair, aduk terus, masak hingga mendidih.
- Masukkan DCC, aduk hingga larut.
- Lalu ambil adonan secukupnya, campur dengan kuning telur, aduk cepat, masukkan kembali ke adonan cokelat. Aduk rata, matikan api.
- Bagi 2 adonan cokelat, tuang lapisan cokelat 1 ke loyang yang telah disiapkan, dinginkan hingga 1/2 set.
- Buat bahan B, campur agar-agar, vanilla bubuk, gula, susu cair, aduk rata, masak hingga mendidih.
- Sambil menunggu adonan putih mendidih, mix putih telur hingga soft peak, lalu campur adonan putih yang masih panas ke putih telur. Campur sebentar dengan speed rendah hingga rata.
- Masukkan biskuit Oreo, aduk rata.
- Tuang lapisan Oreo ke atas lapisan cokelat yang telah 1/2 set, langsung masukkan lemari es sebentar hingga 1/2 set.
- Panaskan sisa lapisan cokelat dengan api sangat kecil hingga meleleh. Tuang perlahan ke atas lapisan Oreo yang telah 1/2 set.
- Hilangkan uap panasnya, masukkan ke lemari es minimal 4 jam. lalu sajikan
5. Puding Mozaik Susu Oreo Milo
©2021 Merdeka.com
Bahan puding susu Oreo Milo:
700 ml susu UHT plain
8 sdm gula pasir atau sesuai selera
1 bungkus biskuit Oreo, pisahkan krimnya
Bahan puding Milo:
200 ml susu UHT plain
3 sachet Milo
8 sdm gula pasir
400 air
Cara membuat puding mozaik susu oreo milo:
- Masak bahan Oreo kecuali biskuitnya sampai mendidih setelah itu tuang separuh ke cetakan.
- Lalu beri taburan biskuit Oreo yang sudah dibelah menjadi 4 bagian dan sisihkan sampai set dan keras.
- Masak bahan puding Milo sampai mendidih dan tumpuk di atas puding Oreo setelah itu biarkan keras.
- Tuang sisa adonan puding Oreo di atasnya.