Ribka Sugiarto Dikabarkan Mundur dari Pelatnas PBSI, Susul Nama-Nama Ini
Mundurnya Ribka ini tinggal menunggu waktu pengumuman resmi saja. Namun tak dijelaskan secara pasti alasannya mundur dari pelatnas.
Mundurnya Ribka ini tinggal menunggu waktu pengumuman resmi saja. Namun tak dijelaskan secara pasti alasannya mundur dari pelatnas.
Ribka Sugiarto Dikabarkan Mundur dari Pelatnas PBSI, Susul Nama-Nama Ini
Disebutkan, mundurnya Ribka ini tinggal menunggu waktu pengumuman resmi saja. Namun tak dijelaskan secara pasti alasannya mundur dari pelatnas.
Sebelumnya pada tahun ini beberapa nama terkenal juga memutuskan mundur dari pelatnas. Di antaranya Marcus Fernaldi Gideon, Pramudya Kusumawardana, hingga Bilqis Prasista.
Inilah sosok Ribka Sugiarto, pemain ganda putri yang dikabarkan mundur dari pelatnas PBSI. Ribka adalah gadis kelahiran tahun 2000. Ribka sendiri mulai bermain bulu tangkis sejak tahun 2013, saat itu usianya baru 13 tahun.
- Masih Ingat Polwan Bakar Suami di Mojokerto, Begini Penampakannya Kini
- Kubu Prabowo-Gibran Ajak 01 dan 03 Saling Memaafkan Usai Sidang Sengketa Pilpres 2024
- Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?
- Prabowo: Kita Dapat Laporan Ada Niat-Niat Tidak Baik Mau Merusak Surat Suara
Awal Karier
Di usia 13 tahun itu, Ribka bergabung dengan klub PB Djarum. Karena bakatnya, akhirnya ia pun dipanggil dan bergabung dengan Pelatnas PBSI. Ia bermain dalam sektor ganda putri dan pernah menyabet sederet prestasi bersama Jauza Fadhilla Sugiarto, Siti Fadila Ramadhanti, hingga Lanny Tria.
instagram.com
Diketahui, kini Ribka tengah menjalin hubungan serius dengan pemain ganda putra, Rian Ardianto. Keduanya bahkan telah bertunangan di akhir 2023 lalu. Mundurnya Ribka ini pun diduga untuk fokus mempersiapkan pernikahan mereka.
Marcus Gideon
Sebelumnya, pelatnas PBSI juga ditinggal pemain ganda putra Marcus Gideon yang pensiun pada 9 Maret 2024, bertepatan dengan ulang tahunnya. Keputusan ini diambil karena cedera yang dialaminya.
Pada April 2024, atlet muda Bilqis Prasista juga mundur dari pelatnas meski performa Bilqis cukup baik. Ia bahkan pernah mengalahkan tunggal putri terbaik Jepang Akane Yamaguchi yang saat itu ada di peringkat satu dunia.
Pada akhir 2023 lalu, Pramudya Kusumawardana juga mengambil keputusan untuk mundur dari pelatnas. Alasan mundurnya disebut karena kesehatan mental dan ia ingin melanjutkan pendidikannya di Australia.