12 Ribu sopir angkot Depok siap turun ke jalan demo angkutan online
12 Ribu sopir angkot Depok siap turun ke jalan demo angkutan online. "Segeralah pemerintah selesaikan soal ojek online itu. Makin banyak sekali ada juga taksi. Mana promo mereka juga gila-gilaan, bersaing lebih murah," kata sopir angkot 02 Depok II Tengah.
Demo tolak angkutan online akan berlanjut di Depok, Jawa Barat, pada Kamis pekan depan. Rencananya, 12 ribu sopir angkot dengan 6.000 angkot dari 35 trayek di Depok akan demo di depan Kantor Wali Kota dan Mapolresta pada 29 Maret mendatang.
Sekretaris Forum Komunikasi Angkutan Kota Depok, Perangker Simanungkalit, mengatakan, demo ini setelah sebelumnya mereka melakukan audiensi bersama wali kota Depok dan kepala Dinas Perhubungan guna membahas aturan mengenai angkutan online.
"Kita lihat hasilnya hari ini bagaimana. Karena kemarin pas audiensi belum ketemu titik temunya," kata Perangker, Kamis (24/3).
Tuntunan mereka meminta angkutan berbasis teknologi dilarang beroperasi. "Dari zaman menteri Jonan sudah dibahas. Kita menuntut sampai ke Kementerian. Sekarang masih belum ada solusi," tegasnya.
Ditambahkan Fardhoni, sopir angkot 02 Depok II Tengah, mengaku sudah tahu akan ada demo yang dilakukan sopir angkot. Dia rencananya turut serta di demo itu.
"Segeralah pemerintah selesaikan soal ojek online itu. Makin banyak sekali ada juga taksi. Mana promo mereka juga gila-gilaan, bersaing lebih murah," katanya.
Baca juga:
Bima Arya minta semua angkutan online setop dulu di Bogor
Polisi bantah ada bentrok susulan angkot Bogor dengan ojek online
Bima Arya pastikan tidak ada pembakaran angkot di Bogor
Demo sopir angkot bikin repot warga Bogor
Brutalnya penolakan terhadap taksi online di Kota Kembang
Polisi tangkap sopir angkot tabrak driver ojek online di Tangerang
Sudah 2 pekan, driver Grab yang ditabrak sopir angkot masih koma
-
Siapa yang menggunakan layanan transportasi online di Indonesia? Berdasarkan riset Google, Temasek, dan Bain & Company pada 2022, layanan transportasi online digunakan oleh 80 persen populasi Indonesia.
-
Kapan uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung dimulai? Uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan dimulai besok, Jumat 15 September 2023 hingga 30 September 2023.
-
Kapan layanan transportasi online mulai marak di Indonesia? Layanan transportasi online mulai marak di Indonesia sekitar tahun 2014-2015.
-
Kapan jalur kereta api Jogja-Bantul ditutup? Karena kalah bersaing dengan kendaraan pribadi maupun angkutan umum, PJKA akhirnya menutup jalur tersebut pada tahun 1973.
-
Apa yang dialami oleh driver ojol di Cimanggis, Depok? Nasib kurang beruntung dialami seorang pengemudi ojek online (ojol) di Cimanggis, Depok. Driver Ojol Dapat Order Fiktif Ratusan Ribu Rupiah di Depok, Reaksi Warga Luar Biasa Langsung Patungan Bayar Pesanan Dia mendapat orderan fiktif sejumlah lebih dari Rp250 ribu.
-
Bagaimana ojek pertama kali berkembang di Jakarta? Munculnya ojek di Jakarta merupakan imbas dari dilarangnya becak dan bemo masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok sehingga orang-orang memakai sepeda untuk menawarkan jasanya.