Anggota DPRD DKI Baru Dilantik, Anies Baswedan Harap Segera Punya Wagub
Gubernur Anies Baswedan mengucapkan selamat pada anggota dewan DPRD DKI Jakarta periode 2019-2024 yang baru saja dilantik, Senin (26/8). Dia berharap, dapat bersama-sama menjalankan amanat Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dengan anggota dewan yang baru.
Gubernur Anies Baswedan mengucapkan selamat pada anggota dewan DPRD DKI Jakarta periode 2019-2024 yang baru saja dilantik, Senin (26/8). Dia berharap, dapat bersama-sama menjalankan amanat Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dengan anggota dewan yang baru.
"Selamat kepada para anggota dewan terpilih yang hari ini diambil sumpah dan janjinya untuk masa bakti 2019-2024. Kita sudah memiliki RPJMD, karena itu mari bersama-sama kita bekerja melaksanakan yang menjadi amanat dari masyarakat," ungkapnya setelah pelantikan anggota dewan DPRD DKI Jakarta, Senin (26/8).
-
Apa yang disindir Anies Baswedan tentang Gubernur DKI? Anies Sindir Ada Gubernur DKI Tak Tuntas Janji Jabat 5 Tahun: Jangan Hukum Saya Capres Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Kapan Anies Baswedan dilahirkan? Ia lahir pada tanggal 7 Mei tahun 1969, di Desa Cipicung, Kuningan, Jawa Barat.
-
Siapa kakek buyut dari Anies Baswedan? Umar merupakan kakek buyutnya.
Menurutnya, proses pemilu hingga pelantikan hari ini tidak akan berjalan lancar tanpa kerjasama seluruh pihak. "Di depan layar ada 106 anggota DPRD, sesungguhnya di balik itu ada ribuan orang yang bekerja, yang memastikan demokrasi kita dapat berjalan dengan baik," ucapnya.
Dia juga mengapresiasi anggota dewan periode 2014-2019 yang telah selesai tugasnya pada hari ini. "Terima kasih kepada anggota dewan periode 2014-2019. Mereka sudah menjalankan tugas dengan baik, tuntas hari ini," katanya.
Pada kesempatan yang sama, ia juga menyampaikan harapannya mengenai keberadaan wakil gubernur yang baru. Anies tidak dapat menentukan kapan akan ada wakil gubernur yang baru karena hal tersebut tergantung dewan.
"Mudah-mudahan bisa disegerakan agar nama bisa langsung disidangkan di dewan sehingga kita bisa memiliki wakil. Waktunya tentu tergantung dewan karena mereka yang memiliki kewenangan. Sekarang sudah ada dewan yang baru, tentu lebih awal lebih baik," tutupnya.
Reporter Magang: Ahdania Kirana
Baca juga:
Ketua DPRD DKI: Semoga di Masa Dewan Baru, Jakarta Punya Wagub Baru
DPRD Pilih Fokus Bahas RAPBD 2020 Dibanding Wagub DKI
PKS soal Wagub DKI Masih Kosong: Mestinya Bisa Selesai Ketika Semua Berjiwa Besar
Sandiaga Soal Wagub DKI: Saya Mengingatkan Hindari Kepentingan Kelompok
Ahmad Syaikhu: Masalah Kursi Wagub DKI Sebenarnya Sehari Bisa Selesai
Anies Soal Pansus Wagub DKI: Kursinya Aja Belum Ada