Cerita mantan Wali Kota dicopot dan dipesiunkan Anies via WhatsApp
Mantan Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardhana menceritakan, dirinya tidak menerima surat keputusan (SK) dari gubernur soal pencopotannya. Dia bahkan tidak mengetahui di mana akan ditugaskan selanjutnya usai menanggalkan jabatannya.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan merombak jajaran kepala daerah tingkat II hingga kepala dinas. Dia mengaku pelantikan pejabat baru di lingkungan Pemprov DKI ini sudah melewati proses seleksi dari panitia.
Namun ternyata, dalam proses perombakan jajaran kepala daerah tingkat II ini menuai kontroversi. Bahkan, Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) menyelidiki proses pergantian Wali Kota itu.
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang disindir Anies Baswedan tentang Gubernur DKI? Anies Sindir Ada Gubernur DKI Tak Tuntas Janji Jabat 5 Tahun: Jangan Hukum Saya Capres Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
Mantan Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardhana menceritakan, dirinya tidak menerima surat keputusan (SK) dari gubernur soal pencopotannya. Dia bahkan tidak mengetahui di mana akan ditugaskan selanjutnya usai menanggalkan jabatannya.
Dengan santainya, Anies memberitahukan jika Bambang tidak lagi bertugas sebagai Wali Kota melalui pesan elektronik. Dalam pesan itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu hanya memberitahukan bahwa dirinya kini telah dipensiunkan.
"Selama ini saya belum terima keputusan gubernur yang asli, hanya saya di WhatsApp dipensiunkan. Pensiun per tanggal berapa enggak tahu dan posisi sekarang di mana juga enggak tahu," katanya saat dihubungi, Selasa (17/7).
Apa daya, akhirnya Bambang harus menerima keputusan Anies yang mencopotnya pada 5 Juli 2018 dengan surat bahwa ia dipensiunkan.
Kasus serupa juga dialami mantan Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede. Dia mengaku mengetahui dirinya tak akan lagi mengantor sehari sebelum pelantikan. Kabar tersebut juga didapatkannya tidak secara langsung.
"Saya ditelepon malam, besoknya pelantikan," ungkapnya.
Mangara kini sudah menganggap dirinya pensiun dengan adanya pencopotan itu. "Saya sampaikan kalau Pak Gubernur tidak ada lagi penugasan baru buat saya dan saya disebut pensiun, ya sudah saya siap pensiun," tutupnya.
Sebelumnya, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi berencana memanggil Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno terkait pergantian seluruh wali kota.
Prasetio mengaku menemukan fakta wali kota yang dicopot tidak diberi posisi pengganti dan hal itu melanggar aturan yang ada.
"Memang ada beberapa wali kota dilantik karena usia. Tapi ditaruh di mana kek, ditempatkan dulu, baru dilantik. Ini kan nggak, ini dilantik, ini digeletakin," kata Prasetio.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Anies copot Wali Kota via WhatsApp, Sandiaga bilang zaman now ya
Nasib mantan Wali Kota Jakbar dan Jaksel usai dicopot Anies
Beri izin PNS antar anak sekolah, Anies sebut ingin 'family friendly'
1.081 PNS Pemprov DKI terlambat masuk di hari pertama kerja usai libur Lebaran