Dinsos DKI Siapkan Bansos Sembako bagi Keluarga Jalani Isolasi Mandiri
Stok sembako terus didistribusikan ke kelurahan dan menyisakan 5.000 paket.
Dinas Sosial DKI Jakarta menyiapkan bantuan sosial bagi keluarga yang menjalani isolasi mandiri di rumah berupa sembako. Stok sembako yang tersedia mencapai 18.000 paket sembako. Isi sembako yaitu beras 20 kg, minyak goreng 2 liter, sarden 7 kaleng, biskuit kaleng, mi instan satu dus.
"Saat ini kita memiliki stok yang sisa 2021 ini sebanyak hampir 18 ribu, dan saat ini ada 56 kelurahan mengajukan sebanyak total paketnya 940 paket," kata Kepala Seksi Jaminan Sosial Dinas Sosial DKI Jakarta, Ahmad Taufik, Kamis (3/2).
-
Siapa yang membagi bansos? Menteri Sosial Tri Rismaharini menjelaskan alasan dirinya jarang membagikan langsung bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat.
-
Bansos beras apa yang dihentikan penyalurannya? Pemerintah akan menghentikan sementara penyaluran bantuan sosial (bansos) beras kemasan 10 kilogram (kg) mulai 8-14 Februari 2024.
-
Apa yang berhasil diselamatkan Kemensos terkait penyaluran bansos? Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyampaikan progres perbaikan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang di tahun 2020 banyak mendapatkan catatan dari BPK, BPKP, dan KPK. Dalam acara yang diselenggarakan di Gedung ACLC KPK tersebut Mensos Risma menyatakan potensi kerugian negara penyaluran Bansos lebih dari Rp523 M/bulan dapat diselamatkan melalui penidaklayakan penerima Bansos yang dilakukan bersama Pemerintah Daerah sebanyak 2.284.992 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)
-
Bagaimana cara membedakan Bansos milik Jokowi dengan Bansos Kemensos? Cara paling mudah mengetahui perbedaannya, Bansos milik Jokowi yakni pada tas kantong merah putih itu ada logo Istana Presiden RI. Sementara di versi Bansos Kemensos tertulis 'Bantuan Presiden Republik Indonesia Melalui Kementerian Sosial' namun tidak ada logo Istananya.
-
Siapa yang diuntungkan dengan pembagian sembako dari Pandawakarta? Aksi ini pun dilakukan dengan sasaran masyarakat kurang mampu dengan berbagai latarbelakang profesi.
-
Di mana tarian Dana Syarah berasal? Dana Syarah merupakan tarian yang aslinya berasal dari Timur Tengah.
Taufik mengatakan, stok sembako terus didistribusikan ke kelurahan dan menyisakan 5.000 paket. Dinas Sosial akan menambah kembali stok paket sembako. Sebab, berdasarkan hasil kalkulasi kasus positif Covid-19 di Jakarta, distribusi bansos berupa sembako akan terus meningkat selama periode Februari hingga Maret.
"Dan perlu diingat, sembako yang untuk isolasi mandiri ini khusus yang di rumah diajukan dari kelurahan tapi kalau tidak bisa isoman di rumah karena rumahnya sempit itu akan ditampung di lokasi isolasi," ucapnya.
Diketahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengusulkan adanya bantuan sosial terhadap masyarakat yang menjalani isolasi mandiri. Jika usulan ini ditolak pemerintah pusat, Pemprov menyiapkan alokasi bantuan tersebut melalui APBD 2022.
"Kalau Bansos itu untuk yang isolasi mandiri di rumah-rumah kami persiapkan. Itu bisa dari APBD," ucap Riza di Balai Kota Jakarta, Rabu (2/2).
Bentuk bantuan sosial masih belum keputusan dari Pemprov. Hanya saja, berkaca dengan bantuan sebelumnya, bantuan bisa berupa sembako.
Namun, politikus Gerindra itu menekankan bahwa usulan ini belum menemukan kesepakatan akhir di internal Pemprov.
"Nanti masing-masing fraksi mempersiapkannya, finalnya akan kami keluarkan Pergub atau Kepgub, itu nanti yang jadi rujukan. Ini baru diskusi," pungkasnya.
Masyarakat juga dapat berpartisipasi dalam pemberian bantuan sosial dampak pandemi Covid-19 dalam program Kolaborasi Sosial Berskala Besar (KSBB). Masyarakat dapat memberikan bantuan berupa bahan pangan pokok, makanan siap saji, hingga uang tunai. Informasi lengkap seputar KSBB dapat melalui situs https://corona.jakarta.go.id/kolaborasi.
Baca juga:
Warga Antre Sembako Murah di Kantor Kelurahan Cililitan
Asabri Sediakan Sembako Murah untuk Peserta dan Pensiun, Ini Syarat agar Bisa Beli
Polri Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman Jelang Akhir Tahun
Harga Telur di Karawang Meroket hingga Rp31 Ribu Per Kilo, Begini Kata Para Pedagang
Produksi Beras Melimpah, Pemerintah Pastikan Stok Aman Saat Nataru