Dishub DKI tindak 2.066 kendaraan selama bulan patuh trotoar
Andri merinci terdapat 137 kendaraan yang diderek dari tanggal 1 Agustus sampai hari ini. Kemudian terdapat 180 tilang yang dilakukan Dinas Perhubungan, dan 275 tilang yang dilakukan pihak polisi.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan kegiatan Bulan Patuh Trotoar yang berlangsung selama sebulan penuh di Agustus 2017 telah berjalan sepekan. Dalam pelaksanaannya, pihaknya berhasil menindak 2.066 kendaraan yang melanggar.
"Ada yg kita derek, tilang, operasi cabut pentil (ocp) dan merata di seluruh wilayah," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (7/8).
Andri merinci terdapat 137 kendaraan yang diderek dari tanggal 1 Agustus sampai hari ini. Kemudian terdapat 180 tilang yang dilakukan Dinas Perhubungan, dan 275 tilang yang dilakukan pihak polisi.
"Untuk Ocp roda dua sebanyak 960 kendaraan, Ocp roda empat sebanyak 324 kendaraan dan jaring angkut 190 kendaraan," ujarnya.
Sebelumnya, Asisten Bidang Pemerintahan Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Bambang Sugiyono mengatakan bulan patuh trotoar merupakan rangkaian menyambut HUT RI yang 72.
"Karenanya pak Gubernur instruksikan untuk melaksanakan bulan tertib trotoar. Kenapa? Selain tadi juga banyak sekali pengaduan masyarakat tentang ketidaknyamanan, ketidakramahan seluruh trotoar," ujarnya di Balai Kota, Selasa (1/7).
Kemudian terdapat 150 titik trotoar yang akan dijaga dan bagi yang menyalahgunakan trotoar akan dikenakan sanksi berat. "Satu tahun penjara pidananya bagi yang merusak fungsi trotoar pejalan kaki juga bakal kena pidana UU lalu lintas/jalan raya," tuturnya.
Kemudian terkait maraknya PKL yang berjualan di sepanjang trotoar, pihaknya mengatakan akan melakukan pembinaan untuk dipindahkan ke lokasi sementara dan nantinya terkait penertiban menjadi wewenang di wilayah masing-masing.
Baca juga:
Pemprov DKI gelar Bulan Patuh Trotoar, 150 titik dijaga
Amankan 150 titik trotoar, Satpol PP dibantu Polri dan TNI
Bulan Tertib Trotoar, Satpol PP bongkar lapak PKL di Jatinegara
Wajah baru jalur pedestrian di Jatinegara
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Kapan trem di Jakarta dihentikan? Operasional trem kemudian dihentikan pada 1959.
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang menemukan pendatang yang menjadi pemulung di Jakarta? "Ada juga yang beberapa waktu lalu ketemu ya kita pemulung segala macam. Kita kembalikan,"
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.