Gubernur Anies ajak warga kurangi sampah karena per hari capai 7.000 ton
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengajak warganya untuk mengubah pola penanganan sampah. Anies mengajak warga membiasakan diri menggunakan bahan-bahan rumah tangga yang sedikit mungkin menghasilkan sampah.
Volume sampah di DKI Jakarta mencapai 7.000 ton per hari. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tengah berpikir mengurangi volume sampah. Salah satunya dengan pengelolaan di hulu sehingga tak banyak sampah yang dibuang ke TPA atau sampah menumpuk di hilir.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengajak warganya untuk mengubah pola penanganan sampah. "Pasukan oranye di mana-mana membersihkan sampah. Tapi yang tidak kalah penting bukan hanya soal membersihkannya di hilir tapi penting di juga hulu," jelasnya dalam acara Sinergi Menuju Indonesia Bersih di Pintu Air Manggarai, Jakarta Pusat, Selasa (30/1).
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang dibahas Anies Baswedan dan Sandiaga Uno? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Kapan Anies Baswedan dilahirkan? Ia lahir pada tanggal 7 Mei tahun 1969, di Desa Cipicung, Kuningan, Jawa Barat.
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
Anies mengajak warga membiasakan diri menggunakan bahan-bahan rumah tangga yang sedikit mungkin menghasilkan sampah. Penggunaan barang juga harus diupayakan sedikit mungkin menghasilkan residu sehingga sampah yang terbuang tak banyak.
"Ini harus menjadi gerakan. Kita sedang mulai pemanasan di beberapa tempat namanya gerebek sampah. Kita datangi suatu tempat dan kita bersihkan ramai-ramai," ujarnya.
Penanganan sampah, kata Anies, bukan hanya tanggung jawab pemerintah tetapi juga warga. Dari sisi pemerintah, Pemprov DKI Jakarta akan bekerja sama dengan pemerintah Norwegia dan Denmark termasuk Bank Dunia dalam penanganan sampah. Salah satu tujuan kerjasama adalah pengurangan pembuangan sampah plastik ke sungai.
"Inisiatif untuk membuat sungai bersih kita pastikan dapat terealisasi. Kita mulai dengan beberapa tempat seperti waduk yang airnya bersih yang bisa digunakan oleh warga," jelasnya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta, Isnawa Adji menyampaikan ada 4.450 pasukan oranye yang tersebar di berbagai tempat yang bekerja tiap hari membersihkan sampah. Mereka bekerja membersihkan sampah selama delapan jam sehari.
"Pasukan oranye juga memberi edukasi kepada warga bantaran kali agar memiliki rasa cinta terhadap kali dan sungai. Pasukan oranye mendatangi warga di bantaran kali dan memberikan mereka karung untuk menampung sampah mereka," ujarnya.
Untuk penanganan kebersihan sungai, ditempatkan 100 unit alat berat di semua sungai di Jakarta. Termasuk penempatan petugas di tempat penyaringan sampah dimana mereka melakukan pembersihan sampah selama 24 jam.
Baca juga:
Sampah plastik berserakan di sekitar panggung hiburan tahun baru Monas
Dinas Kebersihan DKI klaim denda buang sampah di sungai terkumpul Rp 87 juta
BPPT gelontorkan Rp 90 miliar ubah sampah Bantar Gebang jadi listrik
Pemprov DKI gandeng BPPT olah sampah Bantar Gebang jadi listrik
Antisipasi banjir, pasukan oranye pasang bendungan sampah di Kali Cipinang