Ketua DPRD DKI Sebut Anies Baswedan Tak Siap Hadapi Banjir
"Kira-kira pembeliannya November 2019, buat menyedot air, ternyata enggak berfungsi. Ini kan kalau kita (pemda) siap, saya rasa bisa ditanggulangi," ucapnya.
Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi menilai, Pemprov DKI tidak siap dalam menghadapi ancaman banjir. Terbukti, banjir besar yang merendam sejumlah kawasan ibu kota pada 1 Januari 2020 lalu.
"Banjir kemarin, itu satu situasi kok kayaknya enggak cepat tanggap. Tanggap daruratnya pemerintah daerah enggak terlihat," kata Prasetio di gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (6/1).
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Siapa yang menangani banjir di Jakarta? Dia menjelaskan, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. "Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujar dia.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Kapan Anies Baswedan dilahirkan? Ia lahir pada tanggal 7 Mei tahun 1969, di Desa Cipicung, Kuningan, Jawa Barat.
Selain itu, dia juga menyebut menemukan adanya alat berat yang tidak berfungsi saat banjir terjadi. Seperti alat akumulator yang digunakan untuk menyedot air.
"Kira-kira pembeliannya November 2019, buat menyedot air, ternyata enggak berfungsi. Ini kan kalau kita (pemda) siap, saya rasa bisa ditanggulangi," ucapnya.
Karena hal itu, dia meminta agar Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dapat lebih lebih sigap dalam menghadapi ancaman banjir di Jakarta.
"Cobalah apel siagakan semua alat yang pernah dibeli yang ada di Jakarta. Perlihatkan ke mana barang-barang yang ada," jelas dia.
Sebelumnya, akibat hujan deras sejak 31 Desember 2019 malam hingga 1 Januari 2020 pagi, banjir terjadi di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek), hingga ribuan orang harus mengungsi.
Sementara itu, BPBD DKI merilis rekap laporan banjir sementara hari ke-5 banjir Jakarta, Minggu (5/1) hingga pukul 12.00 WIB. Untuk wilayah Jakarta Pusat sudah tidak ada pengungsi.
Untuk Jakarta Utara masih ada 220 jiwa di 3 lokasi pengungsian, Jakarta Barat 2.752 jiwa di 4 lokasi, Jakarta Selatan 393 jiwa di 8 lokasi pengungsian, Jakarta Timur 1.036 jiwa di 6 titik pengungsian.
"Total pengungsi adalah 4401 jiwa dengan 21 titik lokasi pengungsian," tulis Kapusdatin BPBD DKI M. Ridwan dalam keterangannya, Minggu (5/1).
(mdk/rnd)