Persiapan Asian Games, Anies larang pemotongan hewan kurban dekat pacuan kuda Pulomas
Persiapan Asian Games, Anies larang pemotongan hewan kurban dekat pacuan kuda Pulomas. Menurut Anies, pelarangan itu agar kuda pacuan yang akan berlaga di Asian Games 2018 dapat terhindar dari virus anthrax.
Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengatakan, pelarangan pemotongan hewan kurban radius 1 kilometer dari Equistran, Pulomas, Jakarta Timur, telah disosialisasikan oleh wali kota hingga camat. Dia mengklaim warga di sekitar 35 masjid terdekat telah mengetahui sosialisasi pelarangan tersebut.
"Disosialisasikan sejak lama, wali kota, camat sudah menyampaikan dan masyarakat sudah tahu," kata Anies di kantor BPK, Jakarta Selatan, Selasa (10/7).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Apa peran kakek Anies Baswedan di masa perjuangan kemerdekaan? Kakek Anies dulu juga dikenal sebagai seorang tokoh nasionalis dan jurnalis pejuang kemerdekaan.
-
Siapa kakek buyut dari Anies Baswedan? Umar merupakan kakek buyutnya.
Menurut Anies, pelarangan itu agar kuda pacuan yang akan berlaga di Asian Games 2018 dapat terhindar dari virus anthrax. Dia menyebut hal itu sudah berdasarkan ketentuan dari Equine Disease Free Zone (EDFZ) sebagai syarat untuk penyelenggara perlombaan berkuda.
"Aturannya memang sangat ketat sekali. Alhamdulillah sejauh ini sosialisasinya berlangsung baik dan kami berharap masyarakat memahami ini," ucapnya.
Oleh karena itu, mantan menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini mengharapkan masyarakat dapat memakluminya. Sehingga Indonesia dapat menjadi tuan rumah Asian Games yang baik.
"Di seluruh dunia aturannya sama. Mari kita tunjukan bahwa warga Jakarta bisa jadi tuan rumah yang baik," kata Anies.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Balai pertanian Bandara Soekarno Hatta siapkan instalasi karantina kuda Asian Games
Wagub Djarot 'pede' dua Venue Asian Games rampung Februari 2018
Menpora optimis kalahkan India jadi tuan rumah Asian Games 2019