Sambangi Polda Metro, Ahok ajak polisi tuntaskan masalah Jakarta
Ahok berharap agar kepolisian dan Pemprov DKI bisa saling mendukung terkait menuntaskan masalah di Jakarta.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menyambangi Mapolda Metro Jaya. Ahok datang dengan menggunakan kemeja lengan panjang warna putih juga berdasi biru. Ditambah pemanis wajah berupa kacamata. Kedatangannya langsung disambut oleh Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Tito Karnavian, di depan gedung BPMJ.
Ahok mengatakan, kedatangannya ini untuk menyamakan persepsi tentang visi dan misi untuk mengatasi segala masalah Jakarta.
"Bukan kuliah, kita cuma mau menyamakan persepsi bagaimana kita menertibkan 5 tertib," ujarnya saat memasuki gedung Balai Pertemuan Metro Jaya (BPMJ), Jakarta, Rabu (29/7).
Dalam pertemuan tersebut, Ahok berharap agar kepolisian dan Pemprov DKI bisa saling mendukung terkait menuntaskan masalah di Jakarta.
"Karena kan kita memang 3 pilar. Kalau kita punya persepsi yang sama pasti di lapangan akan enak. Kalau nggak kasihan yang di lapangannya," ujarnya.
"Saya saja dengan dinas dan PNS persepsinya bisa beda apalagi dengan kepolisian. Kalau kita duduk di sini dengan perwira, kita bisa paparkan lah harapan dan pikiran serta visi misi, kebijakan, strategi juga program seperti apa," jelasnya.
Diketahui lima tertib yang dicanangkan oleh Ahok yakni tertib lalulintas, Pedagang Kaki Lima (PKL), hunian, kebersihan dan demo. Selain itu Ahok berharap Jakarta menjadi lebih baik.
"Semua 5 tertib. Kalau bisa kita gabungkan bisa pas. Kalau mau mencapai misi kan ada strategi nih. Jakarta makin baik sudah di jalan yang benar sekarang," ujarnya sambil tersenyum.
Baca juga:
Usai kuliah umum di Polda Metro, Ahok hadiri pemeriksaan Bareskrim
Ahok minta Kadisdik DKI segera urus persoalan Bella di SMPN 277
Polda Metro Jaya dukung rencana Ahok beri uang saku ke TNI-Polri
Besok, Ahok diperiksa Bareskrim terkait kasus UPS
Setelah kena tegur Ahok, Jakbook & Edu Fair 2015 dapat gangguan
Disemprot Ahok, panitia Jakbook & Edu Fair akui ada pedagang nakal
Bahas tawuran warga Johar Baru, Ahok bakal datangi Polda Metro besok
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menindak tegas PPKS? Pemprov DKI Jakarta menindak tegas para PPKS tersebut dengan melakukan razia selama 9 Februari sampai 13 Maret 2023
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.