Satpol PP Jakbar Benarkan Ada Pasien Isolasi di Hotel Makan Bakso Keliling
Dia menjelaskan pasien tidak keluar pagar hotel. Namun para pasien dilayani penjual dari balik pagar besi.
Kasatpol PP Jakarta Barat, Tamo Sijabat membenarkan informasi terkait adanya sejumlah pasien yang menjalankan isolasi di salah satu hotel di Jakarta Barat tengah makan bakso keliling. Para pasien tersebut membeli bakso melalui gerbang hotel.
"Itu pagarnya kan terbuka, pagarnya kan jeruji besi gitu. Jadi mereka itu bisa sambil senam kali ada lewat bakso itu dipanggil," katanya saat dikonfirmasi, Selasa (27/7).
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
-
Di mana kuburan viral itu berada? Lokasi kuburan itu berada tengah gang sempit RT.03,RW.04, Kelurahan Pisangan Timur, Pulo Gadung, Jakarta Timur.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Kenapa Hanum Mega viral belakangan ini? Baru-baru ini nama Hanum Mega tengah menjadi sorotan hingga trending di Twitter lantaran berhasil membongkar bukti perselingkuhan suaminya.
Dia menjelaskan pasien tidak keluar pagar hotel. Namun para pasien dilayani penjual dari balik pagar besi.
"Jadi mereka tidak keluar pagar ya bukan. Dari dalam dia panggil abang bakso itu," jelasnya.
Karena hal itu pihak hotel langsung mendapatkan teguran. Tamo juga tidak mengetahui detail kapan kejadian tersebut terjadi.
"Udah kita kasih peringatan, udah diperbaiki udah ditutup (terpal di pagar) jadi enggak bisa lagi dari dalam keluar," ujarnya.
©Istimewa
Sebelumnya, sebuah foto viral di akun media sosial. Foto tersebut menunjukkan terdapat sejumlah pasien Covid-19 yang tengah isolasi di hotel makan bakso keliling.
Foto yang diunggah memperlihatkan beberapa orang sedang makan di sebuah area yang dekat dengan jalan dan terhalang oleh pagar besi. Sedangkan seorang pedagang melayani dari luar pagar.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
CEK FAKTA: Tidak Terbukti Labu Kuning Bisa Sembuhkan Penderita Covid-19
Pandemi Belum Usai, Anies Ingatkan Prokes Warga Jakarta Jangan Kendor dan Longgar
PHRI: Dari Segi Keamanan, Memang Baiknya Tidak Makan di Tempat Sekalian Saja
Anies Terbitkan Kepgub, Kegiatan Berjamaah di Rumah Ibadah Ditiadakan
Mendagri Apresiasi Terobosan Tangerang Hadapi Covid-19: Bisa Jadi Contoh Daerah Lain
Anies Geram Ada Pihak Cari Untung Saat Tabung Oksigen Langka
Pasien Covid-19 Isolasi di Graha Wisata TMII Menurun Sejak Sepekan Lalu