Sekda Saefullah minta PNS DKI semakin fokus pikirkan Jakarta
Sekretaris daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah meminta seluruh Aparat Sipil Negara (ASN) bersikap netral dalam Pilkada 2017 DKI Jakarta. Dia juga meminta anak buahnya lebih fokus terhadap perkembangan ekonomi Jakarta dibanding ikut kampanye Pilkada.
Sekretaris daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah meminta seluruh Aparat Sipil Negara (ASN) bersikap netral dalam Pilkada 2017 DKI Jakarta. Dia juga meminta anak buahnya lebih fokus terhadap perkembangan ekonomi Jakarta dibanding ikut kampanye Pilkada.
Hal itu disampaikan dalam sambutan dalam diskusi bertajuk 'Menjaga Netralitas PNS Dalam Pilkada Tahun 2017' di Balai Agung gedung Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (6/12). "Pesan saya kepada semua yang ada di sini diskusi ini cukup untuk netralitas ASN jangan besok bikin diskusi pencoblosan penghitungan kemenangan dan sebagainya ini cukup diskusi tentang netralitas PNS saja," kata Saefullah.
Saefullah juga menyatakan bahwa belum melihat ada abdi negara di Pemprov DKI Jakarta melanggar peraturan pemerintah tentang disiplin PNS. Dia juga menyebutkan pihaknya telah membuat edaran tentang netralitas ASN.
"Bapak Plt Gubernur dalam berbagai kesempatan juga sudah menyampaikan dan bahkan kita di Monas beberapa hari yang lalu sudah mendeklarasikan ini semua dan kita sudah berkomitmen untuk PNS DKI Netral," tegasnya.
Menurut Saefullah, sesuai Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN, menyebutkan bahwa aparatur negara harus netral. Sehingga lebih baik fokus dalam tiap pekerjaan rutin. "Terutama terkait dengan dinamika kota Jakarta yang semakin hari semakin hangat," terangnya.