Setelah 17 Januari, motor juga dilarang lewat Jalan Sudirman
Penerapan aturan ini tidak perlu melalui tahap uji coba. Melanggar langsung ditilang.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan perluasan pelarangan sepeda motor melalui jalan protokol. Kini motor dilarang untuk melintasi Jalan Sudirman hingga Jalan Medan Merdeka Barat.
Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta Benjamin Bukit mengatakan, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) telah memutuskan untuk memperluas pelarangan motor. Penerapan dilakukan setelah evaluasi dilakukan.
"Barusan tadi dia (Ahok) bilang sampai Jalan Sudirman. Kan habis evaluasi ini dulu tahapannya kan begitu. Jadi perluasannya yang pasca 17 lah. Jalurnya Sudirman sampai Ratu Plaza," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (8/1).
Dia menegaskan, penerapan aturan ini tidak perlu melalui tahap uji coba. Sebab pelarangan motor melintasi Jalan MH Thamrin hingga Jalan Medan Merdeka Barat dianggap cukup sebagai publikasi. Sehingga jika ada motor yang melanggar aturan ini akan langsung dikenakan sanksi.
"Kalau yang ruas ini, pasca 17 Januari ada melanggar kenakan sanksi. Uji coba ini saja kita toleran. Setelah ini mainkan polantas kan punya tilang. Kajiannya sudah melekat dengan koridor ini tinggal extend saja. Paling syaratnya ada jalan alternatif," ungkap Benjamin.
Untuk lahan parkir motor, Pemprov DKI Jakarta masih sedang menyiapkan. Rencananya sepanjang Jalan Sudirman akan tersedia beberapa spot parkir. Namun mengenai keberadaannya masih belum jelas. "Nanti gedung-gedung mana, kami inventarisasi dulu. Kan data di UPT parkir," ujarnya.
Baca juga:
Tolak pelarangan motor, tukang ojek geruduk kantor DPRD DKI
Demo lagi, ratusan tukang ojek minta Ahok cabut larangan motor
Jalur larangan motor diperluas, Ahok akan awasi pajak mobil
Dikritik, Ahok malah mau perpanjang larangan motor sampai Blok M
Gerindra sebut Ahok arogan larang motor melintasi jalan protokol
Ahok: Larangan motor akan diterapkan di seluruh jalan protokol
Lama-lama Ahok mau hapus pemotor di jalan protokol
-
Kapan motor harus diservis? Servis motor minimal dilakukan 1-2 bulan sekali, atau saat pemakaian sudah mencapai jarak tempuh 2000 km (untuk motor keluaran lama) dan jarak tempuh 5000 km (untuk motor keluaran baru).
-
Kapan lelang motor Omesh berakhir? Setelah nungguin sekitar 4 hari, akhirnya ada yang menang lelang dengan harga Rp 300 juta.
-
Kapan Pegi Setiawan menerima hadiah sepeda motor? Pegi menerima langsung sepeda motor yang diberikan pada Minggu (14/7).