Ulang tahun ke-50, Ahok banjir ucapan selamat di Twitter
Namun dari penelusuran merdeka.com, akun resmi Presiden Jokowi @jokowi belum memberikan ucapan selamat.
Tepat pada Rabu (29/6) ini, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama berulang tahun ke-50 tahun. Pria yang dipanggil Ahok ini lahir di Manggar, Belitung Timur, 29 Juni 1966.
Ahok pun banjir ucapan selamat ulang tahun oleh netizen di Twitter. Bahkan, Twitter pagi ini, sebuah tagar bertuliskan #HBD50AHOK yang mengacu pada ulang tahun mantan Bupati Belitung Timur itu pun menduduki urutan teratas di tangga trend Twitter untuk wilayah Indonesia.
Ucapan selamat salah satu diberikan oleh aktivis Fadjroel Rachman. Melalui akun @fadjroeL, ia memberikan ucapan selamat kepada Ahok.
"Panjang umur ya Koko Ahok @basuki_btp jadilah PELAYAN RAKYAT JAKARTA PARIPURNA! #HBD50AHOK @PEDOMAN_id," kicau Fadjroel
Presenter Olga Lydia, pelawak Denny Cagur, hingga musisi Addie MS ikut memberikan selamat kepada suami dari Veronica Tan itu. "HBD Mr Gov @basuki_btp smg bapak sll diberikan kesehatan agar bs jagain APBD dr tikus2 & sll diberi kesabaran atas semua fitnah #HBD50AHOK," tulis Denny Cagur @DennyCagur.
Namun dari penelusuran merdeka.com, akun resmi Presiden Jokowi @jokowi belum memberikan ucapan selamat kepada rekan sejawatnya saat memimpin DKI tersebut.
Baca juga:
Kasus lahan Cengkareng terungkap, Jakarta darurat mafia tanah?
Ahok sebut ada bagi-bagi duit di balik pembelian lahan Cengkareng
Ahok tak mau mafia tanah Cengkareng melenggang bebas, harus dipidana
Ahok gandeng KPK usut kasus gratifikasi Rp 9,6 M tanah Cengkareng
Ahok yakin Puskesmas dan RS di Jakarta aman dari vaksin palsu
Pembelian tanah tak maksimal, Ahok tuding anak buahnya main curang
Teman Ahok mau hitung manual KTP, mereka yang ragu ditantang hadir
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Di mana Ahok menghabiskan masa kecilnya? Masa kecil Ahok sendiri dihabiskan di Desa Gantung, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur.