Usai salat Jumat, Fadli Zon ke Rawa Bebek temui warga korban gusuran
Kunjungan Fadli sebagai tindaklanjuti dari aduan Ratna Sarumpaet dan warga korban gusuran.
Wakil Ketua DPR Fadli Zon dijadwalkan akan meninjau Rumah Susun Rawa Bebek, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (16/9) besok. Kunjungan Fadli sebagai tindaklanjuti dari aduan Ratna Sarumpaet dan warga korban gusuran yang menilai hunian yang disediakan Pemprov DKI tidak layak.
"Kemudian saya juga tidak mengetahui detil dan saya akan pelajari. Saya mendatangi tapi enggak tahu yang mana duluan yang urgen. Besok deh saya ke Rawa Bebek siang. Di daerah Mana? Cakung. Tolong diagendakan ya. Setelah salat Jumat mungkin ya," kata Fadli di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (15/9).
Fadli juga meminta kepada Ratna dan warga untuk membuat laporan tertulis kepada DPR. Nantinya, laporan tersebut akan Fadli sampaikan dan dibahas di komisi-komisi DPR atau lembaga terkait.
"Jadi saya minta pertama seperti kronologi. Dan kejadian yang disampaikan saya minta laporan tertulisnya. Nanti diproses ke komisi terkait ke komisi II dan III. Nanti saya akan teruskan ke komisi atau instansi terkait berdasarkan laporan tersebut," terangnya.
Politisi Gerindra ini juga mendukung upaya warga untuk memperjuangkan nasib mereka untuk mendapatkan kehidupan layak. Terkait laporan adanya intimidasi oleh jajaran SKPD Pemprov DKI di rusun, Fadli meminta warga untuk tidak takut dan melaporkan aksi tersebut ke DPR.
"Jadi saya kira punya semangat yg sama. Saya mendukung upaya bapak-bapak yang ingin memperjuangkan hak. Tidak perlu merasa terintimidasi lah. Kalau ada yang merasa mengintimidasi bilang ke saya, siapa orangnya," pungkasnya.
Baca juga:
Ratna Sarumpaet tuding Ahok beri rusun tak layak buat korban gusuran
'Di era Ahok, tempat relokasi mirip camp konsentrasi zaman NAZI'
Tolak penggusuran, FK-MPR demo bawa puluhan anak sekolah
Pemprov DKI kumpulkan data bangunan ilegal di Kemang sebelum digusur
Warga gumuk pasir Parangkusumo menolak digusur Sultan
Sanggar pendidikan di Parangkusumo terancam mati
'Kita punya anak, tolong jangan dibiarkan begini'
-
Siapa yang menemukan pendatang yang menjadi pemulung di Jakarta? "Ada juga yang beberapa waktu lalu ketemu ya kita pemulung segala macam. Kita kembalikan,"
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa yang dilakukan Dudung Abdurachman di Pekan Raya Jakarta? Eks Kepala Staff Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman kedapatan menghabiskan waktu luang bersama keluarga. Dia memilih untuk berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ).
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.