Doa agar Hati Tenang dan Ikhlas Menerima Keadaan, Bantu Tetap Sabar
Sebagai umat Islam, ada cara ampuh yang bisa Anda lakukan guna mengusir rasa gelisah, galau, dan cemas ini. Anda bisa memanjatkan doa kepada Allah SWT, mohon perlindungan dan ketenangan hati menghadapi segala cobaan serta tantangan. Berikut doa agar hati tenang dan ikhlas menerima keadaan yang bisa Anda panjatkan.
Rasa gelisah, galau, dan cemas adalah rasa yang umum menghampiri hati manusia. Ada banyak penyebab yang dapat mendatangkan perasaan-perasaan tersebut. Terkadang, batin seseorang menjadi begitu lelah dan tersiksa akibat perasaan negatif yang tak kunjung hilang ini.
Sebagai umat Islam, ada cara ampuh yang bisa Anda lakukan guna mengusir rasa gelisah, galau, dan cemas ini. Anda bisa memanjatkan doa kepada Allah SWT, mohon perlindungan dan ketenangan hati menghadapi segala cobaan serta tantangan.
-
Kenapa Doa Sapu Jagat penting? Bukan hanya menambah pahala, doa sapu jagat juga akan meningkatkan keimanan dan dekat dengan Allah SWT.
-
Kapan doa jenazah dibaca? Doa jenazah dibaca pada saat pelaksanaan sholat jenazah setelah takbir ke tiga.
-
Kapan Doa Ganti Qunut dibaca? Doa qunut adalah doa yang dilakukan dalam salat, terutama salat subuh.
-
Apa itu Doa Sapu Jagat? Doa sapu jagat adalah doa yang banyak dibaca dan diamalkan oleh Nabi Muhammad SAW. Doa sapu jagat merupakan salah satu doa yang mustajab dan sering digunakan oleh umat Islam meminta keselamatan pada Allah. Doa satu ini begitu mudah dihafalkan.
-
Apa makna dari doa sapu jagat? Rabbanaa, aatinaa fid dunyaa hasanah, wa fil aakhirati hasanah, wa qinaa 'adzaaban naarArtinya: "Tuhan kami, berikan kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat. Lindungilah kami dari siksa neraka."
-
Kapan doa Khotmil Quran Kudus dibaca? Doa khotmil Quran Kudus adalah doa yang dibaca ketika seseorang telah mengkhatamkan Al-Qur'an.
Doa agar hati tenang dan ikhlas menerima keadaan bisa Anda panjatkan untuk membantu diri agar tetap sabar. Mengutip aman Liputan 6 dan Dream, berikut selengkapnya.
Perintah Ikhlas Menurut Al-Quran
Allah SWT dalam firman-firman-Nya yang tercantum di Al-Quran menjelaskan beberapa perintah terkait ikhlas. Berikut adalah ayat-ayat yang memerintahkan umat Islam agar selalu ikhlas yang perlu ketahui:
1. Surat Al-Hajj Ayat 31
حُنَفَاۤءَ لِلّٰهِ غَيْرَ مُشْرِكِيْنَ بِهٖۗ وَمَنْ يُّشْرِكْ بِاللّٰهِ فَكَاَنَّمَا خَرَّ مِنَ السَّمَاۤءِ فَتَخْطَفُهُ الطَّيْرُ اَوْ تَهْوِيْ بِهِ الرِّيْحُ فِيْ مَكَانٍ سَحِيْقٍ
Artinya: “(Beribadahlah) dengan ikhlas kepada Allah, tanpa mempersekutukan-Nya. Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka seakan-akan dia jatuh dari langit lalu disambar oleh burung, atau diterbangkan angin ke tempat yang jauh.” (QS. Al-Hajj: 31).
2. Surat Yunus Ayat 105
وَاَنْ اَقِمْ وَجْهَكَ لِلدِّيْنِ حَنِيْفًاۚ وَلَا تَكُوْنَنَّ مِنَ الْمُشْرِكِيْنَ
Artinya: “Dan (aku telah diperintah), “ Hadapkanlah wajahmu kepada agama dengan tulus dan ikhlas dan jangan sekali-kali engkau termasuk orang yang musyrik.” (QS. Yunus: 105).
3. Surat At-Taubah Ayat 91
لَيْسَ عَلَى الضُّعَفَاۤءِ وَلَا عَلَى الْمَرْضٰى وَلَا عَلَى الَّذِيْنَ لَا يَجِدُوْنَ مَا يُنْفِقُوْنَ حَرَجٌ اِذَا نَصَحُوْا لِلّٰهِ وَرَسُوْلِهٖۗ مَا عَلَى الْمُحْسِنِيْنَ مِنْ سَبِيْلٍ ۗوَاللّٰهُ غَفُوْرٌ رَّحِيْمٌۙ
Artinya: “Tidak ada dosa (karena tidak pergi berperang) atas orang yang lemah, orang yang sakit dan orang yang tidak memperoleh apa yang akan mereka infakkan, apabila mereka berlaku ikhlas kepada Allah dan Rasul-Nya. Tidak ada alasan apa pun untuk menyalahkan orang-orang yang berbuat baik. Dan Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang,” (QS. At-Taubah: 91).
Doa Agar Hati Tenang dan Ikhlas
1. HR Muslim
اللَّهُمَّ مُصَرِّفَ الْقُلُوبِ صَرِّفْ قُلُوبَنَا إِلَى طَاعَتِكَ
Allahumma musharrifal qulubi sharrif qulubana ala thaa ‘atika.
Artinya: “Ya Allah, Dzat yang mengurus seluruh hati, arahkanlah hati kami terhadap ketaatan kepada-Mu.” (HR. Muslim).
2. Surat Al-Baqarah ayat 250
رَبَّنَآ اَفْرِغْ عَلَيْنَا صَبْرًا وَّثَبِّتْ اَقْدَامَنَا وَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكٰفِرِيْنَ ۗ
Rabbanaaa afrigh 'alainaa sabranw wa sabbit aqdaamanaa wansurnaa 'alal qawmil kaafiriin
Artinya: “Ya Tuhan kami, limpahkanlah kesabaran kepada kami, kukuhkanlah langkah kami dan tolonglah kami menghadapi orang-orang kafir.” (QS. Al-Baqarah: 250).
3. Doa Hati Tenang dan Ikhlas oleh Abu Ayyub El-Faruqi dalam buku Doa Dzikir Muslimah
أَللّٰهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ نَفْسًا بِكَ مُطْمَئِنَّةً، تُؤْمِنُ بِلِقَائِكَ، وَتَرْضَى بِقَضَائِكَ، وَتَقْنَعُ بِعَطَائِكَ
Allahumma inni as aluka nafsaan bika muthma innah tu,minu biliqooika watardho biqodoika wataqna'u bi'athoika.
Artinya: “Ya Allah, aku memohon kepada-Mu jiwa yang merasa tenang kepadaMu, yang yakin akan bertemu denganMu, yang ridha dengan ketetapanMu, dan yang merasa cukup dengan pemberianMu."
4. Doa Zikir Mohon Pelindungan dan Ketenangan Hati oleh Darul Insan
رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي يَفْقَهُوا قَوْلِي
Robbisy rohlii shodrii, wa yassirlii amrii, wahlul’udatam-milisaanii. Yafqohuu qoulii
Artinya: “Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekauan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku.”
5. Doa Agar Hati Tenang dan Ikhlas para Ulama Nahdlatul Ulama (NU)
اَللّٰهُمَّ اجْعَلْ لِيْ نُوْرًا فِيْ قَلْبِيْ، وَنُوْرًا فِيْ قَبْرِيْ، وَنُوْرًا فِيْ سَمْعِيْ، وَنُوْرًا فِيْ بَصَرِيْ، وَنُوْرًا فِيْ شَعْرِيْ، وَنُوْرًا فِيْ بَشَرِيْ، وَنُوْرًا فِيْ لَحْمِيْ، وَنُوْرًا فِيْ دَمِيْ، وَنُوْرًا فِيْ عِظَامِيْ. وَنُوْرًا مِنْ بَيْنِ يَدَيَّ، وَنُوْرًا مِنْ خَلْفِيْ، وَنُوْرًا عَنْ يَمِيْنِيْ، وَنُوْرًا عَنْ شِمَالِيْ، وَنُوْرًا مِنْ فَوْقِيْ، وَنُوْرًا مِنْ تَحْتِيْ. اَللّٰهُمَّ زِدْنِيْ نُوْرًا، وَاَعْطِنِيْ نُوْرًا، وَاجْعَلْ لِيْ نُوْرًا، وَاجْعَلْنِيْ نُوْرًا
Allāhummaj‘al lī nūran fī qalbī, wa nūran fī qabrī, wa nūran fī sam‘ī, wa nūran fī basharī, wa nūran fī sya‘rī, wa nūran fī basyarī, wa nūran fī lahmī, wa nūran fī damī, wa nūran fī ‘izhāmī, wa nūran min bayni yadayya, wa nūran fī khalfī, wa nūran ‘an yamīnī, wa nūran ‘an syimālī, wa nūran min fawqī, wa nūran min tahtī. Allāhumma zidnī nūrā. Wa a‘thinī nūrā. Waj‘al lī nūrā. Waj‘alnī nūrā.
Artinya: "Ya Allah jadikanlah cahaya pada hatiku, kuburku, pendengaranku, penglihatanku, rambutku, kulitku, dagingku, darahku, tulang-tulangku, di hadapanku, belakangku, sisi kananku, sisi kiriku, sisi atasku, dan pada sisi bawahku. Ya Allah tambahkanlah cahaya bagiku. Berikanlah cahaya kepadaku. Jadikanlah cahaya bagiku. Jadikanlah diriku bercahaya."
Keutamaan Orang yang Sabar
Seorang yang memiliki sifat sabar memiliki banyak keutamaan yang dapat membawa berbagai manfaat dalam kehidupan sehari-hari. Berikut beberapa keutamaan orang yang sabar:
1. Mengembangkan kepribadian yang kuat
Orang yang sabar merupakan individu yang memiliki kepribadian yang kuat. Mereka tidak mudah tergoyahkan oleh situasi sulit atau permasalahan sehari-hari. Mereka mampu mengatasi tantangan dengan tenang dan menjaga stabilitas emosionalnya.
2. Meningkatkan kedisiplinan dan kesabaran
Sabar membantu seseorang untuk menjadi lebih disiplin dalam menjalankan tugas-tugas mereka. Sabar melibatkan menunggu dan bertahan dalam waktu yang sulit, yang membutuhkan kedisiplinan yang tinggi. Seseorang yang sabar akan tetap fokus pada tujuan mereka dan mengerahkan upaya yang diperlukan untuk mencapainya.
3. Mengurangi konflik dan meningkatkan hubungan sosial
Orang yang sabar cenderung memiliki kemampuan untuk mengendalikan emosi mereka dan menghadapi situasi konflik dengan tenang. Mereka mampu mengerti sudut pandang orang lain, menjaga pikiran terbuka, dan menahan diri untuk tidak langsung bereaksi dengan amarah atau kekesalan.
Hal ini membuat mereka lebih mampu menjaga hubungan yang baik dengan orang lain, menghindari konflik yang tidak perlu, dan menciptakan lingkungan sosial yang harmonis.
4. Memperoleh kesabaran dan ketenangan dalam menjalani hidup
Orang yang sabar memiliki kemampuan untuk menghadapi tantangan dengan ketenangan dan ketabahan. Mereka tidak mudah putus asa atau frustasi ketika menghadapi hambatan atau kegagalan. Mereka mampu menempatkan diri dalam perspektif yang lebih luas dan memahami bahwa hidup akan selalu memiliki pasang surut.
Keberadaan kesabaran membuat mereka mampu menjalani hidup dengan penuh ketenangan, menjaga keseimbangan emosi, dan menghadapi setiap situasi dengan sikap yang positif.