5 Fakta Lagu Dangdut Virus Corona yang Bikin Miris, Kini Videonya Hilang
Kemunculan lagu Corona yang dinyanyikan pedangdut Alvi Ananta, menuai kritik pedas dari warganet.
Beberapa hari ini publik dihebohkan dengan kemunculan lagu dangdut koplo berjudul Corona yang dinyanyikan pedangdut, Alvi Ananta. Video ini diunggah kanal Youtube Samudera Records ini menuai kontroversi karena membawa nama Virus Corona yang sedang meresahkan dunia.
Corona sendiri merupakan wabah virus dari Wuhan China yang kini penyebarannya hampir di seluruh dunia. Kasus corona menjadi perhatian publik dunia, yang sampai saat ini di beberapa negara kasusnya meningkat.
-
Kapan trem di Jakarta dihentikan? Operasional trem kemudian dihentikan pada 1959.
-
Kenapa trem di Jakarta dihentikan? Pada 1962, trem benar-benar dipensiunkan di Jakarta. Gerbong-gerbongnya dibiarkan terbengkalai. Demi menghemat anggaran, dan mengalokasikannya untuk bus impor dari Autralia, rel-rel baja dibiarkan dan hanya diuruk menggunakan tanah lalu diaspal. 100 unit awal bus didatangkan pada tahun itu, dan terus ditambah unit-unitnya.
-
Kapan trem di Jakarta digantikan oleh bus Robur sebagai alat transportasi utama? Saat itu, bus ini perlahan-lahan ditambah armadanya sebelum akhirnya dijadikan transportasi umum utama, setelah trem dimatikan dengan alasan merusak wajah Jakarta.
-
Kapan peluncuran Trans Jateng Solo-Wonogiri? Bus Trans Jateng Koridor VII rute Solo-Sukoharjo-Wonogiri resmi diluncurkan.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan Duta pindah ke Yogyakarta? Cerita Masa Kecil Fakta Menarik: Duta, Berusia 3,5 Tahun, Pindah ke Yogyakarta dan Mampu Berbicara Bahasa Jawa dan Indonesia Secara Bersamaan.
Kemunculan lagu Corona (Comunitas Rondo Merana), direspon negatif oleh beberapa pihak. Lagu ini dianggap tidak etis, karena muncul di tengah kondisi dunia yang 'darurat Virus Corona'. Menurut data resmi WHO per tanggal 29 Februari 2020 terjadi 85.403 kasus Corona secara global. Tak sedikit warganet yang mengecam dan menyesalkan dirilisnya lagu yang menggunakan judul Corona itu.
Dinyanyikan Alvi Ananta
Lagu ini diunggah di kanal Youtube Samudra Records , Kamis (27/2) dengan judul. Lagu yang berdurasi 4 menit 3 detik ini langsung menuai kontroversi. Diketahui video ini diproduksi oleh Samudra Records, perusahaan rekaman asal Banyuwangi.
Melalui kanal Youtubenya, Samudra Records sudah merilis banyak video musik dangdut. Dari pedangdut Nella Kharisma hingga pendatang baru Alvi Ananta yang menyanyikan lagu Corona ini.
2020 Merdeka.com/Youtube Alvi Ananta
Lagu Dangdut Koplo Bertema Janda
Lagu dan video yang dirilis beberapa hari yang lalu ini bergenre dangdut remix. Lagu dangdut asal Banyuwangi ini menggunakan Bahasa Jawa sepenuhnya. Dalam makna lagu ini, Corona merupakan singkatan dari Comunitas Rondo Merana (Komunitas Janda Merana).
Lagu ciptaan Miswan Samudra dan DJ Theplex ini bercerita tentang nasib seorang janda yang merana. Banyak yang menganggap lagu ini tidak etis karena membawa nama Virus Corona yang sedang menjadi sorotan dunia.
2020 Merdeka.com/Instagram @Makassar_iinfo
2020 Merdeka.com
Menuai Kontroversi
Sangat disayangkan rilisnya lagu di tengah ketakutan warga dunia terkait wabah Corona yang semakin meningkat. Isu yang sedang menarik perhatian dunia ini, dimanfaatkan segelintir warga Indonesia untuk menarik perhatian atau meraup keuntungan.
"Corona virus dari Cina, comunitas rondo merana,"begitu secuil lirik dari lagu kontroversial itu.
Lirik tersebut dianggap tidak peka dan kurang etis untuk dinyayikan. Tak hanya itu, menyoroti etika penyanyi, yang berjoget ria dengan menyanyikan lagu tersebut. Dalam video berdurasi sekitar 4 menit, Alvi tampak berjogat khas ala penyanyi dangdut.
2020 Merdeka.com/Instagram @Makassar_iinfo
Komentar Pedas Warganet
Selain dari kanal Youtube Samudra Records, lagu dan video tersebut diunggah beberapa akun Instagram. Judul, lirik lagu, serta etika dari penyanyi menjadi sorotan warganet.
Warganet melontarkan beberapa komentar negatif di kolom Instagram dan Youtube. Beberapa komentar di akun Instagram @makassar_iinfo.
"Kebiasaan orang2 Indonesia, sering memanfaatkan situasi demi duit ?," tulis akun ameliakartikaaa17.
2020 Merdeka.com/instagram @makassar_iinfo
Video Menghilang
Lagu dan video yang memlesetkan Virus Corona ini langsung menarik perhatian publik. Hujatan membanjiri komentar Youtube Samudra Record. Selain itu, beberapa akun di Instagram menyebarkan video tersebut dan mengundang banyak komentar.
Lagu yang mengundang kontroversi dan memalukan warga Indonesia ini akhirnya hilang. Belum diketahui, apa penyebab hilangnya video ini dari kanal Youtube Samudra Records. Ada kemungkinan dihapus oleh pemilik akun, atau terkena laporan dari warganet dan diturunkan oleh pihak Youtube.
Sampai saat ini, belum ada konfirmasi resmi dari Samudra Records maupun Alvi Ananta.
2020 Merdeka.com/Youtube Samudra Record