Langsung Blusukan, Ini 5 Potret Kegiatan Gibran Setelah Dilantik Jadi Wali Kota Solo
Pada Jumat, 26 Februari 2021, Gibran Rakabuming Raka resmi menjabat sebagai Wali Kota Solo. Begitu resmi dilantik, Gibran langsung blusukan ke beberapa titik yang tersebar di Kota Solo. Dalam blusukannya itu, dia berharap agar program pemulihan ekonomi akibat pandemi dapat dilakukan dengan cepat.
Pada Jumat, 26 Februari 2021, Gibran Rakabuming Raka resmi menjabat sebagai Wali Kota Solo. Pada hari pertamanya menjabat, anak Presiden Jokowi itu langsung blusukan ke pasar-pasar guna memantau persiapan vaksinasi yang akan dilakukan kepada para pedagang.
Tak hanya itu, Gibran juga terlihat memantau kemacetan yang selalu terjadi di perlintasan kereta api Joglo dan meninjau aktivitas di Terminal Tirtonadi bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kapan Beji Sirah Keteng dibangun? Mengutip Instagram @purbosasongko_dalang, Situs Beji Sirah Keteng dibangun pada masa pemerintahan Raja Sri Jayawarsa.
-
Apa yang diterima Pemprov Jateng dari Balai Bahasa? Pada Kamis (10/8), Pemprov Jateng menerima hibah dari Balai Bahasa berupa bangunan gedung permanen dan perangkatnya.
-
Bagaimana cara membuat Jenang Saren? Mengutip Kemdikbud.go.id, bahan utama yang digunakan untuk membuat jenang saren adalah tepung ketan dan gula jawa.
-
Kenapa Candi Jago dibangun? Sejarah Candi Jago dibangun atas inisiasi Raja Kertanegara untuk menghormati mendiang sang ayah, Raja Sri Jaya Wisnuaedhana (1248-1268).
-
Bagaimana cara membuat kue jipang? Berasnya dimasukkan ke situ,” ungkap pemilik kanal YouTube Brent Sastro sembari menunjuk sebuah alat pemanas yang dihubungkan ke gas elpiji. Di sebelahnya, tampak sebuah wajan berisi air gula yang dicampur minyak sedang dipanaskan.
Pada malam harinya, Gibran ikut dalam Operasi Pekat yang diadakan oleh Polresta Solo. Berikut ini adalah 5 potret kegiatan Gibran Rakabuming setelah dilantik menjadi Wali Kota Solo:
Blusukan ke Pasar
©Instagram/@gibran_rakabuming
Begitu usai dilantik sebagai Wali Kota Solo, Gibran langsung blusukan ke Pasar Gede dan Pasar Klewer untuk meninjau persiapan vaksinasi bagi pedagang pasar. Vaksinasi di kedua pusat perbelanjaan itu dilakukan keesokan harinya, yaitu pada tanggal 27 dan 28 Februari.
Gibran bercerita, saat telah memeriksa pasar, salah seorang penjual buah, Mbah Suharni, tiba-tiba memberi cindera mata sebuah payung yang unik. Mbah Suharni berharap kepemimpinan Gibran bisa membawa berkah bagi banyak orang.
Meninjau Pembangunan Proyek
©Instagram/@gibran_rakabuming
Setelah Salat Jumat, Gibran langsung meninjau pembangunan Pasar Legi yang terbakar di tahun 2016. Dalam kunjungan itu, Gibran begitu antusias saat mengetahui petugas pembangunan itu mampu menjanjikan penyelesaian proyek lebih cepat 2 bulan dari target. Dia pun menekankan bahwa seluruh pedagang di sana mendapatkan tempat jualan.
Dalam akun Instagramnya, Gibran menyampaikan bahwa pasar itu nantinya memiliki 300 kios dan 1932 los. Diperkirakan, proyek itu selesai pada September 2021.
Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi
©Instagram/@gibran_rakabuming
Pada Sabtu (27/2), Gibran kembali datang ke Pasar Gede untuk memastikan pelaksanaan vaksin bagi pedagang berjalan lancar. Menurutnya, Komunitas Paguyuban Pedagang Pasar Gede (KOMPPAG) menyatakan kesiapannya divaksin.
Mereka juga membentangkan baliho besar bertuliskan “Uwal saka pagebluk, sirna sakehing memala (lepas dari wabah, dijauhkan dari musibah).
Tinjau Perlintasan Kereta Api
©Instagram/@gibran_rakabuming
Gibran bersama jajarannya juga menyempatkan diri meninjau perlintasan kereta api Joglo yang kerap kali dikeluhkan warga karena selalu macet. Peninjauan di perlintasan kereta api itu kemudian dilanjutkan pada Senin (1/3) bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Gibran menulis, pembangunan elevated double track railway direncanakan bisa menjadi solusi untuk mengurangi kemacetan di perlintasan yang terletak di wilayah Kecamatan Banjarsari itu.
Ikut Operasi Polisi
©Instagram/@gibran_rakabuming
Selain meninjau pelaksanaan proyek, Gibran juga ikut bergabung dengan polisi yang tengah mengadakan Operasi Pekat untuk para pekerja seks komersial di wilayah Kestalan dan Gilingan. Pada operasi itu, terdapat 36 orang pekerja seks yang tertangkap di mana sebagian besar dari mereka berasal dari luar kota dan warga Solo yang terlibat hanya dua orang.
Gibran ingin agar mereka dibina dengan baik di dinas sosial dan berharap agar tak mengulangi perbuatannya lagi.