Pendatang Baru di Dunia Hiburan, Ini Momen Laura Moane Main Sinetron Dari Jendela SMP
Salah satu pemeran baru sinetron Dari Jendela SMP yang menjadi sorotan adalah Laura Moane. Berikut momen Laura Moane ketika bermain di sinetron Dari Jendela SMP.
Dari Jendela SMP merupakan sinetron andalan SCTV yang pertama tayang pada 29 Juni 2020 lalu. Sinetron ini sangat menarik untuk diikuti karena punya alur cerita yang seru di setiap episodenya.
Sekarang, sinetron Dari Jendela SMP telah memasuki babak baru. Cerita dari masa-masa SMA akan hadir menghibur penonton setia SCTV.
-
Apa yang Rey Bong raih saat membintangi sinetron Dari Jendela SMP? Bukan hanya itu, keberadaan Rey Bong semakin dikenal setelah memerankan anak dari Si Doel di Trilogi Si Doel The Movie. Tak heran, jika setelah sinetron dan film tersebut, nama Rey Bong semakin terkenal dan digemari banyak masyarakat.
-
Kapan sinetron "Ganteng-Ganteng Serigala" ditayangkan? Sinetron legendaris "Ganteng-Ganteng Serigala" yang tayang pada rentang waktu 2014-2015 telah meninggalkan jejak yang mendalam dalam industri hiburan Indonesia.
-
Apa peran Mentari De Marelle di sinetron Bidadari Surgamu? Salah satu aktris yang mencuri perhatian adalah Mentari De Marelle. Memerankan tokoh Dini di sinetron tersebut, kehadirannya pun membawa warna baru pada jalan cerita sinetron ini.
-
Kapan sinetron CINTA SMU yang dibintangi Nabila Syakieb ditayangkan? Nabila, bintang utama di sinetron CINTA SMU tahun 2002, memukau sebagai Putri Regina Prayoga. Sinetron ini sukses bertahan selama 3 tahun!
-
Kapan Dwi Yan mulai berakting dalam sinetron? Memulai debutnya di tahun 1974 melalui film "Gaun Pengantin", Dwi Yan kemudian merambah ke dunia sinetron pada tahun 1986 dengan membintangi sinetron "Losmen" bersama sederet artis senior populer seperti Mathias Muchus dan Dewi Yull.
-
Bagaimana peran Ipeh dalam sinetron Si Entong? Ipeh adalah sahabat Entong yang selalu membantu dalam segala situasi.
Sinetron yang mengangkat kisah cinta anak sekolah ini menampilkan para aktor dan aktris muda penuh talenta. Bakat akting yang dimiliki para pemerannya berhasil mencuri perhatian para penonton.
Salah satu pemeran baru sinetron Dari Jendela SMP yang menjadi sorotan adalah Laura Moane. Berikut momen Laura Moane ketika bermain di sinetron Dari Jendela SMP.
Karakter
You Tube - Surya Citra Televisi (SCTV)
Karakter Lesti yang diperankan Laura Moane dalam sinetron Dari Jendela SMP di SCTV cukup mencuri perhatian. Gaya culun dengan kacamata dan rambut dikuncir membuatnya tampak berbeda dari karakter lainnya.
Jalan Cerita
You Tube - Surya Citra Televisi (SCTV)
Lesti adalah teman Wulan yang diperankan Sandrinna Michelle. Seperti diketahui, sejak bulan lalu konflik sinetron Dari Jendela SMP berlanjut hingga karakternya duduk di bangku SMA, dan muncul sejumlah tokoh baru.
Pendatang Baru
You Tube - Surya Citra Televisi (SCTV)
Terbilang baru di industri hiburan, gadis berusia 15 tahun ini sudah punya banyak penggemar di TikTok. Sampai saat ini, Laura memiliki lebih dari 2,4 juta pengikut dan 50 juta like.
Bermain Film
You Tube - Surya Citra Televisi (SCTV)
Laura Moane juga pernah bermain film layar lebar meski bukan pemeran utama. Ia mendapat peran pendamping di film Senior (2019) yang memasang Rebecca Klopper dan Jerome Kurnia sebagai bintang utama.