Puluhan Polisi Tidur Ini Meresahkan Pengendara, Warga Inisiatif Bongkar Sendiri
Perawatan dan peningkatan infrastruktur jalan memang seharusnya dilakukan oleh pihak terkait karena menyangkut kenyamanan dan keselamatan dalam berkendara. Tatapi bagaimana jadinya jika peningkatan infrastruktur di jalan tersebut terlalu berlebihan?
Perawatan dan peningkatan infrastruktur jalan memang seharusnya dilakukan oleh pihak terkait karena menyangkut kenyamanan dan keselamatan dalam berkendara. Tetapi bagaimana jadinya jika peningkatan infrastruktur di jalan tersebut terlalu berlebihan?
Seperti halnya terjadi di jalanan yang memiliki puluhan polisi tidur. Ternyata infrastruktur tersebut membuat tidak nyaman para pengendara dan harus berakhir dibongkar paksa oleh warga sekitar.
-
Bagaimana MRT Jakarta dibangun? Koridor 1 MRT mulai beroperasi sejak 2019. Jalurnya sepanjang 16 kilometer. 10 kilometer jalur layang dan 6 kilometer di bawah tanah.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Apa tujuan pembangunan LRT Jakarta Fase 1B (Velodrome-Manggarai)? Pembangunan jalur LRT Jakarta Fase 1B (Velodrome – Manggarai) bertujuan mendukung Manggarai sebagai stasiun sentral."Kami berharap pembangunan LRT Jakarta Fase 1B rute Velodrome-Manggarai menjadi solusi kemacetan dan meningkatkan penggunaan transportasi publik, sehingga mengurangi kemacetan di Kota Jakarta," kata dia.
-
Apa yang di bangun oleh Staatsspoorwegen (SS) di Yogyakarta untuk menghubungkan jalur kereta api Batavia-Surabaya? Di wilayah Yogyakarta, mereka perlu membangun beberapa jembatan untuk jaringan jalur kereta api itu. Salah satu jembatan kereta api terbilang unik. Selain membentang di atas sebuah sungai, jembatan ini juga membentang di atas jalur kereta api milik perusahaan kereta api Belanda lainnya bernama Nederlandsch Indische Spoorweg Maatschappij (NISM) yang menghubungkan Semarang-Solo-Yogyakarta.
-
Apa tujuan dari pengalihan pemberangkatan BRT Trans Jateng di Kutoarjo? Dengan pengalihan tersebut, calon penumpang mendapat tempat yang lebih representatif.
Terdapat 20 Polisi Tidur
Instagram - memomedsos
Seperti informasi yang dilansir dari akun Instagram @memomedsos, jalanan yang berada di daerah Tangerang, Banteng tersebut memiliki polisi tidur dengan jumlah tidak wajar. Di beberapa video yang diunggah, ada pengendara yang menyebutkan terdapat 20 polisi tidur yang dibuat di jalan tersebut.
Di video yang diunggah, pengendara tersebut merasa tidak nyaman berkendara saat melintasi puluhan polisi tidur tersebut. Terlihat juga semua kendaraan yang melintas di jalan itu berjalan lambat.
Dibongkar Warga
Instagram - memomedsos
Di unggahan video yang lainnya memperlihatkan ada beberapa warga yang sedang membongkar polisi tidur tersebut. Polisi tidur yang terbuat dari aspal tersebut terlihat berserakan ketika para warga membongkarnya.
Respons Warganet
Tak lama usai video tersebut diunggah, berbagai respons warganet terlihat di kolom komentar. Kebanyakan respon warganet tersebut mengungkapkan kegeraman yang ditujukan kepada pembuat polisi tidur tersebut.
"Ada jalanan rusak gak dibenerin, giliran jalanan bener dikasih polisi tidur," salah satu warganet berkomentar.
"Ada juga yg bikin polisi tidur terlalu tinggi dan diameter nya kecil, alhasil menyebabkan kendaraan tersentak ke bawah dan langsung kena polisi tidur.. lama2 warga semena2 bikin polisi tidur ini, soalnya ga pake aturan," tambah warganet lainnya.
"Polisi tidur itu g perlu banyak2, buat 1 aja tapi tingginya kasih 2 meter sekalian," timpal warganet lain.