Resto Ini Ditutup Karena Virus Corona, Ini Faktanya
Resto Amigos di Jakarta akan tutup selama dua pekan karena menjadi tempat bertemunya dua WNI terinfeksi virus corona dengan WN Jepang.
Dua orang warga Depok dinyatakan positif virus corona atau Covid-19 setelah tertular oleh warga negara Jepang, Senin (2/3). Dua orang tersebut kini dirawat di RSPI Sulianto Saroso, Jakarta Pusat.
Dua WNI yang terinfeksi COVID-19 ini merupakan seorang ibu dan anak perempuannya. Anak perempuan berusia 31 tahun ini diduga tertular COVID-19 di sebuah restoran bernama Amigos, dan sempat kontak dengan WN Jepang yang terinfeksi virus corona.
-
Di mana saja wilayah Jawa Tengah yang masuk status waspada kekeringan? Selain Cilacap, ada 10 kabupaten lain di Jawa Tengah yang juga berstatus waspada kekeringan meteorologis yaitu Kebumen, Purworejo, Blora, Demak, Grobogan, Rembang, Kendal, Klaten, Sukoharjo, dan Wonogiri.
-
Kenapa bantuan pangan diberikan di Jateng? “Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat. Hingga saat ini masih banyak masyarakat yang masih membutuhkan,” kata Nana.
-
Apa saja jenis pelanggaran pemilu yang terjadi di Jawa Tengah? “Data penanganan dugaan pelanggaran Pemilu 2024 di Jateng per 15 Juni 2023 menunjukkan bahwa 16 dugaan pelanggaran yang terbukti itu terdiri dari dua pelanggaran jenis administrasi, 10 pelanggaran jenis kode etik penyelenggara pemilu, serta empat pelanggaran hukum lainnya,”
-
Apa yang diyakini Anies tentang Jawa Tengah? “Saya rasa nuansa perubahan itu semakin terasa. Menginkan perubahan. Dan itu kemudian menonjol,” kata Anies usai acara Istighosah Kubro Masyayich & Alumni Pondok Pesantren di Semarang, Jawa Tengah, Minggu (24/12). Sehingga, Anies pun menilai anggapan Jawa Tengah yang selama ini identik dengan julukan 'Kandang Banteng' bisa saja berubah. Menurutnya Jateng bukan hanya milik satu partai saja.
-
Siapa yang menerima bantuan pangan di Jateng? Ada sebanyak 3.583.000 keluarga penerima manfaat di Jawa Tengah yang bakal menerima bantuan tersebut.
-
Kapan puncak kemarau di Jawa Tengah? “Jadi kalau kita lihat di data saya, rata-rata dari ketersediaan kabupaten/kota baru sepertiga atau 45 persen yang baru digunakan. Sedangkan kita masa puncaknya pada Agustus dan September. Diharapkan pada November sudah mulai ada hujan. Artinya kalau kita petakan dengan permintaan masyarakat nantinya Insya Allah masih mencukupi. Itu baru sumber yang disiapkan oleh pemda setempat melalui BPBD,” kata Kalakhar BPBD Jawa Tengah, Bergas Catursasi Penanggungan, mengutip YouTube Liputan6 pada Kamis (24/8).
Restoran ini terletak di daerah Kemang, Jakarta Selatan. Menindaklanjuti fakta terkait virus corona ini, pemilik restoran akan menutup tempat usahanya selama dua pekan ke depan.
Jadi Tempat Pertemuan WNI yang Terinfeksi Corona dengan WN Jepang
Sebelumnya, Menkes Terawan menjelaskan kronologi terinfeksinya dua WNI di Indonesia. Terawan menjelaskan, informasi awal berasal dari pemerintah Malaysia yang mendapati seorang WN Jepang yang baru saja tiba di Malaysia dari Indonesia, terinfeksi virus corona.
Setelah dilakukan penelusuran, dua WNI yang terinfeksi virus corona memiliki riwayat kontak dengan WN Jepang di sebuah restoran di kawasan Kemang, Jakarta. Pihak restoran mengaku sudah mendapatkan informasi dari pemerintah terkait masalah tersebut.
"Terus walaupun kita belum dapat info dari pemerintah, kita akan tutup Amigos selama 2 minggu. Supaya betul-betul itu virus enggak ada kes off the virus, kita ambil tindakan itu sendiri," Mulles Ron, Pemilik Resto Amigos.
Sudah Lakukan Pemeriksaan dan Ditutup Sementara
fogging," kata Mulles di Amigos, Jakarta Selatan, Selasa (3/3/2020).
Selain melakukan pemeriksaan terhadap karyawan, Ron juga berniat menutup restorannya untuk dua pekan ke depan.
"Walaupun kita belum dapat info dari pemerintah, kita akan tutup Amigos selama 2 minggu. Kita ambil tindakan itu sendiri," tegasnya.
Kondisi Restoran dan Karyawan Aman
Penutupan sementara Amigos tersebut sudah mulai dilakukan mulai hari ini Selasa (3/3), meskipun Menkes sudah menyatakan semua karyawan Amigos dalam kondisi sehat. Ron mengaku tidak mau mengambil risiko, dan lebih memilih melakukan penutupan.
"Enggak ada satu pun (karyawan sakit) tamu yang datang kesini seperti menteri bilang ini kan virus, kalau orang imun sistemnya kuat ya engak dapat. Karyawan kita dari 1 Januari ada peraturan enggak boleh kasih tangan ke orang hanya tos, jadi kita sangat hati-hati," tutur Ron.
Pihak Restoran Minta Pemerintah Lakukan Penyelidikan
Tidak hanya menutup restorannya sementara, Ron juga mempertanyakan riwayat kunjungan WN Jepang selain ke tempat usahanya. Ron menduga WN Jepang tersebut pergi ke tempat lain juga.
"Bukan Amigos saja yang di datangi tamu Jepang, tapi tamu Jepang datang pakai pesawat apa, duduk di mana, naik taksi atau mobil pribadi, ketemu siapa, teman nya? Terus selain Amigos pergi ke mana, shopping, pergi ketemu temen nya, ke kantor. Jadi sebetulnya hal-hal itu kita menangkap bahwa ini sangat serius jadi enggak main-main," terang Ron.