Anggota DPR RI Usul Vaksinasi Covid-19 Dimulai dari Presiden, Ini Fakta di Baliknya
Anggota DPR RI asal Sumatera Barat, Nevi Zuairina mengusulkan supaya vaksinasi Covid-19 bisa dimulai dari jajaran atas, yakni Presiden, DPR RI dan para menteri. Dengan demikian, para pejabat tinggi ini bisa menjadi contoh serta teladan bagi masyarakat.
Anggota DPR RI asal Sumatera Barat, Nevi Zuairina mengusulkan supaya vaksinasi Covid-19 bisa dimulai dari jajaran atas, yakni Presiden, DPR RI dan para menteri. Dengan demikian, para pejabat tinggi ini bisa menjadi contoh serta teladan bagi masyarakat.
Selain itu, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang dimulai dari jajaran atas dianggap bisa mengurangi penolakan masyarakat di akar rumput.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
"Kalau simbol negara ini duluan vaksinasi tentu masyarakat akan merasa aman dan nyaman untuk ikut divaksin," ujar Nevi Zuairina di Padang, Rabu (9/12/2020), mengutip dari ANTARA.
Proses Vaksinasi
©2020 Merdeka.com/Instagram @nevizuairina
Nevi mengaku siap mengikuti prose vaksinasi apabila itu menjadi kebijakan pemerintah. Meski demikian, berdasarkan kebutuhan ia menilai orang-orang yang berada di garis terdepan penanganan Covid-19 juga perlu didahulukan, mulai dari tenaga kesehatan, kepolisian, TNI dan guru-guru.
Saat ini, terang dia, sebanyak 1,2 juta dosis vaksin Covid-19 sudah masuk ke Indonesia. Kemungkinan pada akhir Desember 2020 vaksinasi sudah bisa dilakukan. "Semakin cepat semakin baik agar pandemi ini juga cepat berakhir," ungkapnya.
Anggota DPR RI itu mengaku akan turut memperjuangkan supaya harga vaksin Covid-19 tidak terlalu mahal. Sehingga bisa dijangkau kemampuan masyarakat. Bahkan, jika memungkinkan vaksin Covid-19 bisa diberikan secara gratis, khususnya bagi masyarakat kurang mampu.
Jatah Vaksin untuk Sumbar
©2020 Merdeka.com/covid19.go.id
Sementara itu, Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Irwan Prayitno menjelaskan, jatah vaksin untuk Sumbar diperkirakan sekitar 35 ribu dosis. Saat ini, sedang menunggu distribusi dari pusat.
Menurut Irwan, prioritas orang yang akan divaksin akan disesuaikan dengan keputusan pemerintah pusat. "Kita ikut apa kata pemerintah pusat," katanya.