Mengunjungi Desa Bejijong Mojokerto, Merasakan Sensasi Kembali ke Masa Majapahit
Pesona sejarah, alam, dan budaya membuat wisatawan merasakan kemegahan masa lampau sekaligus keceriaan masa kini
Pesona sejarah, alam, dan budaya membuat wisatawan merasakan kemegahan masa lampau sekaligus keceriaan masa kini
Mengunjungi Desa Bejijong Mojokerto, Merasakan Sensasi Kembali ke Masa Majapahit
Desa Bejijong di Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur diduga kuat merupakan lokasi ibu kota Kerajaan Majapahit pada masa silam. Kini, desa ini merupakan kawasan konservasi warisan Majapahit dan
pariwisata strategis.
-
Kenapa Desa Panggungharjo disebut sebagai desa maju? Seiring waktu, Desa Panggungharjo bertransformasi menjadi desa yang maju.
-
Kapan Desa Wisata Muara Jambi diresmikan? Melansir dari jadesta.kemenparekraf.go.id, Desa Wisata Muara Jambi sudah diresmikan oleh Gubernur Jambi pada 2017 silam.
-
Bagaimana Desa Purwabakti dikelola sebagai desa wisata? Saat ini, pariwisata di Desa Purwabakti dikelola melalui divisi Pariwisata Desa, Badah Usaha Milik Desa (BUMDes - Purwabakati).
-
Apa aktivitas yang bisa dilakukan di Desa Wisata Jangglengan? Saat mengunjungi Desa Jangglengan, wisatawan dapat melakukan aktivitas yang beragam mulai dari wisata budaya, petualangan, edukasi, wisata tirta, hingga wisata minat khusus. Bahkan mereka juga dapat menginap di homestay penduduk yang tersedia.
-
Apa saja potensi wisata yang ada di Desa Panggungharjo? Desa itu memiliki beragam potensi wisata kuliner, sejarah, dan budaya.
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
Kampung Majapahit
Desa Bejijong dikelilingi puluhan candi peninggalan Kerajaan Majapahit. Mengutip situs Jadesta Kemenparekraf, Kerajaan Majapahit mengalami puncak kejayaan pada tahun 1400 Masehi. Saat itu, kerajaan ini menguasai hampir 2/3 wilayah dunia.
Desa Bejijong ditetapkan sebagai kawasan cagar budaya peringkat nasional, serta kawasan strategis pariwisata peringkat nasional.
Pesona Kampung MajapahitWisata Religi
Salah satu wisata religi di sini adalah keberadaan patung Buddha tidur. Selain itu, ada banyak patung Buddha yang tersebar di area Maha Vihara Mojopahit. Ada pula miniatur Candi Borobudur di sini.
Pohon Maja
Wisatawan bisa menemukan keberadaan pohon maja di Kampung Majapahit. Konon, buah maja yang rasanya pahit menjadi asal usul nama Kerajaan Majapahit.
Mengutip situs Pemkab Mojokerto, peristiwa itu terjadi ketika pendiri Kerajaan Majapahit, Raden Wijaya, mencicipi buah maja saat membabat Hutan Tarik.
- Mengunjungi Desa Wisata Kare Madiun, Bekas Jalur Gerilya Jenderal Sudirman yang Suguhkan Keindahan Alam Tak Tertandingi
- Mengunjungi Desa Madiredo Malang, Tempat Sempurna Kabur dari Hiruk Pikuk Perkotaan dan Merasakan Kedamaian Alam
- Mengunjungi Kampung Jawa di Negeri Johor Malaysia, Bangga Lestarikan Budaya Tanah Leluhur
- Mengunjungi Petilasan Mbah Joget Penari pada Masa Kolonial Belanda, Ada di Puncak Bukit Kota Semarang
Pasar Rakyat
Setiap hari Minggu, digelar Pasar Rakyat di kawasan Kampung Majapahit. Di sini, wisatawan bisa mencicipi aneka kuliner tradisional yang lezat. Mengutip situs its.ac.id, pasar ini menjadi wadah memberdayakan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) sekaligus mempromosikan desa wisata Bejijong. Di sini, pengunjung dapat menjelajahi beragam produk lokal, menikmati atmosfer yang hidup, dan mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.
Beberapa kuliner khas Kampung Majapahit adalah tumpeng tiga warna yang melambangkan harmoni dan kemakmuran, ikan wader, dan telur asin asap.
Kerajinan
Daya tarik lain Kampung Majapahit adalah kerajinan batik tradisional yang dihiasi dengan pola-pola rumit yang terinspirasi oleh era Majapahit. Ada juga kerajinan patung tembaga.