1 Mei-30 Juni 2016, service Suzuki dapat diskon sampai 50 persen!
Program ini berlaku untuk semua pemilik motor Suzuki yang melakukan perawatan berkala di 569 Jaringan Resmi 3S.
PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) selalu berkomitmen untuk memberikan yang terbaik untuk kepuasan pelanggan setianya. Hal ini dibuktikan dengan hadirnya Service Campaign yang pertama tahun 2016 dalam Program Gebyar Geber Satria yang berlangsung pada 1 Mei - 30 Juni 2016. Program ini akan memanjakan para pelanggan dengan promosi layanan purna jual disertai dengan banyak keuntungan yang menarik.
Bertajuk 'Service Hemat Banyak Manfaat' PT.SIS memberikan diskon mulai 20 persen hingga 50 persen (untuk jasa service kendaraan, tune-up, pelumasan rantai, dan pembersihan kendaraan). Program ini berlaku untuk semua pemilik motor Suzuki yang melakukan perawatan berkala di 569 Jaringan Resmi 3S (Service, Sales dan Spareparts) PT.SIS diseluruh Indonesia mulai 1 Mei 2016-30 Juni 2016.
"Sebagai wujud kecintaan kepada para pelanggan setia kami, 'Service Hemat Banyak Manfaat' hadir sebagai bagian dari Program Promo Gebyar Geber Satria. Program ini sangatlah tepat untuk pelanggan yang ingin melakukan perawatan berkala untuk sepeda motor Suzuki dengan budget yang hemat tetapi dengan pelayanan yang prima," ujar Riecky Patrayudha, Assist. to Department Head Service PT. SIS.
-
Mengapa Suzuki menciptakan Satria FU? Terlahir dari ambisi Suzuki untuk menghadirkan motor bebek dengan kinerja yang unggul, Satria FU sekarang dianggap legenda di jalanan Indonesia.
-
Apa yang menjadi ciri khas Suzuki Jimny? Meskipun telah mengalami beberapa transformasi untuk tetap relevan dengan perkembangan zaman, Jimny tetap mempertahankan karakteristiknya yang khas.
-
Bagaimana Suzuki menghindari kegagalan di industri tenun? Setelah hampir tiga dekade, Suzuki menghadapi penurunan permintaan untuk mesin tenun, meskipun awalnya memiliki kisah yang mirip dengan Toyota dalam hal memulai dari pabrik mesin tenun pada tahun 1909 dan menjalankan usaha ini dengan konsisten. Dalam upayanya untuk menghindari kegagalan, Michio Suzuki, pendiri Suzuki, memutuskan untuk pindah dari industri tenun ke industri otomotif yang sedang berkembang di Jepang pada saat itu.
-
Bagaimana Suzuki Satria FU menjadi legenda di Indonesia? Terlahir dari ambisi Suzuki untuk menghadirkan motor bebek dengan kinerja yang unggul, Satria FU sekarang dianggap legenda di jalanan Indonesia.
-
Dimana Suzuki Ertiga menempati posisi di pasar otomotif Indonesia? Identik dengan mobil keluarga, Suzuki All New Ertiga hadir menjadi salah satu mobil MVP yang diminati di Indonesia.
-
Bagaimana cara kerja mesin Suzuki Jimny? Kedua tipe mobil Suzuki Jimny, baik yang 3 pintu maupun 5 pintu, dilengkapi dengan mesin K15B berkapasitas 1.462 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 102 PS pada 6.000 rpm dan torsi 130 Nm pada 4.000 rpm.
'Service Hemat Banyak Manfaat' memberikan pelanggan banyak keuntungan seperti oli gratis, diskon service kendaraan, tune up gratis dengan menggunakan Suzuki Chemical Throttle Body Cleaner, pelumasan rantai gratis dengan Suzuki Chemical Chain Lubricant, serta pembersihan kendaraan dengan Suzuki Cleaner Injection. Semua perawatan berkala tersebut akan dilakukan dengan teknisi andal dari PT.SIS yang akan menjaga performa dan kondisi kendaraan konsumen.
Untuk informasi lebih lengkap tentang program 'Service Hemat Banyak Manfaat' di Program Gebyar Geber Satria 2016, pelanggan dapat menghubungi Halo Suzuki di nomor 08001100800 (bebas pulsa 24 jam).
Baca juga:
Sambangi Pelabuhan Ratu, klub APV helat baksos dan sunatan massal
Beli All New Satria F150, kamu berkesempatan nonton MotoGP di Sepang
Suzuki resmikan outlet baru di Bantul, Yogyakarta
All-New Suzuki Swift wujudnya kecolongan, lebih keren?
Suzuki serahkan mobil dan motor untuk sekolah di Bali-Lombok