5 Mobil dengan desain paling aneh dalam satu dekade terakhir
Tertarikkah Anda dengan 5 mobil berikut ini?
Mungkin Anda sudah mengikuti bagaimana perkembangan mobil-mobil baru di ajang besar seperti GIIAS 2015 dan IIMS 2015 yang dibuka beberapa hari lalu. Desian dan bentuk mobil di sana benar-benar mengesankan. Contohnya saja Toyota Yaris Legian, Kia Picanto, Daihatsu FX, dan lain sebagainya.
Nah, pernahkah Anda melihat bentuk mobil yang menurut Anda sangat aneh? Ya, itu terkadang memang terjadi. Banyak perusahaan yang membuat untuk menerobos pakem mobil sebelumnya dan menciptakan genre baru. Hasilnya tentu tidak bisa ditebak.
-
Apa itu motor listrik? Motor listrik, yang sering disebut sebagai "molis", adalah jenis kendaraan bermotor yang menggunakan energi listrik untuk menggerakkan komponennya.
-
Apa yang memengaruhi jarak tempuh mobil listrik? Menurut informasi resmi dari Hyundai Gowa, ada beberapa faktor yang memengaruhi jarak tempuh kendaraan listrik. Faktor-faktor tersebut mencakup kebiasaan berkendara, penggunaan daya tambahan, kondisi saat berkendara, serta status energi pada baterai.
-
Bagaimana motor listrik bekerja? Cara kerja motor listrik terbilang sederhana, di mana ia mengkonversi energi listrik menjadi energi mekanik, memungkinkan motor untuk bergerak seperti motor berbahan bakar konvensional.
-
Apa yang memengaruhi penggunaan energi mobil listrik? Namun, ada beberapa faktor yang memengaruhi konsumsi energi mobil listrik yang perlu dipahami agar jangkauan dan kinerjanya dapat dioptimalkan.
-
Kenapa mobil pick up tertimpa tiang listrik? “Karena tidak ketahan, pohon tersebut malah roboh menimpa kabel dan tiang tadi. Total ada dua tiang listrik dan satu tiang telepon,” tambah Dede Suprapto
Kali ini merdeka.com akan menampilkan 5 desain mobil paling aneh yang pernah dibuat dalam sepuluh tahun terakhir. Seperti apakah mobil-mobil tersebut? Langsung saja simak yang berikut ini!
Nissan Juke
Ya, dia adalah Nissan Juke. Mobil ini hadir di tengah-tengah pasar dengan melawan trend kendaraan yang tidak biasa. Meskipun begitu, penjualan cukup baik.
Bahkan ada Juke NISMO yang lebih mewah, serta Juke-R. Ini menandakan bahwa Juke cukup diterima meski desainnya aneh.
Scion IQ
Toyota telah memutuskan untuk memensiunkan city car Scion iQ awal tahun ini. Hasil riset Toyota menunjukkan bahwa pasar Amerika Serikat tidak begitu menyukai city car kecil 3 pintu macam Fiat 500, Smart ForTwo dan tentunya Scion iQ.
Faktor yang menjadi lesunya penjualan iQ cukup banyak, namun diperkirakan faktor gengsi menjadi salah satu yang cukup dominan. Tak hanya itu, Scion iQ punya kesan kurang eksklusif.
Chevrolet SSR
jauh di tengah-tengah mobil retro, Chevrolet memperkenalkan truck pickup SSR. Dengan penampilan klasik dan belum ada sebelumnya, bentuknya justru terlihat aneh. SSR sangat tidak biasa dengan wujud yang 'nangung'.
Mobil ini diproduksi tahun 2006 dan dibekali dengan mesin V8 Corvette yang menghasilkan letupan daya 390hp dan dikawinkan dengan 6speed transmisi manual. Bagaimana dengan penjualannya? Anda tentu sudah dapat menebaknya sendiri. Ya, cukup menyedihkan.
Mitsubishi i-MiEV
Mobil listrik memang cenderung tidak seperti mobil konvensional, tapi i-MiEV mengambil inisiatif yang berbeda. Berdasar pada Japanese-spec i car, mobil ini justru dibuat senormal mungkin. Meskipun pada akhirnya bentuknya menjadi sangat aneh.
Penampilan i-MiEV tersebut akhirnya yang membuat penjualan tidak sebagus ekspektasi.
Nissan Murano CrossCabriolet
Nissan bergerak di jalur crossover dengan menyilangkan dua type mobil sekaligus, hingga jadilah Nissan Murano CrossCabriolet. Mobil ini termasuk crossover dengan bentuk coupe namun membuang bagian atap.
Nissan Murano CrossCabriolet menjadi mobil crossover convertible pertama di dunia. Setelah empat tahun yang singkat akhirnya Nissan menghentikan produksi karena penjualan yang rendah.
Itulah lima mobil dengan bentuk paling aneh di muka bumi ini dalam 10 tahun terakhir. Pelajaran yang dapat diambil dari sini adalah sebaik apapun bentuk, setinggi apapun harapan, pasar adalah hakim sejati. So, menurut Anda, mobil mana yang paling aneh?