6 Model Toyota yang paling laku di Januari-Juli 2016
Adakah mobil Anda di sini?
Toyota Indonesia baru saja merilis penjualan ritelnya sepanjang Januari-Juli 2016. Jumlahnya mencapai 209.001 unit, yang membawa Toyota menjadi raja di pasar otomotif nasional dengan pangsa pasar 35,5 persen.
Dari data yang diolah Merdeka.com, berikut 6 model Toyota yang paling laku sepanjang tujuh bulan di 2016:
-
Apa yang dijual di Showroom Kerajaan Mobil Prabu Motor Ponorogo? Showroom jual beli mobil itu diyakini merupakan yang terbesar se-Pulau Jawa. Tak heran pengunjung showroom datang dari berbagai kota di Pulau Jawa, bahkan ada juga yang datang jauh-jauh dari luar pulau.
-
Kenapa harga mobil bekas bisa turun saat peluncuran model terbaru? Dijelaskan saat diskusi bertajuk Jual-Beli Mobil Bekas, Anti-Prank, yang digelar Forum Wartawan Otomotif Indonesia (FORWOT) dan Caroline.id di Jakarta, Rabu (12/7). 1. Faktor peluncuran mobil baru; bila mobil bekas yang ingin dijual berbarengan dengan waktu peluncuran model terbaru, pasti harga jual mobil bekasnya turun.
-
Kenapa harga mobil di "Kerajaan Mobil" terbilang murah? Harga mobil di sini bisa murah-murah karena perputaran uangnya cepat. Jadi kami menyediakan mobil dengan harga yang terjangkau sesuai kemampuan. Jadi menyesuaikan semua. Tapi kualitas mobil tetap terjaga
-
Apa yang Sule jual dari koleksi mobil mewahnya? Sule, seperti artis papan atas lainnya, dulu punya koleksi mobil mewah seperti Porsche dan Mustang. Sekarang, dia jual karena tak ingin pamer.
-
Apa yang dialami pembeli mobil saat melakukan transaksi? Kemudian pemilik mobil memberikan BPKB, STNK, buku servis dan buku pedoman kendaraan serta tiga lembar kwitansi yang telah bertandatangan dan salah satunya telah bermaterai.
-
Kenapa Sule menjual mobil-mobil mewahnya? Sule, seperti artis papan atas lainnya, dulu punya koleksi mobil mewah seperti Porsche dan Mustang. Sekarang, dia jual karena tak ingin pamer.
All New Fortuner
Mobil sport utility vehicle (SUV) ini mampu mencatat  pertumbuhan tertinggi paling tinggi dibandingkan model lainnya, yakni 102 persen. Ya, di periode Januari-Juli 2016, penjualan Fortuner mencapai 15.256  unit, naik dari 7.539 unit di periode sama tahun lalu. Kenaikan ini membuat pangsa pasarnya melonjak dari 27,7 persen menjadi 44 persen di segmen SUV.Grand New Avanza
Avanza tetap mengukuhkan posisinya sebagai kontributor utama penjualan Toyota dengan 82.499 unit di periode ini. Penjualannya tumbuh 6,2 persen dibandingkan periode sama tahun lalu. Penyegaran modelnya dengan embel-embel 'Grand New Avanza' pada tahun lalu berefek positif rupanya. Sehingga pangsa pasar Toyota Avanza di segmennya juga tumbuh yukup baik, yaitu menjadi 47,9 persen dari  45,8 persen.
All New Kijang Innova
Mobil legendaris Toyota Indonesia, Kijang Innova, juga mencatat kenaikan penjualan signifikan. Angkanya mencapai 35.587 unit, tumbuh 30,7 persen sehingga Kijang Innova pun kian dominan di segmennya dengan pangsa pasar sebesar 95,1 persen.
New Toyota Rush
Mobil low SUV Toyota ini mencatat penjualan cukup stabil. Tanpa penyegaran berarti, Rush mampu meraih rata-rata penjualan 2.100 unit per bulan selama periode tujuh bulan pertama 2016.
All New Sienta
Sejak diluncurkan April 2016 hingga Agustus 2016, mobil keluarga yang konsepnya diimpor dari Jepang ini mencatat pemesanan (SPK) lebih dari 5.000 unit.
All New Calya
Mobil murah 7 penumpang yang dikembangkan dari model Astra Toyota Agya ini sudah membukukan SPK lebih dari 8.400 unit dalam 2 pekan sejak diperkenalkan pada 2 Agustus lalu.