Datsun transmisi matic sebentar lagi
Datsun akan hadirkan matic beberapa waktu mendatang. Simak ulasannya berikut ini.
Datsun dalam waktu dekat berencana menambahkan transmisi otomatis atau matic pada GO dan GO+. Walau disebutkan dalam waktu dekat, pihak pimpinan belum mau menyebutnya secara langsung.
-
Apa itu Datsun GO? Datsun GO menawarkan solusi alternatif bagi mereka yang mencari mobil MPV dengan harga yang terjangkau.
-
Bagaimana Datsun GO dalam hal efisiensi bahan bakar? Keunggulan mesin ini terletak pada efisiensinya dalam penggunaan bahan bakar, menjadikannya salah satu mobil MPV paling hemat dalam hal konsumsi bahan bakar.
-
Dimana Datsun GO berada di pasar otomotif? Berada dalam kategori yang sama dengan Daihatsu Ayla, Toyota Agya, dan Honda Brio, Datsun GO ditujukan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat Indonesia.
-
Kenapa Datsun GO cocok untuk keluarga kecil? Datsun GO menawarkan solusi alternatif bagi mereka yang mencari mobil MPV dengan harga yang terjangkau.
-
Bagaimana proses pengecatan mobil di pabrik PT Astra Daihatsu Motor? Pabrik PT Astra Daihatsu Motor (ADM) untuk pengecatan menggunakan standar manufaktur: Heat Polymerization, proses pengecatan dengan proses dipanaskan dengan suhu minimal 140 derajat celcius. Proses pengecetan manufaktur ADM 4 tahap: cleaning/pembersihan bodi, pelapisan antikarat, surfacer & sealing dengan lapisan terakhir adalah top coating.
-
Apa itu Daihatsu Terios? Terios yang dikenal sebagai SUV yang tangguh dan luas, dimulai perjalanannya pada bulan Desember 2006, menggantikan Daihatsu Taruna sebelumnya.
"Dalam waktu dekat, ada tendensi ... penambahan automatic. Masih dalam pertimbangan kita, masih dipelajari karena permintaannya cukup signifikan," ujar Head of Datsun Indonesia, Indriani Hadiwidjaja.
Keyakinan itu diutarakan karena transmisi matic punya peminat besar di kalangan masyarakat perkotaan. Hal ini terkait dengan kebutuhan pengendara dalam menghadapi situasi lazimnya di kota-kota besar, seperti kemacetan lalu lintas.
Indri tidak bisa memberi angka pasti seberapa banyak konsumennya yang membutuhkan Datsun matic. Namun, ia memberikan gambaran umum.
"Kita tidak bisa menghitung berapa banyak, tetapi ya pasar kita tahu sendiri lah, pasar pemakai matic di Indonesia cukup besar, terutama di kota-kota besar. Kayak di Jakarta ini kan banyak yang minta matic sehubungan dengan kondisi perjalanan dan lain-lain. Jadi ya permintaan itu besar di kota-kota besar," ujarnya.
Tidak hanya transmisi matic, Datsun juga membeberkan adanya tendensi bahwa mobil LCGC mereka akan dipasangi airbag untuk menunjang keselamatan pengendaranya.
(kpl/why/lrs)(mdk/otosia)