Hari ini, Datsun ajak 12 risers jelajahi potensi Lampung
Hari ini, Datsun ajak 12 risers jelajahi potensi Lampung. Dalam program bertajuk Datsun Risers Expedition 2, ke-12 risers ini tidak hanya mencoba keandalan mobil Datsun Go+, tapi juga diajak mengeksplorasi potensi wisata di provinsi yang dikenal sebagai Tanah Lada ini.
Datsun Indonesia mengajak 12 risers menjelajahi potensi wisata dan budaya Lampung mulai hari ini, Jumat, hingga Minggu (14/11). Dalam program bertajuk Datsun Risers Expedition 2, ke-12 risers ini tidak hanya mencoba keandalan mobil Datsun Go+, tapi juga diajak mengeksplorasi potensi wisata di provinsi yang dikenal sebagai Tanah Lada ini.
Christian Gandawinata, Head of Marketing Datsun Business Unit, menjelaskan dari 12 risers terpilih, 6 risers datang dari Lampung, sedangkan sisanya dari seluruh Indonesia. Mereka terpilih sebagai peserta Datsun Risers Expedition (DRE) 2 antara lain karena aktif di media sosial. Harapannya, hasil perjalanan di DSE 2 ini bisa menjadi inspirasi bagi riser di daerah masing-masing, serta hasilnya disebarkan lewat media sosial masing-masing.
Berbeda dari kegiatan serupa tahun lalu, tahun ini lebih banyak kegiatan yang bersifat eksplorasi satu kota atau daerah. Seperti potensi obyek wisatanya, budayanya, dan lain-lain. Seperti di Lampung ini, para risers akan diajak mengenal lebih dekat masyarakat dan budaya Lampung, dengan mengunjungi Museum Lampung, Talang Air Pringsewu, situs purbakala Pugung Raharjo, Desa Tradisional Wana, dan Pusat Konservasi Gajah Way Kambas.
-
Apa itu Datsun GO? Datsun GO menawarkan solusi alternatif bagi mereka yang mencari mobil MPV dengan harga yang terjangkau.
-
Bagaimana Datsun GO dalam hal efisiensi bahan bakar? Keunggulan mesin ini terletak pada efisiensinya dalam penggunaan bahan bakar, menjadikannya salah satu mobil MPV paling hemat dalam hal konsumsi bahan bakar.
-
Dimana Datsun GO berada di pasar otomotif? Berada dalam kategori yang sama dengan Daihatsu Ayla, Toyota Agya, dan Honda Brio, Datsun GO ditujukan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat Indonesia.
-
Kenapa Datsun GO cocok untuk keluarga kecil? Datsun GO menawarkan solusi alternatif bagi mereka yang mencari mobil MPV dengan harga yang terjangkau.
-
Apa itu Daihatsu Terios? Terios yang dikenal sebagai SUV yang tangguh dan luas, dimulai perjalanannya pada bulan Desember 2006, menggantikan Daihatsu Taruna sebelumnya.
-
Di mana Daihatsu Feroza dipasarkan? Daihatsu Feroza adalah jenis SUV atau jip dengan mesin bensin yang dipasarkan oleh Astra Daihatsu dari tahun 1993 hingga 1999.
Datsun Lampung ©2016 Merdeka.com
Selain itu, Datsun Indonesia juga akan melakukan kegiatan corporate social responsibility (CSR) seperti memberikan sumbangan buku dan mengangkat local hero.
"Ke-12 risers ini kami ajak eksplorasi Lampung untuk menggali local wisdom di Lampung, yang ditutup dengan pesta rakyat serta mengenal local hero," ujar Christian yang dijumpai Merdeka.com di Lampung, Jumat pagi (11/11).
Datsun Lampung ©2016 Merdeka.com
di DSE 2, Datsun Indonesia menyediakan 4 unit Datsun Go+ untuk para risers menjelajahi Lampung dengan segala potensi wisatanya. Kata dia, kegiatan ini akan rutin dilakukan setiap tahun sebagai social enggament program.
di Lampung sendiri Datsun Indonesia memiliki satu dealer dan tiga sales point termasuk mobile service. Saat ini pangsa pasar Datsun di Lampung sebesar 18 persen.
Jika anda ingin mengetahui mobil datsun lebih lengkap bisa melihatnya di datsun.co.id.
Baca juga:
Penggemar modifikasi mobil Medan ditantang Datsun Indonesia
Daihatsu Sigra langsung ungguli penjualan Datsun Go+
Datsun Rising Hope 2 permak lapangan dan taman bacaan di Jabar
Penjualan Nissan-Datsun selama GIIAS tembus 1.430 unit
Pesta rakyat & local hero jadi sajian Datsun Risers Expedition 2016