Honda 'Obral' Promo Pembelian Mobil via Online di Juni-Juli
Untuk mengakomodasi kebutuhan konsumen di masa kenormalan baru ata new normal, PT Honda Prospect Motor (HPM) menyiapkan berbagai program yang memudahkan sekaligus memberikan keuntungan lebih dalam melakukan pembelian mobil secara online.
Untuk mengakomodasi kebutuhan konsumen di masa kenormalan baru ata new normal, PT Honda Prospect Motor (HPM) menyiapkan berbagai program yang memudahkan sekaligus memberikan keuntungan lebih dalam melakukan pembelian mobil secara online.
Sejak terjadi pembatasan sosial akibat pandemi Covid-19 di Indonesia, pembelian mobil Honda melalui jalur online terus mengalami peningkatan. Saat ini pembelian online mobil Honda mencapai lebih dari 25 persen dari seluruh total angka penjualan di Indonesia.
-
Kapan harga mobil Honda Brio bekas cenderung lebih mahal? Semakin baru tahun produksinya dan semakin sedikit jarak yang telah ditempuh, biasanya harga akan cenderung lebih tinggi.
-
Kapan Honda Brio RS mendapatkan penyegaran? Sebelumnya PT Honda Prospect Motor (HPM) melakukan penyegaran pada Honda Brio RS, baik dari segi eksterior maupun interior.
-
Bagaimana cara menentukan harga jual mobil Honda Brio bekas yang sesuai? Seperti halnya mobil bekas lainnya, tahun produksi dan jumlah kilometer yang telah ditempuh menjadi dua faktor utama yang memengaruhi harga. Semakin baru tahun produksinya dan semakin sedikit jarak yang telah ditempuh, biasanya harga akan cenderung lebih tinggi.
-
Di mana Anda bisa menemukan informasi tentang harga mobil Honda Brio bekas? Dilansir dari situs OLX, berikut ini adalah harga mobil Honda Brio bekas tahun 2023:
-
Mengapa Honda Brio RS terbaru mendapatkan penyegaran? Sebelum PT Honda Prospect Motor (HPM) melakukan penyegaran pada Honda Brio RS, baik dari segi eksterior maupun interior.
-
Apa itu Honda? Honda adalah konglomerat multinasional dari Jepang yang dikenal dengan produksinya yang meliputi mobil, sepeda motor, dan peralatan daya.
Yusak Billy, Business Innovation and Marketing & Sales Director Honda Prospect Motor, menjelaskan kami berusaha terus meningkatkan kemudahan dan keuntungan bagi konsumen yang melakukan pembelian mobil secara online.
Tentu hal ini sejalan dengan kondisi di normal baru, yang mana konsumen sangat terbiasa melakukan aktivitas melalui platform digital, sambil terus menerapkan prosedur kesehatan dan jaga jarak.
Promo New Normal hingga Rp 15 Juta
Untuk semakin meningkatkan pembelian online, saat ini Honda menambah keuntungan bagi konsumen dalam program “Beli Honda di Rumah Aja” bagi konsumen yang membeli melalui situs honda-indonesia.com, situs diler resmi, dan berbagai jalur online lainnya.
Jadi setiap pembelian online untuk Honda Brio, Honda Mobilio, Honda BR-V, dan Honda HR-V, konsumen akan mendapatkan “New Normal Package Value” hingga Rp 15 juta dan konsumen dapat melakukan pembayaran dengan metode cicilan 0 persen, serta mendapatkan tambahan cashback.
Tidak hanya itu, konsumen juga akan mendapatkan bonus berupa gratis biaya perawatan berkala (jasa dan parts hingga 50.000 km atau 4 tahun) khusus untuk pembelian Honda Brio, Honda Mobilio, Honda Jazz, Honda BR-V, Honda HR-V, dan Honda CR-V.
Seluruh program tersebut berlaku selama periode Juni dan Juli tahun ini, dengan syarat dan ketentuan berlaku.
Selain memanfaatkan situs resmi HPM dan diler, saat ini Honda juga menggandeng Blibli dan Tokopedia untuk membuka official store di kedua situs e-commerce tersebut.