Lebih kece, New Daihatsu Ayla tipe tertinggi dibanderol Rp 146 Juta
Lebih kece, New Daihatsu Ayla tipe tertinggi dibanderol Rp 146 Juta. Untuk tipe terbaru New Ayla 1,2 L, harga jualnya mulai Rp 125,2 juta untuk tipe X transmisi manual. Sedangkan New Ayla 1,0 L, tipe terendahnya dilepas Rp 92 juta, sedangkan tipe tertingginya Rp 132 juta.
New Astra Daihatsu Ayla resmi diluncurkan pada hari ini, Jumat (7/4), di Sunter, Jakarta Utara. Generasi kedua Astra Daihatsu Ayla 2017 kini menawarkan dua pilihan mesin, yakni 1,2 L dan 1,0 L. Sekilas tampilan eksteriornya lebih sporty dari versi lawasnya.
Untuk tipe terbaru New Ayla 1,2 L, harga jualnya mulai Rp 125,2 juta untuk tipe X transmisi manual, hingga Rp 146,2 juta untuk tipe tertinggi, R Deluxe transmisi otomatis.
Sedangkan New Ayla 1,0 L, tipe terendahnya dilepas Rp 92 juta, sedangkan tipe tertingginya Rp 132 juta.
Peluncuran mobil murah hemat bahan bakar ini dihadiri oleh Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Sudirman MR, Senior Executive Director ADM Tsuneo Itagaki, Chief Executive PT Astra International Tbk-Daihatsu Sales Operation Djony Bunarto, dan Chief Enginer Daihatsu Motor Co Ltd, Nobuhiko Oono.
Amelia Tjandra, Direktur Marketing ADM, menjelaskan New Ayla 1,2 L menawarkan performa lebih maksimal berkat mesin 1,2 L dual VVT-i, irit bahan bakar, dan emisi gas buang lebih baik. Tipe anyar ini juga dilengkapi dengan stabilizer di depan dan belakang sehingga kestabilan berkendara lebih baik, terutama saat kecepatan tinggi.
Eksteriornya juga lebih berani, dengan projector headlamp, LED daytime running light (DRL), LED rear combi lamp, dan pelek yang dipolis. Sisi interior juga tidak kalah menarik, dengan fitur baru audio 2DIN layar sentuh dan steering switch. Serta immobilizer untuk mobil lebih aman dari incaran maling.
"Tipe baru Ayla 1,2 L dikembangkan dengan masukan dari konsumen. Ada tiga improvement yang diminta konsumen, yakni desain stylish, driving, dan kenyamanan lebih baik," ujar Amelia, di sela acara peluncuran New Astra Daihatsu Ayla, Jumat.
Sementara New Ayla 1,0 L mengalami perubahan lebih sedikit, tapi dengan harga jauh lebih terjangkau dari tipe 1,2 L.
Baca juga:
Bermesin 1.200 cc, New Toyota Agya lebih pede lawan Honda Brio Satya
Pangsa pasar Daihatsu naik jadi 17,5 persen per Oktober
Penjualan ritel Daihatsu naik 8 persen di Januari-Agustus 2016
LCGC Daihatsu buatan Indonesia kian disukai orang Filipina
Mengawali 2015 penjualan Daihatsu capai 14.536 unit
-
Apa saja jenis mesin yang ditawarkan untuk Daihatsu Ayla? Daihatsu Ayla dapat dipilih dengan dua jenis mesin, yakni yang berkapasitas 1.000 cc dan 1.200 cc.
-
Dimana informasi tentang Daihatsu Ayla bisa didapatkan? Dibawah ini terdapat informasi tentang Daihatsu Ayla yang telah disusun dari situs resmi Astra Daihatsu Motor pada hari Kamis, (21/03/2024).
-
Mengapa Daihatsu Ayla menjadi pilihan populer bagi konsumen di Indonesia? Dengan desain kompak dan mesin yang efisien, Ayla segera menjadi pilihan populer bagi konsumen yang mencari mobil hemat bahan bakar tanpa mengorbankan kenyamanan dan performa.
-
Mengapa banyak orang memilih Daihatsu Ayla untuk mobilitas sehari-hari? Daihatsu Ayla merupakan salah satu varian mobil Low Cost and Green Car (LCGC) yang terkenal akan efisiensi konsumsi bahan bakarnya. Oleh karena itu, banyak orang secara khusus memilih kendaraan ini untuk mendukung kegiatan mobilitas mereka sehari-hari.
-
Kapan Daihatsu Ayla pertama kali diluncurkan di Indonesia? Daihatsu Ayla pertama kali diperkenalkan pada tahun 2012 sebagai bagian dari strategi PT Astra Daihatsu Motor (ADM) untuk menyasar segmen pasar kendaraan ramah lingkungan yang semakin berkembang di Indonesia.
-
Mobil Daihatsu Ayla bekas tahun berapa yang memiliki rentang harga terendah? Daihatsu Ayla 2013 Rp62 juta-Rp77 juta