Makin ekspansif, Honda buka dealer di Ambon dan Probolinggo
Makin ekspansif, Honda buka dealer di Ambon dan Probolinggo. Dua dealer anyar ini adalah jaringan Honda Indonesia ke-128 dan 129 secara nasional. Tahun 2016 ini, Honda telah resmikan 15 dealer baru, sehingga ada 129 dealer resmi dan 35 subdealer 3S. Total Honda memiliki 164 dealer dan subdealer 3S di seluruh Indonesia.
PT Honda Prospect Motor menambah dua dealer baru dalam dua hari terakhir ini tepatnya di kota Ambon, Maluku, dan Probolinggo, Jawa Timur. Kedua dealer anyar ini merupakan jaringan Honda Indonesia ke-128 dan 129 secara nasional.
Honda Lestari Probolinggo memiliki ruang pamer seluas 392 meter persegi, dengan layanan penjualan dan purnajual (sales, service, spareparts) terpadu dan sesuai standar Honda. Sementara dealer Honda Selaras Ambon memiliki ruang pamer seluas 216 meter persegi. Keduanya juga memiliki fasilitas lengkap, antara lain Waiting Lounge, Free Wi-Fi, Cafe Zone, Food Zone with free drink, Newspaper & Magazine, Charging Station, dan musala.
Tomoki Uchida, Presiden Direktur Honda Prospect Motor, menjelaskan selama tahun ini, Honda terus memperluas jaringan dealer resmi di luar Pulau Jawa, seperti Ambon. Kami ingin terus mendekatkan diri dengan konsumen agar mendapatkan pelayanan yang cepat dan maksimal. "Di Jawa Timur, kami percaya wilayah Probolinggo merupakan pasar potensial yang sedang berkembang pesat, sehingga dapat memberikan kontribusi signifikan untuk penjualan Honda di Jawa Timur," ujar Uchida dalam rilisnya, kemarin.
-
Apa itu Honda? Honda adalah konglomerat multinasional dari Jepang yang dikenal dengan produksinya yang meliputi mobil, sepeda motor, dan peralatan daya.
-
Di mana Honda didirikan? Honda, yang merupakan produsen terkemuka dari Jepang, dikenal luas dalam produksi sepeda motor dan mobil. Perusahaan ini, yang secara resmi bernama Honda Motor Company, Ltd atau dikenal di Jepang sebagai Honda Giken, didirikan oleh insinyur bernama Soichiro Honda pada tanggal 24 September 1948.
-
Apa jenis motor Honda ADV? ADV merupakan skutik penjelajah atau adventure Honda yang dibekali dengan mesin berkapasitas di atas 160cc.
-
Siapa pendiri Honda? Honda, yang merupakan produsen terkemuka dari Jepang, dikenal luas dalam produksi sepeda motor dan mobil. Perusahaan ini, yang secara resmi bernama Honda Motor Company, Ltd atau dikenal di Jepang sebagai Honda Giken, didirikan oleh insinyur bernama Soichiro Honda pada tanggal 24 September 1948.
-
Bagaimana Honda memulai produksi sepeda motor? Honda memulai dengan mengadaptasi mesin sepeda motor kecil berpenggerak dua tak agar dapat dijalankan. Mesin ini kemudian dipasang pada rangka sepeda yang dibuat oleh para pekerja di pabrik Hamamatsu.
Sepanjang tahun ini, Honda telah meresmikan 15 dealer baru, sehingga Honda telah memiliki 129 dealer resmi dan 35 subdealer 3S, yang juga melayani penjualan dan purnajual Honda. Jadi total Honda telah memiliki 164 dealer dan subdealer 3S di seluruh Indonesia.
Baca juga:
Penggunanya terus meroket, Honda tambah dealer di Kota Bekasi
4 Mobil Honda rajai Mini SUV, Hatchback, City Car, & Sport Car
5 Fakta menarik Yamaha dan Honda disebut kartel motor matik
Asosiasi akui Yamaha dan Honda bersaing rebut pasar motor matik
BR-V jadi raja Honda selama GIIAS 2016