Pasar lesu, jualan Daihatsu justru naik jadi 101.685 unit
Penjualan ritel Daihatsu masih ditopang utama oleh tiga modelnya, yakni Gran Max, Xenia, dan Ayla.
Kendati pasar otomotif nasional belum pulih benar, penjualan ritel Daihatsu Indonesia justru naik 5 persen menjadi 101.685 unit di periode Januari-Juli 2016 dibandingkan periode sama tahun lalu. Sedangkan wholesales-nya juga naik 3 persen menjadi 100.199 unit.
Dalam keterangan pers kepada Merdeka.com, Selasa (23/8), penjualan ritel Daihatsu masih ditopang utama oleh tiga modelnya, yakni Gran Max, Xenia, dan Ayla. Gran Max terjual 32.001 unit atau berkontribusi 31,5 persen terhadap total penjualan. Rinciannya,Gran Max Pick Up terjual sebanyak 24.005 unit dan Gran Max Minibus 7.996 unit.
Mobil keluarga sejuta umat, Great New Xenia, sebanyak 28.581 unit (28,1 persen), yang disusul mobil murah (LCGC) Astra Daihatsu Ayla berkontribusi 28.062 unit (27,6 persen). Sisanya, Daihatsu Terios menyumbang 8.534 unit (8,4 persen), Daihatsu Luxio 2.607 unit (2,6 persen) dan Sirion sebanyak 1.899 unit (1,9 persen).
"Daihatsu berhasil mencapai angka penjualan yang cukup baik, meski volume pasar nasional masih pada proses konsolidasi. Pada Agustus ini, kami meluncurkan Astra Daihatsu Sigra dengan tiga keunggulan utama, yaitu Aman dan Nyaman dikendarai, Penampilan Stylish, dan Performa mesin baru yang responsif dan bertenaga. Kami optimistis Sigra akan mendapat sambutan yang baik dari masyarakat Indonesia," ujar Amelia Tjandra, Direktur Marketing Daihatsu Indonesia.
Penjualan ritel Daihatsu berbeda tipis dari wholesales. Wholesales Daihatsu di Januari-Juli 2016 mencapai 100.199 unit. Gran Max mencapai penjualan 31.250 unit atau berkontribusi 31,2 persen terhadap total penjualan.
Kontributor terbesar kedua, Astra Daihatsu Ayla sebanyak 27.784 unit (27,7 persen) dan Great New Xenia meraih 26.390 unit (26,3 persen). Selanjutnya adalah Daihatsu Terios menyumbangkan 8.463 unit (8,4 persen), disusul Daihatsu Luxio sebanyak 2.550 unit (2,5 persen), Daihatsu Sirion 1.746 unit (1,7 persen).
Wholesales di Juli juga menyertakan Astra Daihatsu Sigra sebesar 2.014 unit (2 persen), yang diproduksi untuk mengisi saluran distribusi ke berbagai daerah di daerah menjelang peluncurannya pada 2 Agustus lalu.
Baca juga:
Penjualan Daihatsu Sigra capai 594 unit di GIIAS
Daihatsu Sigra laku 5.091 unit secara nasional
Daihatsu jual brand image lewat turnamen bulutangkis
Daihatsu Sigra meluncur, Xenia 1.0 liter berhenti diproduksi
Booth Daihatsu, Honda, dan Suzuki sudah rampung di H-2 GIIAS 2016
-
Apa itu Daihatsu Terios? Terios yang dikenal sebagai SUV yang tangguh dan luas, dimulai perjalanannya pada bulan Desember 2006, menggantikan Daihatsu Taruna sebelumnya.
-
Apa itu Daihatsu Sigra? Daihatsu Sigra adalah salah satu mobil bertipe Multi Purpose Vehicle (MPV).
-
Di mana Daihatsu Feroza dipasarkan? Daihatsu Feroza adalah jenis SUV atau jip dengan mesin bensin yang dipasarkan oleh Astra Daihatsu dari tahun 1993 hingga 1999.
-
Bagaimana Daihatsu Indonesia memastikan kualitas dan keselamatan kendaraannya? Dengan adanya berita itu, Daihatsu Indonesia memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Daihatsu Indonesia bersama prinsipal memastikan bahwa semua kendaraan Daihatsu yang diproduksi, didistribusi, dan dipasarkan di Indonesia, tidak memiliki masalah kualitas dan keselamatan.
-
Bagaimana performa Daihatsu Feroza dalam hal akselerasi? Dalam uji akselerasi, Daihatsu Feroza mampu mencapai kecepatan 0 hingga 100 km/jam dalam waktu 13,3 detik, dengan kecepatan maksimum mencapai 150 km/jam.
-
Bagaimana desain Daihatsu Gran Max Pick Up? Jika dibandingkan dengan jenis mobil lain dalam kelasnya, desain Daihatsu Gran Max Pick Up cenderung lebih kaku. Hal ini mengindikasikan bahwa mobil ini lebih memprioritaskan performa daripada penampilan.